Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Analisis Sensitivitas pada Model SIR Penyebaran COVID-19 Haniefa Atzzahra; Irma Fitria; Nashrul Millah
MUST: Journal of Mathematics Education, Science and Technology Vol 6, No 2 (2021): DECEMBER
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/must.v6i2.9666

Abstract

Wabah COVID-19 yang menjadi perhatian dunia saat ini, muncul sejak akhir tahun 2019 di Wuhan, China. Virus ini menyebar dengan sangat cepat karena transmisinya secara langsung dari manusia ke manusia. Di Indonesia, pasien yang terinfeksi COVID-19 pertama kali ditemukan pada tanggal 2 Maret 2020. Transmisi dari COVID-19 ini dapat disimulasikan menggunakan model penyebaran penyakit Susceptible-Infected-Recovered (SIR). Setelah diperoleh nilai estimasi parameter, selanjutnya dilakukan analisis sensitivitas untuk mengetahui seberapa besar pengaruh dari parameter-parameter terhadap populasi Infected. Setelah dilakukan analisis sensitivitas diketahui bahwa parameter peluang kontak sukses atau  dan banyaknya kontak atau  merupakan parameter yang paling berpengaruh, karena populasi Infected akan bertambah 27,3% jika  atau  naik 10%. Dari model SIR ini diperoleh grafik yang jauh dari grafik data asli penyebaran COVID-19 di Indonesia.
ANALISIS EKSISTENSI TRAVELLING WAVE PADA MODEL SIR PENYEBARAN PENYAKIT COVID-19 DENGAN MENGGUNAKAN PERSAMAAN DIFUSI Safhira Sekar Euchalypta; Irma Fitria; Nashrul Millah
BAREKENG: Jurnal Ilmu Matematika dan Terapan Vol 15 No 3 (2021): BAREKENG: Jurnal Ilmu Matematika dan Terapan
Publisher : PATTIMURA UNIVERSITY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1307.815 KB) | DOI: 10.30598/barekengvol15iss3pp513-524

Abstract

Penyebaran penyakit COVID-19 dari satu daerah menuju daerah lain menyebabkan travelling wave dapat terjadi. Penelitian ini akan menyelidiki eksistensi travelling wave pada penyebaran penyakit COVID-19 menggunakan model epidemi sederhana dengan 3 (tiga) variabel, dimana Susceptible ( ), Infected ( ), dan Recovery ( ). Analisis eksistensi travelling wave dilakukan dengan cara linierisasi model pada persekitaran dua titik tetap model SIR untuk mendapatkan kecepatan minimal penyebaran penyakit. Hasil dari penelitian ini menemukan bahwa penyebaran penyakit COVID-19 antar daerah cukup cepat terjadi pada titik tetap bebas penyakit jika terdapat infeksi dari luar dengan kecepatan minimal penyebaran penyakit sekitar km/hari, sehingga travelling wave dapat terjadi.
Prediksi Emisi CO2 dengan Analisis Runtun Waktu Primadina Hasanah; Irma Fitria
SPECTA Journal of Technology Vol. 1 No. 1 (2017): SPECTA Journal of Technology
Publisher : LPPM ITK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (864.217 KB) | DOI: 10.35718/specta.v1i1.72

Abstract

Global warming is caused by various factors, one of them is the emission of CO2. Time series data of CO2 emission will be analyzed using moving average and exponential smoothing to forecast the CO2 emission of the period ahead. Both models provide estimates of forecasting based on the average value of the previous data and can be used for forecasting time series data containing trend component. The best models are selected based on the smallest error value based on the criteria of MAPE, MSD, and MAD
Penerapan Algoritma Kalman Filter dalam Prediksi Kecepatan Angin di Kota Balikpapan Irma Fitria; Primadina Hasanah
SPECTA Journal of Technology Vol. 1 No. 2 (2017): SPECTA Journal of Technology
Publisher : LPPM ITK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1078.786 KB) | DOI: 10.35718/specta.v1i2.78

