Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN SISTEM INFORMASI PENGADUAN INVENTARIS KELAS I Gusti Ngurah Anom Cahyadi Putra; Agus Tommy Adi Prawira Kusuma
Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer Vol 5, No 1 (2019): Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (722.736 KB)

Abstract

ABSTRACT Class is an important inventory in lectures. A comfortable class will make the lecture atmosphere run well and effectively. In the classroom there are several facilities that support lectures, namely chairs, tables, LCDs, projectors, air conditioners, lights, LCD cables, whiteboards, erasers and wall clocks. If one of the facilities is damaged, it will disturb the comfort of the lecture. At present there has been a needs analysis and design of a class inventory inventory information system that produces a prototype system.From these problems, it is necessary to proceed to the next stage, namely the implementation and testing stages. The implementation stage is an advanced stage after analysis and design. At this stage will be analyzed the hardware and software requirements to determine the system requirements that will be applied to the internet. This research was conducted with methods of observation, interviews, design analysis, design design, implementation and system testing. This study produced a class inventory information system that had been applied to the internet and could be used by lecturers to report class conditions. The system can be used to accommodate complaints about class facilities and infrastructure and provide class inventory information. Keywords: inventory, information systems, implementationABSTRAKKelas merupakan salah satu inventaris penting dalam perkuliahan. Kelas yang nyaman akan membuat suasana perkuliahan berjalan baik dan efektif. Di dalam kelas terdapat beberapa sarana yang mendukung perkuliahan yaitu kursi, meja, lcd, proyektor, ac, lampu, kabel lcd, papan tulis, penghapus dan jam dinding. Apabila salah satu sarana rusak maka akan mengganggu kenyamanan perkuliahan. Saat ini telah dilakukan analisis kebutuhan dan perancangan sistem informasi pengaduan inventaris kelas yang menghasilkan sebuah purwarupa sistem. Dari permasalahan tersebut sehingga perlu dilanjutkan ke tahapan berikutnya yaitu tahapan implementasi dan pengujian. Tahapan implementasi merupakan tahapan lanjutan setelah analisis dan perancangan. Pada tahapan ini akan di analisis kebutuhan hardware dan software untuk mengetahui kebutuhan sistem yang akan diterapkan ke internet. Penelitian ini dilakukan dengan metode observasi, wawancara, analisis desain, perancangan desain, implementasi dan pengujian sistem. Penelitian ini menghasilkan sebuah sistem informasi inventaris kelas yang telah diterapkan ke internet dan bisa digunakan oleh dosen untuk melaporkan kondisi kelas. Sistem dapat digunakan untuk menampung pengaduan tentang sarana dan prasarana kelas dan menyediakan informasi inventaris kelas.Kata kunci : inventaris, sistem informasi, implementasi
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN AKADEMIK TKK BERBASIS WEB (STUDI KASUS : TKK TEGALJAYA-DALUNG) Nesa Padmawati; Made Agung Raharja; Agus Tommy Adi Prawira Kusuma
Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (437.586 KB)

Abstract

BSTRACT 3) The ever-evolving information technology drives people to be creative and innovative. TKKTegaljaya is an educational institution that conducts various activities. But amid advances ininformation technology is increasingly sophisticated, until now TKK Tegaljaya not have their owninformation system and still use the manual way. Therefore, an academic management informationsystem is needed to manage it. Research conducted in this case is Interview (Interview), Observation (Observation), andLiterature Studies. The method used in the design of this system using the method of XP (ExtremeProgramming). The language used is PHP and database design using MySQL. The results of this study indicate that using a web-based academic management informationsystem to facilitate the Administration and Class Guardian to manage academic management,especially in the processing and data collection of student report cards more effectively andefficiently than the existing system. Keywords: Academic Management Information System, XP, Student Values  ABSTRAK Teknologi informasi yang terus berkembang mendorong  manusia untuk selalu kreatif dan inovatif.TKK Tegaljaya merupakan suatu instansi pendidikan yang melakukan berbagai macam kegiatan.Namun ditengah kemajuan teknologi informasi yang semakin canggih, sampai saat ini TKKTegaljaya belum memiliki sistem informasi sendiri dan masih menggunakan cara manual. Untukitu, maka diperlukan suatu sistem informasi manajemen akademik untuk mengaturnya. Penelitianyang dilakukan dalam hal ini yaitu Wawancara (Interview), Pengamatan (Observasi), dan StudiLiteratur. Metode yang digunakan dalam perancangan sistem ini menggunakan metode XP(Extreme Programming). Bahasa yang digunakan adalah PHP dan perancangan database nya menggunakan MySQL. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa menggunakan sistem informasimanajemen akademik berbasis web dapat memudahkan Tata Usaha dan Wali Kelas untukmengatur manajemen akademik khususnya dalam pengolahan dan pendataan rapor siswa lebihefektif dan efisien dibanding dengan sistem yang ada sebelumnya.   Kata Kunci : Sistem Informasi Manajemen Akademik, XP, Nilai Siswa
Perancangan Sistem Informasi Akademik Sekolah Berbasis Web (Studi Kasus SMPK Harapan Denpasar) Agus Tommy Adi Prawira Kusuma
Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer Vol 1, No 1 (2015): Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (309.486 KB)

