Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

PENGARUH HARGA DAN KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA TOKO CAHAYA KABUPATEN MAJENE Muhammad Shaleh Z; M. Rahmat
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 2 No 2 (2020): Periode Juni
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v2i2.716

Abstract

Pengaruh Harga dan Kualitas Layanan Terhadap Kepuasan Konsumen pada Toko Cahaya Kabupaten Majene. Penelitian ini bertujuan (a) untuk mengetahui faktor harga dan kualitas layanan secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen pada toko Cahaya kabupaten Majene, (b) untuk mengetahui faktor harga dan kualitas layanan secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen pada toko Cahaya kabupaten Majene, (c) untuk mengetahui diantara faktor harga dan kualitas layanan yang berpengaruh lebih dominan terhadap kepuasan konsumen pada toko Cahaya kabupaten Majene. Metode analisis yang dipergunakan ialah metode analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan hal-hal berikut: (a) faktor harga berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kepuasan konsumen pada toko Cahaya kab. Majene, (b) faktor kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen pada toko Cahaya kab. Majene, (c) faktor kualitas layanan merupakan faktor yang lebih dominan berpengaruh terhadap kepuasan konsumen dibandingkan faktor harga, (d) variabel independen terhadap variabel dependen yang diteliti dengan metode analisis linier berganda menghasilkan koefisien determinasi (R) sebesar 0,553 atau sebesar 55,3 % menunjukkan hubungan yang kuat karena mendekati nilai 1, (e) Metode analisis linier barganda ini mempunyai kemampuan dalam menjelaskan variasi naik turunnya variabel independen dan dependen, juga dapat menjelaskan semua variabel tersebut secara simultan dan parsial.
PENGARUH SEMANGAT KERJA, GAYA KEPEMIMPINAN, DAN ETOS KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PT. BANK BRI CABANG MAJENE Muhammad Shaleh Zainuddin; Muhammad Darman
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 3 No 1 (2020): Periode Desember
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v3i1.884

Abstract

Pengaruh Semangat kerja, Gaya Kepemimpinan dan Etos kerja terhadap Kinerja pegawai PT. Bank Rakyat Indonesia Cabang Majene, Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Semangat kerja, Gaya Kepemimpinan dan Etos kerja Terhadap Kinerja pegawai. Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif, tujuan dari penelitian ini adalah penelitian eksplanatif. Lokasi penelitian dilaksanakan di kantor PT. Bank Rakyat Indonesia Cabang Majene. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai tetap di kantor PT. Bank BRI Cabang Majene berjumlah 49 Pegawai. Untuk mendapatkan sampel yang dapat mewakili populasi, maka dalam penentuan sampel penelitian ini mengambil keseluruhan populasi. Jumlah responden yang diperoleh sebesar 49. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis Deskriptif dan Analisis Regresi. Hasil analisis menunjukan bahwa, secara parsial Semangat kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap Kinerja pegawai, Gaya Kepemimpinan dan Etos kerja berpengaruh signifikan terhadap Kinerja pegawai, secara simultan Semangat kerja, Gaya kepemimpinan dan Etos kerja berpengaruh signifikan terhadap Kinerja pegawai.
PENGARUH KREATIVITAS, KARAKTERISTIK WIRAUSAHA DAN KEPRIBADIAN TERHADAP PRESTASI USAHA (Studi Pada Sentra Konveksi Desa Tambakboyo, Pedan, Klaten) Prima Jati Kusuma; Muhammad Shaleh Z
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 4 No 1 (2021): Periode Desember
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v4i1.1306

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya Pengaruh Kreativitas, Karakteristik Wirausaha dan Kepribadian terhadap Prestasi Usaha di sentra konveksi desa Tambakboyo. Tepatnya di Desa Tambakboyo, Pedan, Klaten. Data yang diambil dalam bentuk data primer yang diperoleh melalui kuesioner dan respondenya adalah pemilik usaha konveksi di desa Tambakboyo. Pedan, Klaten. Metode analisis yang digunakan terdiri uji validitas, realibilitas, analisis regresi berganda, asumsi klasik, uji t dan uji koefisien determinasi. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa hasil analisis regresi diperoleh persamaan sebagai berikut Y=4,257+ 0,127X1 + 0,362X2 + 0.474X3 +e. Berdasarkan hasil uji t Kreativitas tidak memiliki pengaruh terhadap Prestasi Usaha kemudian Karakteristik Wirausaha berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Prestasi Usaha.dan kepribadian berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi usaha. Variabel yang paling dominan dalam penelitian ini adalah keperibadian
Pengaruh Kualitas Informasi, Informasi Pelayanan Pajak Dan Persepsi Kemudahan Kegunaan Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi Pada Kpp Pratama Makassar Utara Mahyudin Usman; Muhammad Shaleh Z
Economy Deposit Journal (E-DJ) Vol 1 No 2 (2019): Economy Deposit Journal (E-DJ)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (316.244 KB) | DOI: 10.36090/e-dj.v1i2.594

