Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Perancangan Aplikasi Penjualan Berbasis Web Pada Usaha Kecil Menengah (UKM) Muchamad Iqbal; Rahmat Tullah; Michael Michael
Academic Journal of Computer Science Research Vol 4, No 1 (2022): Academic Journal of Computer Science Research (AJCSR)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (310.242 KB) | DOI: 10.38101/ajcsr.v4i1.439

Abstract

Perancangan aplikasi web penjualan ini berdasarkan observasi dan wawancara dengan UKM dan/atau pedagangan berbasis E-Commerce dengan keterbatasan dalam melihat dan memantau karyawan dimasa pandemi COVID19 ini, maka berdasarkan kondisi tersebut penelitian ini bertujuan untuk memudahkan para UKM dan pedagang berbasis E-Commerce dalam meningkatkan daya saing usaha kecil dan menengah (UKM). Penggunaan komputer dalam bidang pemasaran dan penjualan dalam beberapa tahun terakhir berkembang dengan pesatnya. Dengan adanya internet proses pemasaran dan penjualan dapat dilakukan kapan saja tanpa terikat ruang dan waktu. Salah satu penerapan internet dalam bidang bisnis dan perdagangan adalah electronic commerce (e-commerce). Selama proses penjualan yang dilakukan oleh UKM, terdapat beberapa permasalahan yang terjadi diantaranya bagian administrasi memerlukan waktu yang cukup lama untuk melakukan pencarian data penjualan dalam menyajikan laporan yang diinginkan oleh pemilik, Bagian administrasi tidak mengetahui tanggal jatuh tempo pembayaran pelanggan yang masih berhutang. Untuk mengatasi permasalahan diatas, solusi yang diberikan yaitu aplikasi penjualan berbasis web e-commerce pada usaha kecil menengah (UKM). Aplikasi ini memiliki beberapa fitur seperti absensi karyawan, menghitung harga jual produk, mengelola laporan keuangan, laporan inventory barang. aplikasi penjualan berbasis web e-commerce pada usaha kecil menengah (UKM) menghasilkan laporan-laporan yang dibutuhkan oleh pemilik. Selain itu, aplikasi penjualan berbasis web ini dapat menghasilkan informasi mengenai progres pesanan pelanggan, status pembayaran pelanggan, dan absensi karyawan.
Sistem Informasi Geografis Tentang Persebaran Warung Makan di Kota Tangerang Studi Kasus PT Wahyu Saluran Berkat Muchamad Iqbal; Sutarman Sutarman; Arie Yudistira
Academic Journal of Computer Science Research Vol 3, No 2 (2021): Academic Journal of Computer Science Research (AJCSR)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (444.683 KB) | DOI: 10.38101/ajcsr.v3i2.367

Abstract

PT Wahyu Saluran Berkat atau biasa disebut Wahyoo adalah perusahaan teknologi yang mempelopori peningkatan kelas warung makan konvensional. Berdasarkan data warung makan internal Wahyoo, warung makan yang terdaftar telah mencapai 13000 lebih mencakup wilayah jadetabek saja, yang dimana datanya masih berupa file excel. Dengan penggunaan excel sebagai sarana database warung makan menjadikan pengaksesan data menjadi tidak efisien. Sehingga dengan semakin bertambahnya jumlah warung makan, mengakibatkan proses pengaksesan data yang semakin lambat. Tujuan penulis merancang sistem ini untuk mempermudah user dalam mengelola data warung, dan juga mempermudah dalam mencari dan mengetahui informasi secara efektif dan efisien. Adapun dalam pembuatan sistem ini, penulis memakai rancangan menggunakan metode clustering sederhana menggunakan plugin dari Leafletjs. Perancangan ini diharapkan mampu membantu perusahaan dalam memberikan kemudahan kepada admin operasional dan tim operasional dalam pengelolaan data warung dan juga menjadi fasilitas yang baik dalam menyampaikan informasi data warung yang bermanfaat bagi publik.
Website Penyimpanan Arsip Purchase Order Pada CV Anugerah Teknik Sutarman Sutarman; Muchamad Iqbal; Azzelia Nur Insani
Academic Journal of Computer Science Research Vol 3, No 2 (2021): Academic Journal of Computer Science Research (AJCSR)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (435.63 KB) | DOI: 10.38101/ajcsr.v3i2.375

