Nurbaiza Nurbaiza
Universitas Abulyatama

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS FAKTOR KESULITAN BELAJAR MATA PELAJARAN BIOLOGI SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 KRUENG BARONA JAYA KABUPATEN ACEH BESAR Zamzami Zamzami; Sakdiah Sakdiah; Nurbaiza Nurbaiza
Jurnal Dedikasi Pendidikan Vol 4, No 1 (2020): Januari 2020
Publisher : Center for Research and Community Service (LPPM) University of Abulyatama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30601/dedikasi.v4i1.385

Abstract

Setiap kegiatan yang dilakukan tidak bebas dari kesulitan, demikian juga dalam kegiatan belajar siswa. Kegiatan belajar siswa termasuk mata pelajaran biologi ditemui juga kesulitan, terutama di SMA Negeri 1 Krueng Barona Jaya Kabupaten Aceh Besar. Berkenaan dengan hal itu telah dilakukan penelitian dengan judul analisis faktor penyebab kesulitan belajar mata pelajaran biologi siswa kelas X SMA Negeri 1 Krueng Barona Jaya Kabupaten Aceh Besar. Penelitian bertujuan untuk mengetahui  faktor penyebab dan faktor yang mendominasi kesulitan belajar pada mata       pelajaran biologi siswa kelas X SMA N 1 Krueng Barona Jaya. Populasi dan sampel penelitian seluruh siswa kelas X MIA 1 dan MIA 2 berjumlah 59 orang (total sampel/penelitan populasi). Metode yang digunakan adalah metode survei dengan instrumen penelitiannya angket. Penelitian didesain satu kali tanpa pengulangan. Data dianalisis dengan teknik skala Guttman dan teknik persentase (%).Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa kelas X SMA Negeri 1 Krueng Barona Jaya mengalami kesulitan dalam belajar mata pelajaran biologi, faktor penyebab kesulitan belajar terdiri atas faktor alat pelajaran, faktor metode/strategi mengajar guru, faktor lingkungan sekolah, faktor orang tua, faktor  motivasi, faktor intelegensi, faktor media pembelajaran, faktor kesehatan, faktor minat, dan faktor perhatian siswa, dan faktor dominan penyebab kesulitan belajar terdiri atas faktor alat pelajaran, metode/strategi mengajar guru, lingkungan sekolah, dan orang tua