Claim Missing Document
Check
Articles

Found 21 Documents
Search

PENGEMBANGAN BRANDING DAN PEMASARAN INDUSTRI RUMAH TANGGA PEMPEK “HAPPY” DI KOTA PALEMBANG Nazori Suhandi; Rendra Gustriansyah
Jurnal Abdimas Mandiri Vol 5, No 2
Publisher : UNIVERSITAS INDO GLOBAL MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36982/jam.v5i2.1824

Abstract

Pempek adalah kuliner khas/tradisional yang bahan utamanya berasal dari ikan giling dan paling banyak dibuat oleh Industri Rumah Tangga (Mikro), Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Palembang. Program Pengabdian kepada Masyarakat ini dilakukan pada Industri Rumah Tangga pempek Happy yang memiliki potensi brand (merk) yang dapat dikembangkan tetapi mitra kurang perhatian terhadap merk sehingga produk mitra menjadi lambat dikenal masyarakat umum. Selain itu, masalah klasik dari industri mikro adalah lingkup pemasaran produk yang terbatas. Oleh karena itu, program pendampingan diperlukan untuk meningkatkan brand awareness (kesadaran merk) dan brand equity (kekuatan merk) dari mitra sasaran dengan menerapkan strategi pemasaran branding development melalui desain label (merk) dan pemasaran digital agar branding mitra dikenal masyarakat secara luas sehingga omset penjualan pempek dapat meningkat dan mitra dapat mempertahankan kelangsungan usahanya. Hasil pelaksanaan program Pengabdian kepada Masyarakat ini ialah peningkatan pengetahuan mitra tentang branding development, peningkatan ketrampilan mitra menggunakan marketplace untuk pemasaran digital, dan peluasan jangkauan pemasaran mitra. Kata kunci: branding, kuliner, merk, pemasaran, pempek
PENERAPAN SISTEM MANAJEMEN PERSEDIAAN OBAT DI PUSKESMAS UNTUK MENGOPTIMALKAN LAYANAN KEPADA MASYARAKAT Rendra Gustriansyah; Fery Antony; Nazori Suhandi
Jurnal Abdimas Mandiri Vol 1, No 1
Publisher : UNIVERSITAS INDO GLOBAL MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (860.974 KB) | DOI: 10.36982/jam.v1i1.282

Abstract

Puskesmas biasanya menyimpan obat-obatan di apotek sebelum diberikan/dijual kepada pasien. Penumpukan produk di apotek dapat mengurangi efisiensi apotek dan meningkatkan biaya yang terkait dengan persediaan, sehingga timbul permasalahan bagaimana memprediksi persediaan setiap obat dengan tepat agar dapat menghindari kelebihan/kekurangan persedian obat, serta bagaimana mempermudah proses pengelolaan persediaan obat di puskesmas. Oleh karena itu, pengabdian ini bertujuan untuk mengimplementasikan sistem manajemen persediaan obat di puskesmas, agar tingkat akurasi prediksi persediaan obat lebih meningkat sehingga layanan dan kemudahan pengelolaan persediaan obat di puskesmas menjadi lebih optimal. Adapun metode yang dipakai dalam mencapai tujuan ini terdiri dari pengumpulan data, yang meliputi data obat masuk dan data obat keluar setiap hari, digitalisasi data, pengolahan basis data, pembuatan aplikasi, implementasi sistem, dan pelatihan penggunaan sistem manajemen persediaan obat, dengan target puskesmas dapat menjamin tersedianya obat yang tepat jenis, tepat jumlah, tepat mutu dan tepat waktu, sehingga menjadikan puskesmas semakin baik dari segi pelayanan terhadap masyarakat dan semakin sehat dari segi finansial. Kata kunci : Manajemen, Prediksi, Persediaan, Obat, Puskesmas
Performance Evaluation of Contract Employees Using the Best-Worst and Simple Additive Weighting Methods Rendra Gustriansyah; Juhaini Alie; Nazori Suhandi
JUITA : Jurnal Informatika JUITA Vol. 9 No. 2, November 2021
Publisher : Department of Informatics Engineering, Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1506.27 KB) | DOI: 10.30595/juita.v9i2.11989

Abstract

All companies need qualified employees to ensure the continuity and progress of the company. Therefore, some companies are very selective in evaluating employee performance based on the criteria set by the company. However, because of the many criteria used in the assessment, a large number of contract employees to be evaluated, and the evaluation that must be proportional, the Human Resources department has difficulty evaluating the performance of contract employees. Therefore, this study aimed to develop a system for evaluating the performance of contract employees by integrating the Best-Worst (BW) and Simple Additive Weight (SAW) methods. The BW method is used to determine the weight of each criterion related to the performance appraisal of contract employees, and the SAW method is used to evaluate the performance of contract employees. The results showed that the system developed can provide a more proportional evaluation. So, this study contributes as a recommendation system for HR managers in determining eligible contract employees to have their work contracts extended based on criteria determined by the company.
PEMANFAATAN EDUTAINMENT SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN ALTERNATIF PADA RUMAH BELAJAR CERIA DESA PEDADO Dewi Sartika; Nazori Suhandi; Imelda Saluza
Aptekmas Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol 4 No 3 (2021): APTEKMAS Volume 4 Nomor 3 2021
Publisher : Politeknik Negeri Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (251.952 KB) | DOI: 10.36257/apts.v4i3.3441

