Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmu Komputer Dan Informatika

PENERAPAN METODE CERTAINTY FACTOR DALAM MENDIAGNOSA PENYAKIT PADA MATA MANUSIA Dwita Deslianti; Pahrizal Pahrizal
JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika) Vol 3, No 4 (2020): Agustus
Publisher : JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (509.606 KB)

Abstract

Penyakit mata merupakan kelainan pada mata yang dapat mempengaruhi penglihatandan karena terbatasnya layanan informasi kesehatan mata di Puskesmas  ataupun  Rumah Sakit, kurangnya tenaga dokter spesialis mata yang bisa memberikan informasi tentang gangguan kesehatan mata, serta mahalnya biaya konsultasi dokter spesialis, sehingga mengakibatkan kurangnya pengetahuan masyarakat tentang penyakit mata, untuk membantu mendeteksi masalah tersebut, maka diperlukan kehadiran sistem pakar yang diyakini mampu mendeteksi gejala penyakit mata manusia. Maka dari itu pemecah masalah ini penulis akan membuat prototype aplikasi untuk mencoba menerapkan sistem pakar agar bisa memberikan solusi tercepat untuk masyarakat dan  dengan menggunakan metode Certainty Factor yang akan membantu dalam memberikan penyelesaian solusi dengan nilai ketidakpastian penyakit yang diberikan langsung dari pakar. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, penerapan metode certainty factor sangat diterima oleh masyarakat dengan dibuktikannya mendapat hasil pada ujian beta sebesar 78%. Juga pada prototype ini mendapatkan hasil diagnosa sesuai dengan gejala dan data yang didapatkan oleh seorang pakar penyakit mata
METODE ROCCHIO RELEVANCE FEEDBACK MENGGUNAKAN ANDROID UNTUK PANDUAN PERKEMBANGAN BALITA Sri Handayani; Pahrizal Pahrizal
JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika) Vol 3, No 4 (2020): Agustus
Publisher : JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (550.337 KB)

Abstract

Aspek tumbuh kembang pada anak merupakan salah satu aspek yang  diperhatikan secara serius oleh para pakar, karena hal tersebut merupakan aspek yang menjelaskan mengenai proses pembentukan seseorang, baik secara fisik maupun psikososia. Pada saat ini  pemberian informasi  perkembangan balita yang masih sangat minim dikarenakan jarak puskesmas dengan  rumah  cukup jauh dan kini proses tersebut masih berjalan dengan manual dengan membawa kartu yang biasa disebut Kartu Menuju Sehat (KMS). Kendala yang muncul jika kartu lupa dibawa taau hilang maka saat control Kesehatan selanjutnya tanpa diketahui riwayat sebelumnya baik informasi vaksi dan perkembangan tumbuh kembang lainnya. Penyelesaian masalah diatas maka penulis mengusulkan menggunakan  aplikasi android yang menggunakan Metode rocchio relevance feedback melakukan pencarian data berdasarkan 4 ( empat ) tahapan proses yakni tokenzing, feltering, stemming,  dan  term weighting  untuk menghasilkan informasi yang  relevance.