Indrawati Indrawati
Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Negeri Yogyakarta

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Strategi Pengembangan Kemampuan Membaca Anak Usia 5-6 Tahun Umi Setyaningsih; Muthmainnah Muthmainnah; Indrawati Indrawati
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 4 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i4.2340

Abstract

Kemampuan membaca dini pada hakikatnya dapat membentuk pribadi yang memiliki rasa kasih sayang, kemampuan berfikir kritis, dan pemahaman kreatif. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui strategi guru dalam mengenalkan konsep membaca pada anak kelompok B usia 5-6 tahun, dan mengetahui hal-hal yang menghambat pelaksanaan strategi tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan trianggulasi teknik dan trianggulasi sumber. Hasil penelitian menunjukan bahwa guru menggunakan beberapa strategi untuk mengenalkan konsep dasar membaca diantaranya;  pojok baca, kartu bergambar, bermain peran, game keaksaraan, permainan tebak kata, berkisah, menciptakan lingkungan kaya bahasa, dan tindak lanjut kegiatan gerakan membacakan buku untuk anak oleh orang tua. Adapun kendala dalam pelaksanaan program tersebut adalah; dalam penyiapan sarana pembelajaran membutuhkan waktu yang lama, keberagaman kondisi emosi anak saat ke sekolah, dan partisipasi dari orang tua berbeda beda
Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Status Gizi pada Anak Usia Dini Sesa Pirunika; Wawan S Suherman; Indrawati Indrawati
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 4 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i4.2274

Abstract

Pandemi virus Covid-19 mengakibatkan pendapatan orang tua menurun sehingga menyebabkan kurangnya gizi pada anak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak pandemi Covid-19 terhadap status gizi pada anak usia dini. Metode menggunakan studi literatur. Teknik pengumpulan data dengan mengumpulkan sejumlah artikel maupun jurnal nasional maupun internasional yang berkaitan dengan masalah dan tujuan penelitian. Teknik analisis data meliputi pengumpulan sumber data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil kajian literatur menunjukkan bahwa pandemi covid-19 mempengaruhi sistem pendapatan orangtua dan berdampak pada pemenuhan kebutuhan keluarga terutama pemenuhan gizi anak.  Anak yang mengalami gizi kurang atau stunting atau malnutrisi sejak dini dapat pertumbuhan dan perkembangan fisik maupun psikis anak, penurunan fungsi perkembangan saraf dan kognitif, dan peningkatan risiko penyakit kronis di masa dewasa. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa kurangnya gizi sejak dini mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak baik fisik maupun psikis.
Analisis Model Pengembangan Bahasa Tulis Pada Anak di TK Pertiwi Krakitan IV Kecamatan Bayat Kabupaten Klaten Mariati Mariati; Muthmainah Muthmainah; Indrawati Indrawati
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 4 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i4.2253

Abstract

Stimulasi perkembangan bahasa tulis anak harus disesuaikan dengan usia perkembangan anak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis model-model pengembangan bahasa tulis pada anak di TK Pertiwi Krakitan IV Kecamatan Bayat Kabupaten Klaten. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan rancangan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model interaktif dari Miles dan Huberman dengan komponen-komponennya, yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Kesahihan data ditentukan dengan cara triangulasi. Berdasarkan hasil penelitian di TK Pertiwi Krakitan IV Kecamatan Bayat Kabupaten Klaten, bahwa model perkembangan Bahasa tulis yang diterapkan pada anak adalah model perkembangan Bahasa tulis (Brewer, 2014) meliputi Scribbling Stage atau model tulisan coretan; Linear Repetitive Stage atau model tulisan pengulangan linear; Random-Letter Stage atau model tulisan huruf acak; Letter-Name or Phonetic, Writing atau fonetis tulisan; Transitional Spelling atau ejaan transisi; dan Conventional Spelling atau ejaan konvensional.
Dampak Gaya Pengasuhan Budaya Barat dan Timur Terhadap Perkembangan Anak Indrawati Indrawati; Muthmainah Muthmainah
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 4 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i4.2230

Abstract

Gaya pengasuhan yang diterapkan orang tua berdampak pada perkembangan anak. Penelitian bertujuan memberikan gambaran bagaimana dampak gaya pengasuhan budaya barat dan timur terhadap perkembangan anak. Metode menggunakan studi literatur, dengan langkah-langkah pengumpulan sumber data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah bahwa gaya pengasuhan budaya barat menganut gaya pengasuhan Baumrind, Maccoby Martin. Pengasuhan Baumrind meliputi pengasuhan otoriter, otoritatif, dan permisif/memanjakan; sedangkan gaya pengasuhan Maccoby Martin yaitu pengasuhan mengabaikan atau tidak terlibat. Pengasuhan budaya timur menganut gaya pengasuhan Baumrind, Maccoby Martin, dan gaya pengasuhan berbakti. Pengasuhan otoriter identik dengan perilaku negatif, otoritatif identik dengan perilaku positif, permisif identik dengan perilaku tidak mandiri, dan lalai/mengabaikan identik dengan perilaku yang beresiko, dan berbakti identik dengan mengikuti aturan orang tua. Kesimpulan penelitian ini adalah gaya pengasuhan autoritatif budaya barat maupun timur dapat menyejahterakan anak. Budaya timur melatih kemandirian anak sejak dini, sedangkan budaya timur, melatih anak dengan mendisiplinkan anak sejak dini.
Penerapan Metode Bernyanyi Berbasic Pengembangan Diri Anak Pada Masa Pandemi Covid-19 Erma Darmayanti; Joko Pamungkas; Indrawati Indrawati
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i6.2992

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan kurangnya stimulasi pengembangan diri anak pada masa pandemic covid-19. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan  menganalisis penerapan metode bernyanyi berbasis pengembangan diri anak pada masa pandemic covid-19 di TK Negeri 4 Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah guru, orangtua, dan anak kelompok B TK Negeri 4 Yogyakarta. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) penerapan metode bernyanyi dapat melatih kemampuan menyanyi anak sesuai intonasi; (2) penerapan metode bernyanyi dapat melatih kemampuan menyanyi anak dengan percaya diri. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerapan metode bernyanyi dapat menstimulasi pengembangan diri anak pada masa pandemi covid-19