Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : JURNAL SIMTIKA (Sistem Informasi dan Informatika)

ANALISIS DATA MINING DENGAN ALGORITMA FP-GROWTH DALAM MENDUKUNG STRATEGI PROMOSI PERGURUAN TINGGI Dwi Winarti
Simtika Vol. 1 No. 3 (2018): JURNAL SIMTIKA SEPTEMBER 2018
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Dharmas Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (288.293 KB)

Abstract

Promosi merupakan hal yang sangat wajib dilakukan untuk menentukan sukses tidaknya suatu perusahaan, ataupun instansi yang lainnya. Di dunia pendidikan promosi sangat wajib dilakukan untuk memperkenalkan fakultas yang terdapat di Universitas Dharmas Indonesia yang belum banyak diketahui oleh masyarakat, dari promosi tersebut di harapkan calon mahasiswa tertarik untuk masuk ke fakultas tersebut, di Sumatera Barat PTN dan PTS banyak tersebar ini menjadi suatu motivasi untuk terus bersaing untuk mendapatkan banyak calon mahasiswa . promosi ini biasanya dilakukan di SMA,SMK, MAN/ sederajat baik dalam daerah dan luar daerah bahkan dilakukan ampai ke luar kota. Berkaitan dengan hal tersebut di setiap fakultas harus menentukan strategi yang tepat agar tidak berdampak negatif dan mendapatkan hasil yang bagus.Salah satu cara yang dapat diterapkan adalah dengan menerapkan penggunaan Data Mining.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI AKADEMIK PERGURUAN TINGGI BERBASIS WEB Efri Yandani; Dwi Winarti
Simtika Vol. 2 No. 3 (2019): JURNAL SIMTIKA, SEPTEMBER 2019
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Dharmas Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (568.763 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk merancang sistem informasi akademik yang akan diimplementasikan pada perguruan tinggi dengan tujuan untuk membatu penyebaran peran pengeloaan data akademik perguruan tinggi sehingga menghindari sentralisasi peran dalam pengelolaan data akademik suatu perguruan tinggi. Sistem informasi akademik ini dibangun dengan teknologi web menggunakan database mariadb dan berhasil diimplementasikan pada server dengan teknologi lingkungan virtualisasi. Sistem informasi akademik yang dibangun mampu melakukan penghimpunan data mahasiswa, dosen, kurikulum, marakuliah, perkuliahan, dosen pengampu, nilai, dan mempermudah proses penginputan data baik oleh admin, dosen maupun mahasiswa karena masing-masing pengguna dapat login dan menggunakan sistem dengan akun masing-masing
Penerapan Data Mining untuk Analisa Tingkat Kriminalitas Dengan Algoritma Association Rule Metode FP-Growth Dwi Winarti; Elinda Revita; Efri Yandani
Simtika Vol. 4 No. 3 (2021): JURNAL SIMTIKA, SEPTEMBER 2021
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Dharmas Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kriminalitas berasal dari kata crime yang artinya sebuah tindakan yang melanggar hukum. Sedangkan pengertian tindak pidana adalah segala tindakan yang disengaja atau tidak, telah terjadi atau baru percobaan, yang dapat merugikan orang lain dalam hal badan, jiwa, harta benda, kehormatan, dan lainnya serta dapat diancam hukuman penjara. Banyaknya golongan atau jenis kejahatan dalam KUHP berarti begitu juga banyaknya kepentingan hukum yang dilindungi oleh hukum pidana. perbuatan pidana itu dapat dilihat pada penjelasan pasal 338 KUHP Kejahatan ini disebutkan makar mati atau pembunuhan dalam peristiwa ini perlu bukti suatu perbuatan yang mengakibatkan kematian orang lain dan kematian disengaja dan tidak disengaja dikenakan pasal 359 KHUP. Data Mining digunakan untuk menemukan pola-pola tersembunyi dan memberikan informasi. Data Mining untuk pendeteksian kejahatan yang sering terjadi secara bersamaan disebut Association Rule (aturan asosiasi)
PERANCANGAN E-TOURISM UNTUK MENINGKATKAN PARIWISATA DI KOTA SAWAHLUNTO Gunawan Ali; Dwi Winarti; Vitriani Vitriani; Finanta Okmayura; Robby Satria
Simtika Vol. 5 No. 2 (2022): JURNAL SIMTIKA, MEI 2022
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Dharmas Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem Informasi Pariwisata Berbasis Web Sebagai Media Promosi Kota Sawahlunto ini digunakan sebagai alat bantu penyampaian informasi kawasan wisata, penginapan dan tempat-tempat kuliner yang ada di Kota Sawahlunto. Sistem Informasi ini merupakan salah satu bentuk promosi pariwisata yang ada di Kota Sawahlunto, agar menarik para wisatawan yang ingin dikunjung ke Kota Sawahlunto. Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai media informasi dan promosi wisata yang ada di Kota Sawahlunto, sehingga masyarakat luas akan semakin mengenal tempat-tempat wisata yang ada di Kota Sawahlunto. Sistem informasi pariwisata berbasis web sebagai media promosi Kota Sawahlunto dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, dengan database MySQL