Abstract

Sistem Informasi Manajemen Akademik Sekolah merupakan system informasi yang bertujuan untuk membantu sekolah dalam mengatasi permasalahan-permasalahan yang dihadapi dalam melakukan pengolahan data yang berkaitan dengan akademik sekolah. Sistem dibangun dengan teknologi berbasis web, database server MySQL, dan menggunakan bahasa pemrograman C# yang digunakan dalam framework ASP.NET.Sistem ini dapat diakses secara bersamaan oleh beberapa pengguna melalui jaringan local sekolah, dimana setiap pengguna dalam system ini memiliki otoritas yang berbeda-beda yang diatur sesuai dengan group user sehingga sistem dapat membatasi pengguna untuk mengakses halaman tertentu. Sistem ini membuat perhitungan nilai rapor yang dihitung secara manual dengan menggunakan rumus : (Tugas x 15%) + (Ulangan 1 x 25%) + (Ulangan 2 x 25%) + (Ulangan umum x 35%).Sistem Informasi Manajemen Akademik Sekolah yang dirancang dalam penelitian ini, mampu menangani data penerimaan siswa baru, siswa, orang tua siswa, guru, pembagian kelas, mata pelajaran, nilai siswa, absensi siswa serta pembuatan laporan mengenai hasil seleksi siswa baru, data identitas siswa, data alumni, data orang tua siswa, absensi siswa, hasil pembagian kelas, nilai ulangan harian dan tugas, nilai ulangan umum dan ujian, nilai rapor tiap mata pelajaran, nilai rapor tiap siswa dan data statistik siswa.Kata Kunci  : sistem informasi, akademik sekolah, asp.net, aplikasi web
SISTEM INFORMASI PENGADUAN INVENTARIS KELAS (STUDI KASUS PADA FIKST UNIVERSITAS DHYANA PURA) I Gusti Ngurah Anom Cahyadi Putra; Agus Tommy Adi Prawira Kusuma
Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (183.605 KB)

Abstract

ABSTRACT Classroom is one of the most important inventories in lectures. A comfortable classroom will make the lecture atmosphere work well and effectively. In the classroom there are several facilitiesthat support lecture ie chair, lcd projector, ac and others. If one of the facilities is damaged it willdisturb the comfort of the lecture. Currently lecturers and students who use the classroom whenthey encounter damage class facilities can only manually complained to the technician. It willcertainly take a long time. From these problems so that required an information system to provideinformation about facilities and infrastructure in the classroom and accommodate complaintsabout damaged facilities and infrastructure of the class. So that technicians will be easier inmonitoring and handling facilities and infrastructure in the class.This research is done by observation method, interview, analysis, design and implementation ofdesign. This research produces a class inventory information system that can be used by allacademic community and can be used to accommodate complaints about classroom facilities andinfrastructure. This information system provides classroom inventory information and classroominventory information. Keywords: inventory, class, information system  ABSTRAK Kelas merupakan salah satu inventaris penting dalam perkuliahan. Kelas yang nyaman akanmembuat suasana perkuliahan berjalan baik dan efektif. Di dalam kelas terdapat beberapa saranayang mendukung perkuliahan yaitu kursi, lcd proyektor, ac dan lain-lain. Apabila salah satu saranarusak maka akan mengganggu kenyamanan perkuliahan. Saat ini dosen dan mahasiswa yangmenggunakan ruang kelas apabila menemui kerusakan sarana kelas hanya bisa mengadukan secaramanual ke bagian teknisi. Hal tersebut tentu akan membutuhkan waktu yang cukup lama. Daripermasalahan tersebut sehingga dibutuhkan sebuah sistem informasi untuk memberikan informasitentang sarana dan prasarana dalam kelas dan menampung pengaduan tentang kerusakan saranadan prasarana kelas tersebut. Sehingga teknisi akan lebih mudah dalam memantau dan menanganisarana dan prasana yang terdapat di kelas. Penelitian  ini dilakukan dengan metode observasi, wawancara, analisis, perancangan dan implementasi rancangan. Penelitian ini menghasilkansebuah sistem informasi inventaris kelas yang bisa digunakan oleh seluruh civitas akademis dandapat digunakan untuk menampung pengaduan tentang sarana dan prasarana kelas. Sisteminformasi ini menyediakan informasi inventaris kelas dan informasi kondisi inventaris kelas.  Kata Kunci : Inventaris, kelas, Sistem informasi
PENGUKURAN KUALITAS LAMAN WEBSITE UNIVERSITAS DHYANA PURA MENGGUNAKAN METODE WEBQUAL 4.0 Gabriel Firsta Adnyana; Agus Tommy Adi Prawira Kusuma
Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer Vol 5, No 3 (2019): Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (494.437 KB)

