Dewi Indrayani Hamin
Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo

Published : 7 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Pengaruh Pertumbuhan Aset Dan Resiko Bisnis Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2020 Mohamad Isra Makmur; Lanto Miriatin Amali; Dewi Indrayani Hamin
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 5, No 1 (2022): JIMB - VOLUME 5 NOMOR 1 MEI 2022
Publisher : JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.91 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Pertumbuhan Aset dan Resiko Bisnis terhadap Nilai Perusahaan pada perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2020. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 12 Perusahaan dengan penentuan sampel menggunakan Purposive Sampling. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang di peroleh dari laporan keuangan. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitin ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel pertumbuhan aset dan resiko bisnis berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa variabel pertumbuhan aset dan variabel resiko bisnis secara simultan berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Besar pengaruh dari variabel pertumbuhan aset dan resiko bisnis terhadap nilai perusahaan adalah sebesar 21,8% sedangkan sisanya sebesar 79,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini.
ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN YANG MENERAPKAN EMPLOYEE STOCK OWNERSHIP PROGRAM (ESOP) DENGAN PERUSAHAAN YANG TIDAK MENERAPKAN PROGRAM ESOP (Studi Perusahaan Jasa di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014) Livia Botutihe; Dewi Indrayani Hamin; Hais Dama
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 1, No 1 (2018): JIMB - Volume 1 Nomor 1 Mei 2018
Publisher : JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (301.66 KB)

Abstract

Analisis Perbandingan Kinerja Perusahaan Pada Perusahaan yang Menerapkan Program Employee Stock Ownership Program (ESOP) dan yang Tidak Menerapkan Program ESOP (Studi Perusahaan Jasa di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan kinerja perusahaan pada perusahaan yang menerapkan program ESOP dan pada perusahaan yang tidak menerapkan program ESOP (Studi Perusahaan Jasa Periode 2012-2014). Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan uji beda dua rata-rata (Independent Sample t-test). Berdasarkan hasil uji statistic diperoleh hasil penelitian yang menyatakan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara perusahaan yang menerapkan program ESOP dan perusahaan yang tidak menerapkan program ESOP ditinjau dari rasio (variabel) Profitabilitas yang diproksikan dengan NPM, ROA dan ROE, rasio Solvabilitas yang diproksikan dengan Debt to Asset Ratio (DAR), rasio Likuiditas yang diproksikan dengan Current Ratio. Sementara jika ditinjau dari rasio (variabel) Aktivitas yang diproksikan dengan Total Asset Turnover (TATO) diperoleh hasil bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan.
Tinjauan Empirik Signifikansi Fenomena Baru Dalam Sistem Keuangan Konvensional Dewi Indrayani Hamin
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 4, No 3 (2022): JIMB - Volume 4 Nomor 3 Januari 2022
Publisher : JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.961 KB)

Abstract

Sebagai sebuah fenomena baru didalam keuangan konvensional yang sudah lama mapan dan mengakar, perkembangan keuangan islam selama empat dekade ini mempunyai signifikansi khusus bagi para Muslim yang kehidupannya diatur menurut kaidah dan nilai, yang ditentukan menurut hukum dan prinsip islam, yang juga dikenal sebagai Syariah. kini semakin banyak orang telah menemukan bahwa keuangan Islam jauh dari dunia politik atau upaya filantropi. pertumbuhan pesat keuangan Islam menunjukkan perhatian dan minat yang terus tumbuh di antara Muslim dan non-Muslim-akademisi, praktisi, kaum profesional, ataupun masyarakat umum- terhadap pembangunan sistem keuangan Islam yang lebih bergairah, tangguh, dan kompetitif, yang pada akhirnya menjadi alternatif terbaik, dibandingkan sistem konvensional di masa mendatang. perlunya koordinasi dan kerjasama internasional. Berdasarkan kodratnya, sistem keuangan Islam lebih tahan dan lebih stabil dari guncangan keuangan. Namun demikian, pada kenyataannya, harus disadari bahwa operasional dari sistem keuangan Islam tidaklah terisolasi dari sistem keuangan konvensional. Dalam situasi demikian, diperlukan kerja sama dan koordinasi internasional.
CRYPTO CURRENSI DAN PANDANGAN LEGALITAS MENURUT ISLAM: SEBUAH LITERATURE REVIEW Dewi Indrayani Hamin
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 3, No 2 (2020): JIMB - Volume 3 Nomor 2 September 2020
Publisher : JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (663.762 KB)

