Suci Nurhayati
Universitas Terbuka

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Evaluasi Tutorial Online Mata Kuliah Program Linear pada Sistem Pendidikan Jarak Jauh Suci Nurhayati
EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol 4, No 3 (2022): June Pages 3201-5000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/edukatif.v4i3.2569

Abstract

Pelaksanaan perkuliahan memerlukan evaluasi, tak terkecuali pada pembelajaran jarak jauh; tujuannya untuk memberikan umpan balik tersedianya layanan pendidikan jarak jauh yang bermutu bagi mahasiswa. Sehingga persepsi negative mahasiswa terhadap mata kuliah yang memiliki karakteristik objeknya abstrak, konsep dan prinsipnya berjenjang, serta prosedur pengerjaan yang memerlukan banyak manipulasi seperti program linear dapat diminimalisir. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan 32 responden yang merupakan mahasiswa aktif program studi pendidikan matematika Universitas Terbuka pada kelas tutorial online program linear 01 masa registrasi 2021.2. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik angket. Dengan teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa materi pendukung berupa video yang menjelaskan penyelesaian masalah program linier untuk membantu meningkatkan pemahaman belajar mahasiswa memerlukan perhatian. Selain itu, keberadaan tutor dalam menyapa mahasiswa melalui email atau media lain untuk aktif dalam tutorial dan mendorong mahasiswa untuk berpartisipasi masih perlu ditingkatkan lagi secara aktif.
Assessment fairness in freedom of learning in open and distance education Suci Nurhayati; Puryati Puryati
REID (Research and Evaluation in Education) Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta & HEPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/reid.v8i1.45378

Abstract

This research aims to analyze or obtain a comprehensive overview of fairness in independent campus programs in open and distance education by looking at the conformity of the concept of assessment fairness themes in the practice of assessment on the program. This research was conducted using a qualitative research design, and the data obtained were analyzed descriptively. Data collection was carried out by conducting in-depth interviews with seven sources with competencies related to independent campus programs and their policies at the Universitas Terbuka as organizers of open and distance education systems, using interview guides and documentation studies. Data were transcribed and encoded according to their category. The results show that the conformity of the concept of assessment fairness in assessment practices on independent campus programs in open and distance education has largely been met. The theme of transparency, consistency, and justification, doing no harm to and constructive classroom environment, and avoiding score pollution is the most prominent in the fulfillment of indicators.
Self-Efficacy Scales In Online Learning: Construction And Validation Suci Nurhayati; Sugilar
Jurnal Pedagogi dan Pembelajaran Vol. 6 No. 1 (2023): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jp2.v6i1.53932

Abstract

Low enthusiasm and student learning outcomes during the online learning process are influenced by several factors, one of which is the self-efficacy factor. The reality on the ground shows that teachers have not been able to measure students' self-efficacy level during the online learning process, so this research was conducted to develop and validate items that assess four sources of self-efficacy in online learning. This research belongs to the type of development research carried out through the literature review stage, deriving instrument items, testing instruments on samples, selecting instrument items, and analyzing the reliability and validity of the instrument. The subjects involved in this research were one expert in educational evaluation, one in online learning, and 176 students. Data collection in the study was carried out using the non-test method, with research instruments in the form of instrument validity sheets and student self-efficacy questionnaires. The data obtained in the study were then analyzed by testing the validity and reliability of the instrument items using partial least squares (PLS) analysis. The research analysis results show that the instrument developed has achieved valid and reliable values for thirteen items on self-efficacy measurement in online learning, so this instrument can be used in research involving self-efficacy as a variable that has shown four sources/dimensions of self-efficacy.
Analisis Layanan Website Pembelajaran dan Implikasinya pada Pendidikan Tinggi Terbuka Jarak Jauh Fitra Jaya; Siti Aisyah; Ucu Rahayu; Mutiara Magta; Suci Nurhayati
EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol 5, No 2 (2023): April
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/edukatif.v5i2.4768

Abstract

Sistem pendidikan terbuka dan jarak jauh merupakan sistem pendidikan yang sangat erat kaitannya dalam penggunaan teknologi informasi dan komunikasi dalam memfasilitasi keterlibatan  mahasiswa dalam kegiatan belajar mengajar. Guru Pintar Online (GPO) merupakan salah satu portal di dalam situs resmi Universitas Terbuka  yang dikembangkan sebagai bentuk kontribusi dan dedikasi Universitas Terbuka pada dunia pendidikan dan pengembangan kompetensi guru berkelanjutan. Tujuan dalam penelitian ini  adalah untuk menganalisis dan mengevaluasai implikasi dari website GPO, serta mendapat gambaran website yang ideal bagi pengembangan kompetensi guru dalam sistem pendidikan jarak jauh. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini di ikuti oleh 526 responden yang tersebar dari 11 program studi yang ada di lingkungan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Terbuka. Penelitian ini menyoroti pentingnya unsur kegunaan, kualitas informasi dan kualitas interkasi layanan dalam pengembangan website. Dalam pendidikan jarak jauh website pembelajaran diperlukan untuk memfasilitasi guru atau calon guru dalam pengembangan komptensi secara berkelanjutan. Website pembelajaran hendaknya menampilkan desain tampilan yang sesuai dengan perkembangan jaman, sistematik, menarik, dan bermanfaat dalam pengembangan kompetensi penggunanya.