Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN FASILITAS TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN KERETA API COMMUTER LINE (STUDI KASUS COMMUTER LINE ARAH CIKARANG KE JAKARTA KOTA) Popon Rabia Adawia; Ayu Azizah; Yenia Endriastuty; Sugandhi Sugandhi
Sebatik Vol 24 No 1 (2020): Juni 2020
Publisher : STMIK Widya Cipta Dharma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kereta api commuter line sebagai salah satu alat transportasi di darat dengan multi keunggulan, sehingga sangat diminati oleh para pengguna transportasi darat untuk menunjang berbagai aktifitas. Sebagai penyedia tunggal jasa transportasi kereta api commuter line di Jabodetabek, PT KCI (Kereta Commuter Indonesia) diharapkan dapat melakukan peningkatan kualitas dan fasilitas pelayanan terhadap peningkatan kepuasan para pengguna jasanya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas pelayanan dan fasilitas terhadap kepuasan konsumen di rute Cikarang – Jakarta Kota khususnys di stasiun Cikarang, Cibitung, Tambun, dan Bekasi Timur. Metode penelitian ini adalah menggunakan metode kuantitatif. Penganalisaan data menggunakan software pengolahan data statistik yaitu SPSS for windows. Populasi penelitian ini adalah pengguna jasa moda transportasi masal kereta api commuter line rute Cikarang – Jakarta Kota. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari 100 responden. Metode kuantitatif dengan mengambil data primer mengunakan metode kuesioner dan wawancara. Hasil penelitian menunjukan variabel kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Semakin baik kualitas pelayanan yang diberikan maka semakin tinggi kepuasan konsumen terhadap PT KCI. Untuk variabel fasilitaspun berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen, sehingga apabila fasilitas yang diberikan semakin baik maka kepuasan konsumen juga semakin tinggi terhadap PT KCI. Berdasarkan hasil penelitian, kualitas pelayanan dan fasilitas mempengaruhi secara positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen PT KCI baik dalam perhitungan dengan parsial maupun bersama-sama (simultan).
Analisis Penerapan Metode Kaizen Terhadap Imprtasi Material Produksi Pada Perusahaan Manufaktur Popon Rabia Adawia; Ayu Azizah
Target : Jurnal Manajemen Bisnis Vol 2 No 1 (2020)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (373.079 KB) | DOI: 10.30812/target.v2i1.700

Abstract

Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif komperatif, yaitu metode yang bertujuan untuk mengetahui hubungan sebab akibat, dimana data waktu proses sebelum penerapan metode kaizen dibandingkan dengan data waktu proses setelah penerapan metode kaizen. Jumlah sample dalam penelitian ini sebanyak 45. Data yang digunakan merupakan data sekunder berupa data kedatangan import material yang diperoleh selama periode penelitian yaitu tahun 2014 sampai dengan tahun 2016. Dalam penelitian ini analisis perhitungan yang digunakan adalah paired sample T-test. Yaitu membandingkan saimpangan baku antara kedua sampel S1=1.68 dan S2=0.56 untuk mendapatkan nilai Thitung. Hasil uji mendapatkan bahwa Thitung sebesar 8.83 sedangkan Ttabel sebesar 2.015 dengan demikian Ho ditolak dan Ha diterima. Yang artinya terdapat pengaruh penurunan waktu proses importasi material produksi menggunakan metode kaizen pada perusahaan manufaktur. Penurunan waktu import material produksi ini membantu produksi selesai tepat pada waktunya.
Faktor Penghambat Minat Berwirausaha dikalangan Mahasiswa (Studi Survei) Dede Mustomi; Khoirul Ulum; Aprilia Puspasari; Ayu Azizah
Jurnal Administrasi Bisnis Vol. 1 No. 2 (2021): November 2021
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (328.356 KB) | DOI: 10.31294/jab.v1i2.404

Abstract

Entrepreneurship is a forum for college students or alumni to work and practice the knowledge learned in college. However, in practice, many students have not yet entered into entrepreneurship. Why this happens, the writer tries to find the answer by surveying student respondents to find out their obstacles when talking about entrepreneurship. The purpose of this study is to determine the points that become obstacles for students to start entrepreneurship. This research is a descriptive study using a survey method and using a purposive sampling technique, where the authors randomly distribute questionnaires to respondents from among active students totaling 120 people. The survey period was conducted for one month in the period April 2021. Of the 120 questionnaires distributed, all of them were returned and filled in by respondents. The result was that the survey statement regarding capital was chosen by the majority of respondents as many as 49 respondents as the variable that most inhibited students' interest in starting entrepreneurship and the lowest variable was the variable prohibited by parents which was only chosen by 5 student respondents.
ANALISIS PEMBERIAN DISKON TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DIMASA PANDEMIC COVID-19 Dede Mustomi; Aprilia Puspasari; Ayu Azizah
CERMIN: Jurnal Penelitian Vol 4 No 2 (2020): DESEMBER
Publisher : Relawan Jurnal Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/cermin_unars.v4i2.663

Abstract

Wabah covid 19 telah menjadikan berbagai sektor kehidupan terganggu, baik pendidikan, ekonomi dan kehidupan sehari hari. Sektor ekonomi yang menjadi objek penelitian ini pun ikut terganggu. Banyak pusat perbelanjaan tutup yang berimbas pada pemutusan hubungan kerja. Sebagian lagi tetap buka dengan memberikan berbagai insentif kepada pelanggan seperti harga diskon atau mengantarkan barang langsung kerumah. Tujuan penelitian ini untuk melihat bagaimana pemberian diskon menarik minat beli konsumen khususnya Gadget dimasa pandemik ini. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan metode survei memakai teknik purposive sampling, dimana penulis menyebarkan kuesioner kepada responden yang berjumlah 250 orang untuk dimintai pendapatnya bagaimana diskon mampu menambah minat beli konsumen dimasa pandemik covid 19. Periode survei dilakukan selama satu bulan pada periode Juni 2020. Dari 250 kuesioner yang disebar ada 220 kuesioner yang kembali dan diisi oleh responden. Hasilnya mayoritas masyarakat memilih untuk tidak membeli gadget meski dengan pemberian diskon kecuali sebagian kecil yang tetap membeli karena kebutuhan.
Waterfall Model Inventory Information System at Alvinda Store Karawang Herlina Ferliyanti; Maman Abdurahman; Tri Haryati; Al Ghazali; Ayu Azizah
INTERACTION: Jurnal Pendidikan Bahasa Vol 10 No 1 (2023): INTERACTION: Jurnal Pendidikan Bahasa
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah (UNIMUDA) Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36232/jurnalpendidikanbahasa.v10i1.4480

Abstract

Stock name is a process for calculating incoming and outgoing goods by inventory bookkeeping records. Manual calculations will take a very long time, and the risk of error is very high, so the presentation of the inventory report is hampered because it does not match the predetermined time. The stock opname information system with the Waterfall method can make it easier to accurately calculate the amount of stock inventory and can minimize the counting time to be faster. So that inventory reports can be generated quickly, accurately and on time.