Abstract

One of the climate’s elements that has an influence on daily activities is the wind speed. Wind is a movement of air that flows from high pressure to low pressure region. In the shipping and aviation, wind speed is a very important thing to predict. This is due to the wind speed is very influential on the process of the transportation activities. A strong wind can disturb the fluency of transportation. Therefore, information regarding the wind speed prediction is very important to know. In this paper, Kalman Filter algorithm is applied in the wind speed prediction by taking the case in Balikpapan. In this case, the Kalman Filter algorithm is applied to improve the result of ARIMA prediction based on error correction, so we get the prediction result, called ARIMA-Kalman Filter. Based on the simulation result in this study, it can be shown that the prediction result of ARIMA-Kalman Filter is better than ARIMA’s. This is known from the level of accuracy from ARIMA-Kalman Filter, which increased about 65% from ARIMA result.
OPTIMASI JUMLAH BARANG MENGGUNAKAN METODE PINALTI DAN METODE HUNGARIAN (STUDI KASUS: RUANG KERJA DINAS PEKERJAAN UMUM KOTA BALIKPAPAN) Siti Puspasari; Irma Fitria
SPECTA Journal of Technology Vol. 6 No. 1 (2022): SPECTA Journal of Technology
Publisher : LPPM ITK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1263.846 KB) | DOI: 10.35718/specta.v6i1.693

Abstract

Masalah penugasan berkaitan dengan pengalokasian suatu sumber ke suatu tujuan untuk mengoptimalkan pengeluaran maupun pendapatan. Permasalahan penugasan sering dijumpai hampir di semua bidang, salah satunya terdapat pada Dinas Pekerjaan Umum Kota Balikpapan. Dalam menjalankan tugasnya, Dinas Pekerjaan Umum membutuhkan barang-barang penunjang yang jumlahnya harus disesuaikan dengan tipe ruangan. Oleh karena itu diperlukan penyelesaian dengan masalah penugasan agar didapatkan pendistribusian barang yang optimal. Metode Pinalti dan Metode Hungarian merupakan dua metode berbeda untuk menyelesaikan masalah penugasan. Metode Pinalti diawali dengan mencari nilai pinalti pada setiap kolom atau baris sedangkan Metode Hungarian diawali dengan megurangi nilai pada baris dan kolom dengan biaya terkecil. Berdasarkan hasil penelitian ini diketahui bahwa jumlah pendistribusian barang dengan menggunakan kedua metode tersebut memperoleh hasil yang sama yaitu 62 barang. Metode Pinalti optimal pada iterasi ketiga sedangkan Metode Hungarian optimal pada iterasi kelima. Dari kedua metode tersebut dapat disimpulkan bahwa metode Pinalti merupakan metode yang lebih efektif untuk mengoptimalkan jumlah barang di ruang kerja Dinas Pekerjaan Umum Kota Balikpapan.
Solusi IoT Terbaru untuk Kontrol AC Hemat Energi dan Cerdas Aidil Saputra Kirsan; Ahmad Rifa'i; Irma Fitria
Smart Comp :Jurnalnya Orang Pintar Komputer Vol 13, No 1 (2024): Smart Comp: Jurnalnya Orang Pintar Komputer
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/smartcomp.v13i1.5023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengevaluasi solusi otomatisasi sistem kontrol suhu dan pengendalian AC untuk meningkatkan efisiensi energi. Metodologi yang digunakan terdiri dari empat tahap utama, yaitu desain, implementasi, pengujian, dan evaluasi. Pada tahap desain, dipilih arsitektur sistem dan komponen perangkat keras berdasarkan tinjauan literatur dan persyaratan sistem. Pada tahap implementasi, komponen perangkat keras dirangkai, dan perangkat lunak dikembangkan menggunakan lingkungan pemrograman Arduino IDE. Pada tahap pengujian, solusi diuji dalam pengaturan laboratorium untuk mengevaluasi kinerja dan efektivitasnya. Pada tahap evaluasi, kinerja dan efektivitas solusi dievaluasi berdasarkan beberapa kriteria, termasuk konsumsi energi, kemudahan penggunaan, dan keandalan sistem. Hasil penelitian menunjukkan bahwa solusi yang diusulkan efektif meningkatkan efisiensi energi dan memiliki stabilitas yang baik