Abstract

Rumah belajar Ceria (RBC) merupakan salah satu layanan pendidikan yang didirikan oleh orang - orang yang peduli akan pentingnya pendidikan. RBC didirikan pada tahun 2014 atas inisiatif dari 7 (tujuh) orang pemuda. RBC berlokasi di Jl. H. Sarkowi. B, Keramasan, Kec. Kertapati, Kota Palembang, Sumatera Selatan. RBC saat ini memiliki lebih dari 150 peserta didik yang merupakan anak-anak, dimulai dari kelas 1 SD sampai dengan SMP. Kegiatan yang dilakukan berupa kegiatan pembelajaran non formal yang diberikan oleh tutor kepada peserta didik secara berkala seminggu satu kali dengan teknik kooperatif, yaitu mengelompokkan siswa berdasarkan jenjang pendidikannya. Sedangkan media pembelajaran yang digunakan oleh tutor RBC merupakan media konvensional. Hal ini tentunya belum sejalan dengan perkembangan teknologi serta menyebabkan interaksi antara tutor dan peserta didik kurang terbangun. Edutainment merupakan konsep penggabungan pembelajaran dan hiburan. Edutainment mampu dimanfaatkan sebagai media pembelajaran alternatif yang menarik dan menyenangkan. Oleh karena itu, tim pelaksana memberikan penyuluhan serta demo langsung pemanfaatan edutainment dalam proses belajar dan mengajar. Berdasarkan hasil analisis yang diperoleh melalui pra test dan post test diperoleh bahwa terdapat peningkatan pemahaman peserta didik setelah melakukan proses belajar dengan media edutainment. Semula hanya 14,28% dari 42 peserta didik yang mampu menjawab 10 soal dengan benar dan 16,67% masih belum bisa menjawab 1 soal pun dengan benar, namun setelah kegiatan sebanyak 23,81% dari 42 peserta didik mampu menjawab 10 soal dengan benar dan tidak ada lagi peserta didik yang tidak dapat menjawab semua soal.
Peningkatan layanan informasi untuk ibu hamil di puskesmas berbasis short message service Fery Antony; Rendra Gustriansyah; Nazori Suhandi
GERVASI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 3 (2021): GERVASI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LPPM IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31571/gervasi.v5i3.2410

Abstract

Puskesmas sebagai tempat pelayanan kesehatan tingkat pertama, pemberdayaan masyarakat, keluarga, dan pusat penggerak pembangunan berwawasan kesehatan bertanggung jawab meningkatkan kualitas pelayanannya melalui menyampaikan informasi yang tepat, cepat dan relevan dengan pasien, dalam upaya mencapai visi dan misinya. Program pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan informasi dengan cara menerapkan otomatisasi layanan pengiriman notifikasi yang berkaitan dengan layanan kehamilan dan keluarga berencana serta layanan pengingat untuk ibu hamil ketika waktu pemberian imunisasi yang terjadwal telah tiba sehingga persentase kunjungan ibu hamil ke Puskesmas Talang Ratu dapat meningkat. Tahapan pelaksanaan pengabdian ini terdiri dari pengumpulan dan digitalisasi data, desain dan pengembangan aplikasi, implementasi dan pelatihan penggunaan aplikasi serta evaluasi. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan kunjungan ibu hamil ke puskesmas setelah diterapkan aplikasi. Hal ini menunjukkan bahwa aplikasi ini memiliki dampak positif terhadap peningkatan kualitas layanan puskesmas sehingga sangat relevan untuk diterapkan pada puskesmas lain di Kota Palembang
PENGARUH WISATAWAN MANCANEGARA TERHADAP JUMLAH HUNIAN HOTEL DI KOTA PALEMBANG MENGGUNAKAN REGRESI LINEAR Apri Aidila Utami; Ariesta Diana Putri; Nazori Suhandi
Jurnal Informatika Global Vol 8, No 2
Publisher : UNIVERSITAS INDO GLOBAL MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (328.635 KB) | DOI: 10.36982/jiig.v8i2.317