Abstract

cryptocurrency atau mata uang kripto di era digital bukan hal yang mudah, Namun demikian, kehadiran mata uang digital ini semakin diminati sebagai instrumen investasi. Keamanan Bitcoin dilindungi oleh teknologi Blockchain. Namun, Bitcoin tidak memiliki asset yang mendasari (underlaying asset) dan tidak ada lembaga otoritas yang bertanggung jawab, kepemilikannya anonim, fluktuasi nilai yang sangat ekstrem, dan lebih didominasi oleh faktor publikasi opini sistem pemasaran. Itulah sebabnya penggunaan Bitcoin dalam investasi dan transaksi bisnis menimbulkan pro dan kontra di kalangan pakar ekonomi dan ulama. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran tentang apa itu bitcoin dan bagaimana pendapat para ulama berdasarkan syariat islam. Penelitian ini bersifat studi pustaka. Sumber data penelitian ini diambil dari Alquran, hadist Rasulullah, kitab-kitab klasik dan kontemporer, serta dari sumber media online. Dari penelitian ini didapatkan hasil bahwa teknologi Bitcoin dengan Blockchain memang bisa diakui sebagai teknologi revolusioner yang sangat baik, tetapi penggunaannya sebagai instru men investasi mengandung unsur maysir (pertaruhan) dan sebagai instrumen transaksi bisnis mengandung unsur gharar. Kedudukan hukumnya adalah haram lighairihi.
Pengaruh Kinerja Keuangan Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2017-2021 Indri Gaib; Srie Isnawaty Pakaya; Dewi Indrayani Hamin
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 5, No 2 (2022): JIMB - VOLUME 5 NOMOR 2 SEPTEMBER 2022
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v5i2.16504

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kinerja keuangan dan ukuran perusahaan terhadap return saham perusahaan manufaktur sektor barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder dengan populasi perusahaan manufaktur sektor barang konsumsi yang terdaftar di BEI berjumlah 54 perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yaitu sebanyak 47 perusahaan. Alat uji analisis yang digunakan dalam menguji penelitian ini yaitu uji asumsi klasik, pengujian hipotesis, dan uji regresi linier. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Secara parsial kinerja keuangan tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap return saham 2) Secara parsial ukuran perusahaan tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap return saham. 3) sedangkan secara simultan/bersama-sama kinerja keuangan dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap return saham
Pengaruh Perputaran Piutang Dan Perputaran Kas Terhadap Profitabilitas Pada Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2020 Vidyan Kadir; Meriyana Franssisca Dungga; Dewi Indrayani Hamin
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 5, No 3 (2023): JIMB - VOLUME 5 NOMOR 3 JANUARI 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v5i3.17989

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa besar perputaran piutang dan perputaran kas berpengaruh terhadap profitabilitas yang diproksikan dengan Return On Asset (ROA) secara parsial dan simultan. Penelitian ini menggunakan 36 sampel perusahaan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2020. Metode sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik sampel purposive sampling dan jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, uji parsial dan uji simultan. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial perputaran piutang berpengaruh positif dan signifikan terhadap profitabilitas, sedangkan perputaran kas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap profitabilitas. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa secara simultan perputaran piutang dan perputaran kas berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas.
Analisis Swot Dalam Penentuan Strategi Pengembangan Wisata Pantai Taulaa Dewi Indrayani Hamin; Yayu Isyana Pongoliu
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 6, No 1 (2023): JIMB - VOLUME 6 NOMOR 1 MEI 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v6i1.19798

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah membuat evaluasi terhadap semua kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman, yang terdapat pada Objek wisata Pantai Taula’a sehinga Pemerintah atau calon investor swasta bisa memaksimalkan peluang dan kekuatan, dan pada saat yang sama dapat meminimalisir kelemahan dan ancaman. Serta bisa menetukan strategi yang tepat apakah bisa membuka kembali obajek wisata Taula’a sebagai salah satu sumber peningkatan PAD. Metode perencanaan strategis Secara umum adalah untuk mengevaluasi faktor-faktor yang berpengaruh dalam usaha mencapai tujuan baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Analisis SWOT berperan penting dalam bisnis karena tujuannya untuk membuat kerangka situasi dan kondisi dalam suatu perusahaan dari sudut pandang SWOT (Strength, Weaknesses, Opportunuties, Threats). Analisis SWOT membandingkan antara faktor eksternal peluang dan ancaman dengan faktor internal kekuatan dan kelemahan. Faktor internal dimasukan kedalam matrik yang disebut matrik faktor strategi internal atau IFAS (Internal Strategic Factor Analisis Summary). Faktor eksternal dimasukkan kedalam matrik yang disebut matrik faktor strategi eksternal EFAS (Eksternal Strategic Factor Analisis Summary). Dari perhitungan Tabel Eksternal internal di peroleh titik X: 0,229883 dan Y: 2,66418.