Abstract

ABSTRACT Website is a form of electronic media that is published through an internet network connectionthat can be accessed without knowing the time and place. The website www.undhirabali.ac.id is awebsite that provides news information about academic activities in the form of teaching and learningactivities (KBM). However, the problem that occurs so far is that there are still problems in terms ofquality of use such as search content (searching) does not function properly, from the quality ofinformation the existence of news content that is rarely updated, from the quality of service interactionssuch as the number of old news that is not found can be accessed. To find out the quality of a Website itis necessary to measure. By measuring the quality of a Website, it can be known the user's perception ofthe Website. There are 4 (four) main dimensions of WebQual 4.0, namely Usability, Information Quality,Service Interaction, and Overal Impression. WebQual Method 4.0. is an instrument that assesses thequality of a website according to the perspective of the end user. This research was conducted at theUniversity of Dhyana Pura Badung-Bali. This research was conducted using a questionnaire and thedata collection method used was random sampling. The population of this research is lecturers, studentsand administrative staff. In this study, the testing method used to test the relationship between variablesfrom Webqual 4.0 to user satisfaction is the quantitative descriptive method approach by means of ChiSquare testing. From the results of the study it can be concluded that the best quality of use is that thewebsite provides clear interaction while the worst is that the website has no competition, then the bestquality of information is providing a reliable website while the worst is the website does not providedetailed information and the best quality of service interaction that is website provides security whilethe worst is that website does not provide convenience to deliver feedback and the four variablesWebqual 4.0, namely quality of use, quality of information and quality of service interaction have apositive and significant effect on user satisfaction (user satisfaction).Keywords: Webqual, Website, Information Services, Random Sampling and Teaching and LearningActivities (KBM). ABSTRAK Website merupakan salah satu bentuk media elektronik yang dipublikasi melalui koneksijaringan internet yang dapat diakses tanpa mengenal waktu dan tempat. Website www.undhirabali.ac.idmerupakan website yang memberikan pelayanan informasi berita seputar kegiatan akademik berupakegiatan belajar mengajar (KBM). Namun permasalahan yang terjadi selama ini yaitu masih terdapatmasalah dari segi kualitas kegunaan seperti konten pencarian (searching) tidak berfungsi dengan baik,dari kualitas informasi adanya konten-konten berita yang jarang diupdate, dari kualitas interaksipelayanan seperti banyaknya ditemukan berita-berita lama yang tidak bisa diakses. Untuk mengetahuikualitas sebuah Website maka perlu dilakukan pengukuran. Dengan melakukan pengukuran kualitassuatu Website dapat diketahui persepsi pengguna terhadap Website tersebut. Terdapat 4 (empat) dimensiutama WebQual 4.0, yaitu Usability, Information Quality, Service Interaction, dan Overal Impression.Metode WebQual 4.0. merupakan instrument yang menilai kualitas suatu website menurut perspektifpengguna akhir. Penelitian ini dilakukan di lingkungan Universitas Dhyana Pura Badung-Bali.Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan kuesioner dan metode pengambilan data yang digunakanadalah random sampling. Populasi dari penelitian ini adalah dosen, mahasiswa dan tenaga administrasi. Dalam penelitian ini, metode pengujian yang digunakan untuk menguji hubungan antar variabel dari Webqual 4.0 terhadap kepuasan pengguna (user satisfaction) adalah dengan pendekatan metodedeskriptif kuantitatif yaitu dengan cara pengujian Chi Square. Dari hasil penelitian dapat disimpulkanbahwa kualitas kegunaan yang paling baik yaitu website menyediakan interaksi yang jelas sedangkanyang paling buruk yaitu website tidak memiliki kompetisi, kemudian kualitas informasi yang paling baikyaitu menyediakan website yang dapat dipercaya sedangkan yang paling buruk yaitu website tidakmenyediakan informasi yang detail serta kualitas interaksi pelayanan yang paling baik yaitu websitememberikan keamanan sedangkan yang paling buruk yaitu website tidak memberikan kemudahan untukmenyampaikan umpan balik (feedback) dan keempat variabel Webqual 4.0, yaitu kualitas kegunaan,kualitas informasi dan kualitas interaksi pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasanpengguna (user satisfaction).Kata Kunci: Webqual, Website, Layanan Informasi,Random Sampling dan Kegiatan Belajar Mengajar(KBM)
Rancang Bangun Penyediaan Rekam Medis Tanpa Cover Pasien Rawat Jalan Berbasis Web di RSD Mangusada Kabupaten Badung I Wayan Swartana; Bambang Hadi Kartiko; Agus Tommy Adi Prawira Kusuma
Jurnal PRIMA Vol 8, No 2 (2022): PrimA: Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan
Publisher : STIKES Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47506/jpri.v8i2.257

