This Author published in this journals
All Journal AGROVET
Saheriani Saheriani
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pemberian Ekstrak Bawang Putih (Allium sativum) pada Media Penetasan Telur Terhadap Daya Tetas Telur Ikan Mas (Cyprinus carpio) Saheriani, Saheriani; Tobigo, Desiana Trisnawati; Widiastuti, Irawati Mei
AGROVET Vol 1, No 1 (2012)
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui dan memperoleh daya tetas telur serta lama tetas telur tertinggi dengan pemberian ekstrak bawang putih untuk mencegah serangan parasit/jamur pada telur ikan mas (Cyprinus carpio L.). Hasil penelitian diharapkan dapat menjadi sumber informasi bagi para pembudidaya ikan mas dalam mencegah dan menanggulangi serangan parasit terutama pada telur ikan mas. Penelitian dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan. Perlakuan yang dilakukan adalah A (tanpa pemberian ekstrak bawang putih), B (konsentrasi bawang putih 150 ppm), C (konsentrasi bawang putih 300 ppm) dan D (konsentrasi bawang putih 450 ppm). Hasil yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis sidik ragam dan apabila terdapat pengaruh maka dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Jujur (BNJ). Hasil penelitian menunjukkan bahwa daya tetas telur ikan mas tertinggi pada perlakuan C (konsentrasi 300 ppm) yaitu menghasilkan daya tetas 78% dibandingkan dengan perlakuan konsentrasi 150 ppm (daya tetas 56%), tanpa pemeberian ekstrak bawang putih (45%) dan konsentrasi 450 ppm (daya tetas 32,5%). Hasil analisis ragam menunjukkan perlakuan pemberian ekstrak bawang putih berpengaruh sangat nyata terhadap daya tetas telur ikan mas. Lama tetas telur ikan mas selama penelitian pada perlakuan konsentrasi 300 ppm menunjukkan lama tetas tercepat yaitu 48 jam 24 menit, kemudian konsentrasi 450 ppm (48 jam 28 menit), konsentrasi 150 ppm (48 jam 30 menit) dan tanpa perlakuan (48 jam 39 menit). Berdasarkan hasil analisis ragam pemberian ekstrak bawang putih tidak berpengaruh terhadap lama tetas telur ikan mas.