Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

UPAYA PENINGKATAN MOTIVASI ORGANISASI KADER POSYANDU DI DESA CABEAN KECAMATAN DEMAK KABUPATEN DEMAK Sulistyorini Sulistyorini; Any Setyarini; Wahyu Puspitasari
Batara Wisnu : Indonesian Journal of Community Services Vol. 2 No. 1 (2022): Batara Wisnu | Januari - April 2022
Publisher : Gapenas Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (476.611 KB) | DOI: 10.53363/bw.v2i1.57

Abstract

Posyandu activities are routine activities carried out in all regions in Indonesia, especially in Cabea village. However, so far the posyandu activities in Cabean village have not been effective in accordance with the purpose of establishing the posyandu. Therefore, to increase the effectiveness of posyandu activities in Cabean village, the team from USM provided assistance to motivate posyandu cadres in Cabean village to activate routine posyandu activities. The motivational method used is through assistance in providing material to increase motivation and exposure to the importance of managing motivation. In addition to providing motivational materials and motivation management, the team from USM conducted questions and answers and discussions related to the knowledge of cadres related to posyandu activities in Cabean village. The results of the PKM activities carried out by a team from USM, namely posyandu cadres in Cabean village, greatly appreciated and were motivated to reactivate posyandu activities in Cabean village
THE IMPACT OF PRICE PERCEPTION, PRODUCT QUALITY ON POSITIVE WORD OF MOUTH Firdaus Firdaus; Any Setyarini; Pradipta Risma Rukma Ardi
Anindyaguna Ekonobisnis : Jurnal Ekonomi dan Bisnis STIE Anindyaguna Vol 4 No 1 (2022): Anindyaguna Ekonobisnis : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Anindyaguna
Publisher : LPPM STIE Anindyaguna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan keterkaitan variabel persepsi harga dan kualitas produk terhadap positive word of mouth pada apotek sehat di Kendal. dalam penelitian ini menggunakan kuisioner dengan skala 1-10 serta pengambilan sampel dengan menggunakan sensus dengan jumlah sampel 100 responden. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan program SPSS versi 23. Hasil pengujian statistik diperoleh kesimpulan bahwa (1) terdapat keterkaitan yang positif dan signifikan antara persepsi harga terhadap positive word of mouth, (2) terdapat keterkaitan yang positif dan signifikan antara kualitas produk terhadap positive word of mouth, yang artinya semakin baik persepsi harga obat di apotek sehat kendal yang dilakukan oleh konsumen maka akan semakin tinggi positive word of mouth, begitupula dengan hubungan kualitas produk terhadap positive word of mouth, semakin baik kualitas produk maka semakin tinggi positive word of mouth yang dilakukan oleh konsumen apotek sehat kendal. Sebaliknya, semakin buruk persepsi harga dan kualitas produk dari konsumen maka akan semakin rendah positive word of mouth yang dilakukan oleh konsumen
ANALISIS IMPLEMENTASI PRINSIP 5C DAN 7P DALAM UPAYA PENCEGAHAN PEMBIAYAAN MURABAHAH BERMASALAH DI KSPPS HUDATAMA SEMARANG Sulistyorini Sulistyorini; Ayu Nurafni Octavia; Any Setyarini
Jurnal Akuntansi dan Pajak Vol 23, No 1 (2022): JAP : Vol. 23, No. 1, Februari 2022 - Juli 2022
Publisher : ITB AAS INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29040/jap.v23i1.5522