Abstract

Perkembangan teknologi informasi pada saat ini sangat pesat. Adanya teknologi dapat membantu manusia untuk menyelesaikan segala pekerjaan dan mempermudah manusia dalam suatu aktivitas. Namun masih ada saja yang menggunakan sistem manual dalam menyelesaikan pekerjaan, salah satunya adalah CV Anugerah Teknik dalam hal pengelolaan data atau pengarsipan purchase order. Proses pengarsipan purchase order masih belum terkomputerisasi. Proses ini masih memiliki kekurangan karena pencatatan yang manual sehingga dalam penyajian informasi yang dibutuhkan sangat lambat dan rentan pada kesalahan. Terkait dengan permasalahan di atas, maka dalam penelitian ini penulis merancang sebuah sistem informasi untuk mengatasai masalah penyimpanan arsip purchase order di CV Anugerah Teknik tersebut. Pada laporan ini dijelaskan tahap pengerjaan mulai dari proses analisis, perencanaan, perancangan dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MYSQL hingga implementasi dengan berorientasi objek menggunakan UML. Dalam penelitian ini metode perancangan yang digunakan adalah metode SDLC (Metode System Development Life Cycle) sering disebut juga metode tradisional dengan menggunakan model waterfall. Tahap-tahap pada model waterfall yaitu analisa kebutuhan perangkat lunak, desain, pembuatan kode program, pengujian, pendukung atau pemeliharaan. Dibuatnya sistem baru ini diharapkan dapat meminimalisasi kesalahan pada saat pengarsipan purchase order dan dalam mempersingkat waktu pencarian data purchase order.
Sistem Pelayanan Nasabah Berbasis Web pada Bank Mandiri KCP Tangerang Sepatan Muchamad Iqbal; Arni Retno Mariana; Nurhaida Gurning
Academic Journal of Computer Science Research Vol 5, No 2 (2023): Academic Journal of Computer Science Research (AJCSR)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/ajcsr.v5i2.9414

Abstract

Pelayanan yang terdapat pada Bank mandiri KCP Tangerang Sepatan saat ini masih belum memenuhi kebutuhan nasabah secara fungsionalitas. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan suatu perancangan sistem informasi pelayanan berbasis web yang dapat digunakan untuk pelayanan nasabah, dan mampu mendukung peningkatan mutu kinerja dan kualitas pelayanan pada Bank mandiri KCP Tangerang Sepatan.Dalam penelitian ini dimulai dari tahap menganalisa sistem yang ada saat ini yang diperoleh dari wawancara langsung dengan pihak terkait dan observasi. Perancangan sistem yang diusulkan ini dibuat dengan menggunakan metode SDLC (System Development Life Cycle) dengan model proses waterfall. Sedangkan untuk pembuatan perangkat lunaknya dibuat dengan menggunakan aplikasi atau tools Adobe Dreamweaver CS6 yang dipadukan dengan bahasa pemrograman PHP, Framework W3 dan basis data MySQL.
SOSIALISASI DAN PENDAMPINGAN KEPADA ANAK DI PERUMAHAN GRAHA SUKATANI INDAH TERHADAP PENUNJANGAN ILMU TEKNOLOGI INFORMASI Muchamad Iqbal; Fitri Dekasari; Dwi Putri Setia; Kurnia Syahidah; Mia Millenia Utami; Siti Khopipah; Virginie Franciska
JURNAL PENGABDIAN GLOBAL Vol 2, No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Global (JPEG)
Publisher : JURNAL PENGABDIAN GLOBAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) merupakan kegiatan yang memberi kesempatan kepada tenaga pendidik dan mahasiswa untuk belajar dan bekerja sama dengan masyarakat. Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang dilakukan oleh tenaga pendidik dan mahasiswa bukan berarti mengajarkan masyarakat tentang sesuatu yang terbaik menurut mereka, tetapi melakukan pemberdayaan sebagai sebuah proses pencarian (research) yang dilakukan bersama-sama untuk mencari jalan terbaik dalam penyelesaian persoalan yang dihadapi. Kegiatan ini sendiri merupakan sebuah tantangan bagaimana caranya untuk memperkenalkan teknologi informasi kepada peserta PKM dan bagaimana pengimplementasiannya. Kegiatan ini memiliki tujuan agar peserta memiliki pengetahuan tentang computer, pengaruh penggunakan gadget terhadap social, kesadaran dalam menyikapi teknologi informasi, membuka kreatifitas peserta, dan meningkatkan efektifitas serta efisiansi dalam mengoperasikan teknologi informasi. Hasil yang didapat dari kegiatan ini yaitu peserta dapat memahami materi yang sudah diberikan serta mengerti cara instalasi perangkat lunak pada computer.
Penerapan Fungsi Keyboard pada Siswa Pendidikan Kesetaraan Paket B dan C di PKBM Insan Mandiri Muchamad Iqbal; Devi Febriyanti; Diah Ayu Lestari; Marisa Sulastri; Widi Damayanti
JURNAL PENGABDIAN GLOBAL Vol 1, No 1 (2022): JURNAL PENGABDIAN GLOBAL (JPEG)
Publisher : JURNAL PENGABDIAN GLOBAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Setiap waktu orang dapat melihat perkembangan teknologi dari hari ke hari dan tekonologi tersebut dapat di gunakan sebagai alat bantu manusia untuk menyelesaikan beberapa aktivitas dengan cepat dan setepat mungkin. saat ini masih banyak siswa siswi yang belum menguasai TIK dalam proses pembelajaran TIK hal ini disebabkan oleh keterbatasan kemampuan siswa siswi dalam menggunakan perangkat komputer. Oleh karenanya perlu di kenalkan atau dipraktekkan dan dikuasai oleh siswa agar memiliki bekal untuk menyesuaikan penerapan teknologi informasi dan komunikasi. Materi tersebut disampaikan menggunakan metode demontrasi dan praktek langsung di lab komputer sehingga siswa akan merasa lebih mudah memahami.