Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2017-2021 Nursia Akuba; Srie Isnawaty Pakaya; Lanto Miriatin Amali
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 5, No 3 (2023): JIMB - VOLUME 5 NOMOR 3 JANUARI 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v5i3.17946

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa besar kinerja keuangan yang diproksikan dengan Quick Ratio (QR), Capital Adequacy Ratio (CAR), dan Net Profit Maegin (NPM) terhadap return saham secara parsial dan simultan. Penelitian ini menggunakan 14 sampel perusahaan perbankan yang terdfatar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2021. Metode sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik sampel purposive sampling dan jenis data yang digunakan adalah data sekunder. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda, uji parsial dan simultan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial net profit margin berpengaruh negatif dan signifikan terhadap return saham, namun quick ratio dan capital adequacy ratio secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa secara simultan quick ratio, capital adequacy ratio, dan net profit margin berpengaruh signifikan terhadap return saham.
MENINGKATKAN POTENSI EKOWISATA DESA MELALUI PENGEMBANGAN PARIWISATA DI KAWASAN TELUK TOMINI Rusli Isa; Selvi Selvi; Srie Isnawaty Pakaya
GANESHA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Tunas Pembangunan Surakarta (UTP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/ganesha.v3i2.2622

Abstract

Artikel ini membahas tentang program pengabdian pada masyarakat yang terintegrasi dengan Kuliah Kerja Nyata (KKN) MBKM di Desa Buhu Jaya, Kecamatan Paguat, Kabupaten Pohuwato. Tujuan dari program ini adalah untuk membantu pemerintah desa dalam pengembangan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Program ini juga bertujuan untuk memberdayakan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) serta mengembangkan sektor wisata di desa tersebut. Metode yang digunakan dalam program ini meliputi penilaian desa secara partisipatif (Participatory Rapid Appraisal/PRA) dan proses belajar/praktik secara partisipatif (Participatory Learning and Action/PLA). Tahapan program meliputi penetapan tujuan, pendekatan, pembangunan hubungan dengan kelompok sasaran, persiapan dan pelaksanaan, serta evaluasi dan refleksi. Hasil dari program pengabdian ini menunjukkan keberhasilan dalam pengembangan objek wisata pantai di Desa Buhu Jaya. Kunjungan wisatawan lokal meningkat dan berdampak pada pelaku UMKM di daerah tersebut. Pengelolaan objek wisata dilakukan oleh BUMDes Desa Buhu Jaya dengan pengawasan yang baik. Keberhasilan ini didukung oleh tahapan-tahapan pelaksanaan pengabdian yang melibatkan partisipasi masyarakat. Program pengabdian ini memberikan manfaat dalam meningkatkan pengetahuan mahasiswa dalam pemahaman dan penyelesaian masalah nyata, meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam inovasi pengembangan wisata pantai, serta menciptakan dialog yang komunikatif antara akademisi dan masyarakat desa. Program ini diharapkan dapat memberdayakan sektor wisata yang berkolaborasi dengan BUMDes dan mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat di Desa Buhu Jaya dan sekitarnya
Pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Pada PDAM Tirta Limutu Kabupaten Gorontalo Zufraya Yusuf; Abd Rahman Pakaya; Andi Yusniar Mendo; Srie Isnawaty Pakaya
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 6, No 1 (2023): JIMB - VOLUME 6 NOMOR 1 MEI 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v6i1.19112

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Lingkungan Kerja terhadap Produktivitas Kerja Pada PDAM Tirta Limutu Kabupaten Gorontalo. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuisioner dengan populasi karyawan pada PDAM Tirta Limutu Kabupaten Gorontalo sebanyak 155 karyawan. Teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling yakni pengambilan sampling secara random yaitu diambil 35% dari populasi dalam penelitian ini adalah 55 karyawan. Alat uji analisis yang digunakan dalam menguji penelitian ini yaitu uji regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa hasil penelitian uji t menunjukkan variabel X (Lingkungan Kerja) berpengaruh terhadap variabel Y (Produktivitas Kerja) ditunjukkan dengan nilai t hitung sebesar 5,196 t tabel 1,674. Hasil perhitungan koefisien determinasi nilai r square sebesar 33,7% dapat disimpulkan bahwa lingkungan kerja berpengaruh terhadap produktivitas kerja karyawan di PDAM Tirta Limutu Kabupaten Gorontalo. Sedangkan sisanya 66,3% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dan dijelaskan dalam penelitian ini.
Pengaruh Suku Bunga Dan Nilai Tukar Terhadap Indeks Harga Saham Sektor Pertanian Di BEI Tahun 2016 – 2020 Idham Masri Ishak; Srie Isnawaty Pakaya
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 6, No 1 (2023): JIMB - VOLUME 6 NOMOR 1 MEI 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v6i1.20056

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat tingkat suku bunga dan nilai tukar rupiah secara parsial dan simultan terhadap harga saham sektor pertanian di BEI tahun 2016-2020. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif.  Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan sektor pertanian yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Teknik pengambilan sampel yakni menggunakan purposive sampling. Sampel penelitian ini sebanyak 16 perusahaan selama lima tahun. Teknik analisis data menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan suku Bunga dan Nilai Tukar berpengaruh secara bersama-sama terhadap harga saham. Dan Secara parsial suku bunga (X1) memiliki nilai Thitung -0.221 dengan tingkat signifikansi 0,826 sehingga suku bunga tidak berpengaruh terhadap harga saham. Nilai tukar (X2) memiliki Nilai Thitung 10.363 dengan Tingkat Signifikansi 0,000 sehingga nilai tukar berpengaruh signifikan terhadap harga saham.
Analisis Kinerja Keuangan Perusahaan Sebelum Dan Sesudah Merger Dan Akuisisi Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2014-2018 Meriyana Fransissca Dungga; Abd Rahman Pakaya; Wina Aswinarti MS; Srie Isnawaty Pakaya
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 6, No 1 (2023): JIMB - VOLUME 6 NOMOR 1 MEI 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v6i1.19192

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan perusahaan sebelum dan sesudah melakukan merger dan akuisisi. Penelitian ini juga bertujuan untuk memberikan bahan pertimbangan bagi investor dalam melakukan investasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi dan kepustakaan. Pemilihan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Populasi penelitian ini adalah perusahaan go public yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan 10 sampel perusahaan pada periode pengamatan tahun 2014-2018. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji asumsi klasik dan pengujian hipotesis. Data diolah menggunakan software computer yaitu SPSS versi 22.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Variabel current ratio sebelum dan sesudah merger dan akuisisi menunjukkan perbedaan. (2) Variabel debt to equity ratio sebelum dan sesudah merger dan akuisisi menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang signifikan. (3) Variabel total asset turn over sebelum dan sesudah merger dan akuisisi menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang signifikan. (4) Variabel return on equity sebelum dan sesudah merger dan akuisisi menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang signifikan.