Abstract

Pembiayaan murabahah merupakan salah satu jenis pembiayaan yang ada didalam industri perbankan syariah dan merupakan pembiayaan yang paling dominan di KSPPS Hudatama Cabang Semarang Barat. Hal ini dikarenakan angsuran yang ringan dan prosesnya mudah. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana mekanisme pembiayaan murabahah dan implementasi prinsip 5C dan 7P dalam upaya pencegahan pembiayaan murabahah bermasalah di KSPPS Hudatama serta bagaimana cara dalam mengatasi pembiayaan murabahah bermasalah. Jenis penelitian yang digunakan yaitu deskriptif. Penelitian deskriptif merupakan penelitian yang mengumpulkan informasi untuk mendeskripsikan suatu masalah, gejala, atau fenomena sosial secara langsung dan akurat. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini melalui pendekatan kualitatif berupa studi kasus deskripsi kepada KSPPS Hudatama Semarang Barat. Adapun subjek penelitian ini adalah Kepala Cabang KSPPS dan Marketing KSPPS Hudatama Semarang serta nasabah KSPPS Hudatama Semarang dengan kriteria tertentu. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian diketahui bahwa mekanisme yang ditepkan di KSPPS Hudatama Cabang Semarang Barat terdiri dari pengajuan pembiayaan oleh calon nasabah, pengumpulan berkas, penyelidikan berkas, kunjungan lapangan atau survey dan penilaian terhadap jaminan, pengolahan data, dan keputusan pengajuan antara ditolak dan diterima. Sedangkan untuk implementasi pencegahan pembiayaan murabahah bermasalah menggunakan prinsip 5C (character, capacity, capital, collateral dan condition of economy) dan 5P (party, purpose, payment, profitability, protection) dalam menilai nasabah, sehingga KSPPS Hudatama Cabang Semarang Barat bisa menetukan apakah pengajuan pembiayaan yang diajukan calon nasabah disetujui atau ditolak.
Edukasi Dan Pelatihan Pencatatan Keuangan Rumah Tangga Untuk Ibu-Ibu Pkk Kelurahan Bandungrejo sulistyorini sulistyorini; Ayu Nurafni Octavia; Any Setyarini
TEMATIK Vol 5, No 1 (2023): Juni (2023)
Publisher : TEMATIK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26623/tmt.v5i1.6344

Abstract

ABSTRAK  Pada Kelurahan Bandungrejo Kecamatan Mranggen masih terdapat masyarakat kurang pengetahuan mengenai manajemen keuangan rumah tangga terutama pada pencatatan pemasukan dan pengeluaran keuangan rumah tangga pada warga PKK 04 Kelurahan Bandungrejo, dimana   benyaknya sebagian warga yang mengalami permasalahan dan konflik rumah tangga yang disebabkan faktor ekonomi atau keuangan keluarga yang kekurangan. Pencatatan keuangan belum berjalan, sehingga tidak dapat menujukkan tinggat keberhasilan pada rumah tangga, laporan keuangan juga dapat digunakan untuk pengambilan keputusan dalam berumah tangga dan laporan keuangan yang kurang baik dapat menimbulkan kerentanan terhadap kesalahan faktor ekonomi yang berkekurangan.Berdasarkan permasalahan tersebut diperlukan beberapa kegiatan untuk mengatasinya. Tujuan pengabdian masyarakat adalah meningkatkan pemahaman dalam manajemen keuangan terutama pencatatan pemasukan dan pengeluaran laporan keuangan rumah tangga, dan juga meningkatkan kemampuan membuat laporan keuangan guna mewujudkan keluarga harmonis dan berkecukupan, selain itu keluarga dapat memiliki atau menyihkan untuk invest asi / tabungan untuk masa yang akan datang. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah pendampingan edukasi dan pelatihan pembuatan laporan keuangan rumah tangga pada Ibu-ibu PKK Kelurahan Bandungrejo.Hasil dan Luaran yang diharapkan dari pengabdian pada masyarakat adalah Ibu-ibu PKK Kelurahan Bandungrejo dapat menerapkan perencanaan keuangan rumah tangga, membuat anggaran menggunakan prosentase sesuai dengan kebutuhan untuk meminimalisir pengeluaran yang tidak penting, serta melakukan pemisahan pencatatan pemasukan dan pengeluaran keuangan dengan benar, agar dapat berinvestasi untuk masa depan, sehingga keuangan rumah tangga akan terkontrol dan dapat tercapainya keluarga yang sejahtera, serta menambah pengetahuan mengenai manajemen keuangan agar rumah tangga terhindar dalam permasalahan ekonomi.Kata Kunci: Edukasi; Pelatihan; Pencatatan Keuangan.