Abstract

Penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi yang terdaftar pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Makassar Utara. Tujuan penelitian ini adalah pengujian hipotesis (hypothesis testing) untuk mengetahui pengaruh kualitas informasi pajak, informasi pelayanan pajak dan persepsi kemudahan kegunaan terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Makassar Utara. Adapun metode dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah convenience sampling atau sampel yang diambil secara acak dengan menghampiri setiap orang yang berada dalam lokasi yang sama. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data primer dan data sekunder. Sumber data primer pada penelitian ini diperoleh langsung dari para wajib pajak orang pribadi. Data ini berupa kuesioner yang telah diisi oleh para wajib pajak orang pribadi yang menjadi responden dalam penelitian ini, sedangkan data sekunder diperlukan dalam penelitian ini sebagai pendukung penulisan. Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas informasi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. Adapun kualitas pelayanan pajak dan persepsi kemudahan kegunaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. Ini menunjukan kualitas informasi tidak memberikan kontribusi yang berarti ketimbang pelayanan dan persepsi kemudahan kegunaan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukan bahwa semakin tinggi tingkat pelayanan pajak dan persepsi kemudahan kegunaan maka semakin tinggi tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi sedangkan tingginya tingkat kualitas informasi tidak berpengaruh terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi pada KKP Pratama Makassar Utara.
Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Pada Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik Kabupaten Majene Wahyu Maulid Adha; Muhammad Shaleh Z
Economy Deposit Journal (E-DJ) Vol 1 No 2 (2019): Economy Deposit Journal (E-DJ)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (465.421 KB) | DOI: 10.36090/e-dj.v1i2.596

Abstract

Management of Civil Servants is one of the things contained in the success of achieving the goals of an organization is strongly influenced by the role and performance of its employees. Leadership, motivation, and work discipline are the variables that determine the level of performance. The purpose of this study was to determine the effect of leadership, motivation, and work discipline simultaneously on the performance of employees at the National Unity and Politics Board of Majene Regency. The type of data used in this study is quantitative data with primary data sources and secondary data. In this study the population was all employees of the Office of the National Unity and Politics of Majene Regency, amounting to 27 people. Data collection techniques in this study used observation, questionnaire, and documentation techniques. The data analysis technique of this study used multiple linear regression analysis, coefficient of determination, simultaneous test (F test), and partial test (t test). Based on the simultaneous test statistical table, the test results show that the significant value of Fcount 177.233 is greater than the Ftable value of 2.960 with a significance level of F of 0.000 which is less than 0.05, thus Leadership (X1), Motivation (X2) and Discipline (X3) significant effect on performance in the National Unity and Politics Agency Majene Regency. Based on the Table of coefficient of determination, shows that the R Square value of 0.612 means 61.2% The three independent variables Leadership (X1), Motivation (X2) and Discipline (X3) together can explain the model of this study
PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, KOMITMEN ORGANISASI, DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR (OCB) PADA PEGAWAI DAN STAFF KANTOR KAPANEWON PANJATAN Ignatius Soni Kurniawan; Rizki Rahma Putri Felicia; Muhammad Shaleh Z
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 4 No 2 (2022): Periode Juni
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v4i2.1689

Abstract

Tujuan dari penelitian ini menguji pengaruh kepemimpinan transformasional, komitmen organisasi, dan kepuasan kerja terhadap organizational citizenship behavior (OCB). Populasi dalam penelitian ini menggunakan semua pegawai dan staff Kantor Kapanewon Panjatan yang berjumlah 50 orang. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara non probability sampling dengan metode sampling jenuh. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner, sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan transformasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap organizational citizenship behavior, komitmen organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap organizational citizenship behavior, dan kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap organizational citizenship behavior (OCB). Penelitian diharapkan mampu meningkatkan perilaku OCB pada Kantor Kapanewon Panjatan.
Edukasi Pemasaran dan Pengelolaan Manajemen Usaha Pariwisata di Kabupaten Majene Nur Fitriayu Mandasari; Muhammad Shaleh Z
ABDI MOESTOPO: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat Vol 5, No 2 (2022): Juli 2022
Publisher : Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32509/abdimoestopo.v5i2.2050

