Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

ANALISIS KINERJA SISTEM INFORMASI MENGGUNAKAN METODE BALANCED SCORECARD (Studi Kasus CV. Sambara Boga) Iwan Rijayana; Narisa Paradita
Jurnal Ilmiah Teknologi Infomasi Terapan Vol. 1 No. 1 (2014)
Publisher : Universitas Widyatama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (774.861 KB) | DOI: 10.33197/jitter.vol1.iss1.2014.47

Abstract

Balanced Scorecard merupakan kartu skor yang digunakan  untuk  mengukur  kinerja  dengan memperhatikan  keseimbangan  antara  faktor  keuangan dan  non-keuangan  baik  jangka  pendek  maupun  jangka panjang  serta  kondisi  internal  maupun  eksternal. Pengukuran  Balanced  Scorecard  memperhatikan  4 perspektif  yang  saling  berkaitan  satu  dengan  yang  lain, yaitu:  perspektif  keuangan,  perspektif  pelanggan, perspektif proses bisnis/internal, perspektif pembelajaran dan  pertumbuhan.  Oleh  karena  penerapan  teknologi informasi  di  CV.  Sambara  Boga  dikelola  dan  diimplementasikan  berdasarkan  kebijakan  internal organisasi  dengan  maksud  meningkatkan  kualitas  proses yang  ada,  maka  pengukuran  keselarasan  tersebut dilakukan  berdasarkan  perspektif-perspektif  pada Balanced Scorecard. Dari penelitian ini, diharapkan dapat diketahui  sejauh  mana  kinerja  sistem  informasi  dapat merepresentasikan  tujuan  bisnis  CV.  Sambara  Boga. Sehingga  menghasilkan  rekomendasi  yang  dapat digunakan  CV.  Sambara  Boga  sebagai  referensi  untuk meningkatkan kinerja Sistem informasi agar kedepannya dapat  mendukung  tujuan  bisnis  organisasi  dengan  lebih baik.
APLIKASI E-LEARNING MENGGUNAKAN TREE VIEW Iwan Rijayana
Jurnal Ilmiah Teknologi Infomasi Terapan Vol. 4 No. 1 (2017)
Publisher : Universitas Widyatama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (339.154 KB) | DOI: 10.33197/jitter.vol4.iss1.2017.153

Abstract

[Id]Beberapa negara maju telah lama menerapkan komputer dan ICT dalam lingkungan pembelajaran baik intranet maupun internet, dan dalam bentuk Computer Aided Learning (CAL) maupun Intelligent Tutorial System (ITS). Berdasarkan pengamatan institusi pendidikan Sekolah Menengah Umum di Indonesia telah memanfaatkan fasilitas komputer untuk keperluan pembelajarannya, salah satunya adalah menggunakan sarana pembelajaran e-learning. Dalam penelitian ini di bangun suatu perangkat lunak Self Learning Centre (SLC) yang bertujuan untuk mendukung proses pembelajaran dan memantau perkembangan siswa secara on-line dengan menggunakan metode Asyncronous Learning.Aplikasi e-learning dengan menggunakan tree view sebagai alat bantu proses pembelajaran di SMU ini di buat dengan menggunakan Macromedia Dreamwaver MX, bahasa pemogramman PHP, Java Script dan database menggunakan MySQL, dan? perancangan sistemnya menggunakan UML (Unified Modelling Language).Berdasarkan hasil implementasi, dapat di simpulkan bahwa Aplikasi e-learning SLC dapat membantu siswa dan guru dalam menggunakan materi paper based menjadi computer based yang lebih dinamis. Selain itu juga SLC dapat dijadikan salah satu fasilitas untuk menyajikan materi terstruktur dengan menggunakan tree view dan untuk melihat hasil perkembangan siswa berupa statistik dan grafik. Untuk perkembangan aplikasi ini materi dan soal-soal yang ditampilkan sebaiknya di update secara periodik yang sesuai dengan kebutuhan siswa.Kata Kunci : E-Learning, TreeView, SLC, Asynchronous learning[En]Some developed countries implemented computer and ICT in learning environment both intranet and internet, and in the form of Computer Aided Learning (CAL) and Intelligent Tutorial System (ITS). Based on the observations, some of high school education institutions in Indonesia have utilized computer facilities for learning purposes, such as using e-learning tools. In this research we built a Self Learning Center (SLC) software that aims to support the learning process and monitor the progrss of students learning on-line using Asyncronous Learning method.The e-learning application is built using tree view as a tool of learning process. It was created using Macromedia Dreamwaver MX, PHP programming language, Java Script and MySQL database.Based on the results of implementation, it can be concluded that the SLC e-learning application can help students and teachers to swift from paper-based materials to computer based. In addition SLC can be used as one of the facilities to present the material structured using tree view and to see the results of student progress by presenting statistics and graphs
The Desain e-SCM dalam Pengelolaan Rantai Pasok pada Anggota Koperasi di Kadin Kota Bandung Muhammad Rozahi Istambul; Iwan Rijayana; Hari Supriadi; Parlindungan
INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) Vol 15 No 1 (2023): INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi)
Publisher : LPPM STMIK Indonesia Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37424/informasi.v15i1.195

