Reny Reski Reny
Universitas Riau

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Berbasis Model Problem Based Learning untuk Memfasilitasi Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Kelas VIII SMP/MTs Reny Reski Reny; Nahor Murani Hutapea; Sehatta Saragih
Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 5 No 1 (2021): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika Volume 5 Nomor 1 Tahun 2021
Publisher : Mathematics Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cendekia.v5i1.369

Abstract

Artikel ini didasari oleh rendahnya kemampuan pemecahan masalah matematis siswa, dan lemahnya guru dalam menyusun RPP dan Lembar Aktivitas Siswa (LAS). Artikel ini memiliki tujuan untuk menganalisis hasil validasi perangkat pembelajaran matematika berbasis model problem based learning pada materi bangun ruang sisi datar. Model yang digunakan dalam pengembangan ini adalah model pengembangan ADDIE namun dibatasi pada empat tahap, yaitu tahap analisis, perancangan, pengembangan, dan implementasi. Instrumen penelitian yang digunakan dalam artikel ini adalah lembar validasi (aspek kevalidan berupa angket), lembar penilaian dua orang dosen dan satu orang guru matematika serta lembar penilaian oleh dua belas siswa (aspek kepraktisan berupa angket). Analisis data yang digunakan dalam artikel ini adalah analisis deskriptif melalui skor skala likert. Dari hasil analisis diperoleh kesimpulan bahwa penelitian ini menghasilkan perangkat pembelajaran matematika berbasis model problem based learning pada materi bangun ruang sisi datar yang valid dan sangat praktis untuk memfasilitasi kemampuan pemecahan masalah matematis siswa.