Abstract

The development of the world of information technology is so fast and widespread throughout the world, so this will have an impact on the activities of institutions, especially those that use information technology facilities so that it will increase the efficiency and effectiveness of the performance of government, private and individual institutions including health institutions. Based on the results of observations made by the author, the number of patient visits at the Mangusada Hospital, Badung Regency reached 4,185 patients, the average medical record of patients without cover per day was 135 medical records. The number of medical records of patients without a cover who are controlled again per day is 55 medical records. Searching for medical records of patients without cover at the Mangusada Hospital, Badung Regency is still done manually, namely by sorting out the medical records one by one. The system built using the SDLC method in the development of a web-based system. Based on the results of the usability test conducted, the system is classified as very good for implementation.
PENDAMPINGAN PENGELOLAAN WEBSITE UNTUK MENDUKUNG PEMASARAN SECARA ONLINE OBJEK WISATA CAMPING DI DESA BATURITI BEDUGUL TABANAN BALI Ni Kadek Dwipayani Lestari; Nyoman Ngurah Adisanjaya; Agus Tommy Adi Prawira Kusuma; I Komang Alit Wijaya; Aimatun Nisfia Rizqy
Seminar Nasional Aplikasi Iptek (SINAPTEK) Vol 5 (2022): PROSIDING SINAPTEK
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (526.864 KB)

Abstract

ABSTRAKObjek wisata camping menjadi salah satu daya tarik pada konsumen. Wisata alam menjadi pilihan yang paling diminati beberapa tahun ini. Salah satunya adalah area camping ground Bedugul Di Desa Candi Kuning Tabanan Bali. Pemiliknya bernama Bapak Komang Adi Indrawan, usaha ini telah berjalan selama 4 tahun dengan dibantu oleh 3 karyawan yang merupakan penduduk lokal setempat. Permasalahan yang ada pada area camping berdasarkan analisis situasi yaitu promosi online yang masih terbatas pada social media. Solusi yang ditawarkan pada kegiatan ini yaitu melakukan pendampingan dalam pembuatan konsep pembuatan website, pelatihan pengelolaan website dan promosi menggunakan website. Diharapkan dari kegiatan ini dapat meningkatkan jumlah pengunjung karena website memiliki jangkauan yang lebih luas. Evaluasi dari kegiatan ini yaitu adanya website dan yang kedua dengan kuisioner mengukur tingkat pengetahuan pengelola untuk mengelola website dan meningkatnya jumlah pengunjung dari mancanegara. Hasil evaluasi menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan pengelola terhadap mengelola website sebesar 40% dan peningkatan jumlah pengunjung setelah promosi yaitu sebesar 28%.Kata kunci: Pengelolaan, Website, Online, Camping, Bedugul