Abstract

Kemajuan teknologi informasi ternyata menawarkan kemudahan bagi para pelaku bisnis untuk menjalankan usahanya melalui dunia maya. Bahkan sekarang ini hampir semua jenis usaha bisa mereka jalankan secara online, baik peluang bisnis di bidang jasa, industri makanan dan minuman, agrobisnis, industri kreatif, dan lain sebagainya. Tidaklah heran bila belakangan ini sebagian besar masyarakat mulai memanfaatkan kemudahan tersebut untuk mengembangkan usahanya hingga menembus pasar mancanegara. Peran teknologi informasi akan membantu peran anggota Koperasi Kadin Kota Bandung yang pada umumnya memiliki usaha seperti UMKM. Oleh karena itu pentingnya kumpulan dari berbagai produk UMKM dapat memberikan keuntungan tersendiri dengan bergabung di dalam koperasi. Dalam hal ini koperasi tidak hanya diperuntukkan untuk simpan pinjam semata tapi koperasi yang dimaksud dalam hal ini merupakan peluang untuk meningkatkan kapasitas masyarakat dalam ikut memasarkan produknya di dalam lingkup Koperasi. Berbagai cara pengelolaan dilakukan untuk menguji sejauh mana keunggulan dalam hal arus informasi, sehingga dapat memudahkan mengalirnya arus fisik yang berinteraksi dalam kegiatan rutinitas suatu perusahaan. Peran Electronic Supply chain Management (eSCM) dalam mengelola hubungan antar unit kegiatan dalam anggota Koperasi, tidak hanya memanfaatkan teknologi informasi untuk penyelesaian berbagai permasalahan informasi yang mengalir secara rutin. Namun, dibutuhkan suatu perpaduan eSCM yang lebih luas dari sekedar perusahaan internal bersangkutan. Adapun metoda penelitian yang dilakukan menggunakan pendekatan TOGAF, yang mana difokuskan pada identifikasi kebutuhan setiap stakeholder dan proses bisnis yang akan muncul antar stakeholder. Gambaran interaksi antar stakeholder dan peran eSCM ini perlu didesain rancangan bisnisnya yang selanjutnya dapat digunakan untuk pengembangan penelitian berikutnya, sedangkan desain perancangan bisnis akan menggunakan desain archimate sebagai gambaran kebutuhan stakeholder. Adapun tujuan akhir dari penelitian ini akan menghasilkan desain archimate berupa layer bisnis (stakeholder, suplier, produsen) dan layer aplikasi bisnis (modul yang terintegrasi) untuk merepresentasikan pengelolaan rantai pasok pada anggota Kadin Kota Bandung.
Digital Marketing “Optimization” Business Training for Disdagin Bandung Endang AF; Iwan Rijayana; Dani Hamdani; M. Benny Chaniago
BULLET : Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 1 No. 05 (2022): BULLET : Jurnal Multidisiplin Ilmu
Publisher : CV. Multi Kreasi Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

− MSME (Micro, Small and Medium Enterprises) is a type of business that is in great demand by the people of Indonesia. The ease of adopting innovation in business and especially in technology is one of the main advantages of MSMEs. The development of MSMEs in Indonesia is experiencing good growth every year. However, since March 2020, a virus whose presence has disrupted the existing order, especially in terms of the economy, is the corona virus. In Indonesia itself, especially in West Java, the Large-Scale Social Restrictions (PSBB) policy was implemented to suppress the spread of this virus, which resulted in the economy of West Java, one of which was slumped by experiencing a contraction of minus 5.90. This condition forces MSMEs who are members of the Department of Trade and Industry (DISDAGIN) of Bandung City. Around 6000 MSME products assisted by DISDAGIN Bandung City to digitize in order to maintain their business through optimization of marketing content, the use of SEO, SEM, advertising and optimization of customer needs which will be implemented in their business, so that it is expected to boost product marketing to a greater reach. This research method includes 6 stages which result in practical training accompanied by lecturers and students of Information Systems Study Program of Widyatama University.