Abstract

Kegiatan pembangunan kepariwisataan pada hakikatnya melibatkan peran dari seluruh pemangku kepentingan yang ada dan terkait. Masyarakat yang merupakan salah satu unsur penting pemangku kepentingan untuk bersama-sama dengan Perguruan Tinggi, Pemerintah dan kalangan usaha/swasta bersinergi melaksanakan dan mendukung pembangunan kepariwisataan. Dalam upaya pengembangan potensi pariwisata di Kabupaten Majene menghadapi beberapa kendala diantaranya belum teraplikasikan dengan baik konsep dan strategi pemasaran dan pengelolaan (manajemen) berbagai usaha/bisnis yang pariwisata dan terkait pariwisata di Kabupaten Majene dalam rangka mencapai Kabupaten pariwisata yang lebih profesional. Pengabdian kepada Masyarakat ini dilaksanakan menggunakan metode ceramah dan diskusi dengan pendekatan Advocacy, Cautionary dan Adaptancy kepada para mitra dengan tujuan untuk  memberikan edukasi kepada para pelaku usaha pariwisata di Kabupaten Majene, khususnya terkait manajemen dan pemasaran usaha/produk. Edukasi yang dilakukan memberikan pengetahuan kepada pelaku usaha pariwisata khususnya di Kabupaten Majene tentang manajemen usaha dan pemasaran produk/jasa usaha pariwisata dalam rangka meningkatkan penghasilannya.
Pengaruh Karakteristik Wirusaha, Pengalaman dan Motivasi Terhadap Keberhasilan Usaha UMKM Intan Maharani Hartanti Candra; Muhammad Shaleh Z
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 5 No 1 (2022): Periode Desember
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v5i1.1865

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji variabel karakteristik wirausaha, pengalaman dan motivasi terhadap keberhasilan usaha pada UMKM di Desa Timbulharjo. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode simple random sampling dan dilakukan dengan penyebaran kuesioner. Sampel melibatkan sebanyak 87 UMKM di Desa Timbulharjo. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi; (1) instrumen data teks, (2) uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, (3) uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh positif dan signifikan pada variabel karakteristik kewirausahaan terhadap keberhasilan usaha. Sedangkan pada variabel pengalaman dan motivasi terdapat pengaruh positif dan signifikan terhadap keberhasilan usaha.
PENGARUH KNOWLEDGE MANAGEMENT, INOVASI PRODUK TERHADAP KINERJA USAHA PENGRAJIN SARUNG SUTRA MANDAR DI KABUPATEN POLEWALI MANDAR Arifhan Ady DJ; Muhammad Shaleh Z; Hamsyah
MANDAR: Management Development and Applied Research Journal Vol 5 No 1 (2022): Periode Desember
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/mandar.v5i1.2193

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kenowledge management dan inovasi produk terhadap kinerja pengrajin sarung sutera Mandar di kabupaten Polewali Mandar. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan explanatory (sebab akibat). Populasi dalam penelitian ini adalah pekerja UMKM penenun kain sutera Mandar di Polewali Mandar sebanyak 80 pengrajin. pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sampling jenuh atau teknik sensus. Metode analisis yang di gunakan adalah regresi linier berganda dengan program SPSS. Dari keseluruhan hipotesis ini memiliki pengaruh positif kepada kinerja pengrajin sarung sutera Mandar dengan nilai 0,002 untuk kenowledge management dan 0,841 untuk nilai inovasi produk. Hasil menunjukkan bahwa kenowledge management dan inovasi produk memiliki pengaruh secara simultan yaitu nilai F hitung 6,943 yang lebih besar dari F tabel nya dengan memiliki nilai signifikansi 0,002 berarti kurang dari 0,05. Kenowledge management berpengaruh signifikan terhadap kinerja pengrajin sarung sutera Mandar dengan nilai T hitung 3,195 yang lebih besar dari T tabelnya dengan nilai signifikansi 0,002 yang berarti kurang dari 0,05 tetapi variabel inovasi produk berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja pengrajin sarung sutera Mandar dengan nilai T hitung 0,202.