Abstract

The purpose of this study is to determine how much influence of foreign tourists on the number of hotel occupancy in the city of Palembang. Based on data that has been taken and tested using Linear Regression method, Respondents are taken from the number of foreign tourists coming to Palembang city (X) and the number of hotel visitors in Palembang (Y), from January to August in 2016. Meaning the influence of foreign tourists to the number of hotel occupancy in the city of Palembang is equal to 21.48%. The rest 79.62% Caused by other factors not included in the model. Y = Subject in predicted dependent variable, X = Subject to independent variable having certain value. a = Parameter intercept, b = Parameter coefficient regression independent variable. When the correlation coefficient is high, then the price of b is also great, otherwise when the negative correlation coefficient then the price b is also negative. Thus, if X = parameter (eg: 848), a = 140.4 and parameter b = 0.28 then the result is 377.4. Keywords :Linier regression, Foreign tourists, Tourism
PEMBANGUNAN M-BEKAM BERBASIS SISTEM PAKAR Rendra Gustriansyah; Hastha Sunardi; Nazori Suhandi
Jurnal Informatika Global Vol 5, No 1
Publisher : UNIVERSITAS INDO GLOBAL MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (305.468 KB) | DOI: 10.36982/jiig.v5i1.74

Abstract

Cupping is a detoxification therapy or methods of treatment by removing oxidants from the body through certain points on the surface of the epidermis. Currently, in Western countries (Europe and America) conducted scientific research seriously and continuously to reveal the scientific facts, how the magic of cupping to cure various diseases more safely and effectively than the methods of modern medicine. This is the consideration for making an expert system cupping method. This expert system uses backward chaining method to determine the points of cupping treatment which is implemented on a mobile device based on Android, so this application has the potential to be accessed anytime and anywhere by experts bruise or community. The use of expert systems on cupping method is expected to solve the problem of health according to the knowledge base that are known by experts bruise and also in accordance with the Sunnah of the Prophet Muhammad SAW.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN MENENTUKAN PAKAN TERBAIK PEMBESARAN IKAN LELE SANGKURIANG HEMAT BIAYA MENGGUNAKAN METODE TOPSIS Jhons Fransdesker; Sri Primaini; Nazori Suhandi
Jurnal Informatika Global Vol 6, No 1
Publisher : UNIVERSITAS INDO GLOBAL MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (345.419 KB) | DOI: 10.36982/jiig.v6i1.11

Abstract

Decision support systems (decision support systems) is a computer-based information system including a knowledge-based system or the management of knowledge that is used to support decision making in an organization or individual. Sangkuriang catfish (Clarias gariepinus) is one freshwater fish species are cultivated commercially by the people of Indonesia. Feed apart as one of the factors that can increase the productivity of fish, also the largest component in the production cost. Can reach 60% of the total cost of production. Currently the price of manufactured feed expensive per kgnya. For the best quality feed and has a cost efficient is certainly not easy. It is necessary for a merger of several disciplines to obtain optimal feed value. In the field of informatics, experiences to look for the best optimal feed (have good nutritional value, but the price is efficient). The method used is TOPSIS (Technique for Order Preference by Similarity to Ideal Solution). This uses the principle that the selected alternative should have the shortest distance of a positive solution and farthest from the negative ideal solution of a geometrical point by using the Euclidean distance to determine the relative proximity of an alternative to the optimal solution. This study discusses the assessment, analysis and development of a decision support system determine the best feed catfish enlargement sangkuriang cost-effective.
Analisis Pengaruh Jumlah Penduduk terhadap Jumlah Kemiskinan Menggunakan Metode Regresi Linear di Kota Palembang Nazori Suhandi; Efri Ayu Kartika Putri; Sari Agnisa
Jurnal Informatika Global Vol 9, No 2
Publisher : UNIVERSITAS INDO GLOBAL MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (190.633 KB) | DOI: 10.36982/jiig.v9i2.543

Abstract

AbstractThis paper aims to convey the development of the effect of the population on the number of poverty in the city of Palembang from 2010 to 2015.There is no accurate calculation made to determine the number of poor people in Indonesia, always with controversy because each calculation uses different criteria.This differentiation is based on its causing factors to allow specific alleviation policy implication. The cause of such poverty, in general, is that the poor people have no capacity and capability to access economic sources. This analysis is done using simple linear regression method, population level (X) and poverty (Y) in Palembang city year 2010 - 2015. From the data, it can be concluded that the variable of Population (X) has negative influence to the variable Number of Poverty (Y) in Palembang City. Simultaneously, the number of population has an effect on the amount of poverty in the city of Palembang by 0,398%, while -14,045% and the rest influenced by the variable outside of studied.Keyword : Poor people, Regression, Causes Of PovertyAbstrakJurnal ini bertujuan menggambarkan pengembangan pengaruh populasi pada jumlah kemiskinan di kota Palembang dari tahun 2010 sampai tahun 2015. Tidak ada penghitungan yang akurat yang telah dibuat untuk menentukan jumlah orang miskin di Indonesia, selalu muncul kontroversi karena setiap penghitungan memiliki kriteria tersendiri. Perbedaan ini didasarkan pada faktor penyebab yang berdampak pada implikasi politik. Penyebab kemisikinan, umumnya adalah bahwa orang-orang miskin tidak memiliki kapasitas untuk memasuki sumber ekonomi. Analisis dilakukan dengan menggunakan metode regresi linier sederhana, tingkat populasi (X) dan kemiskinan (Y) di kota Palembang tahun 2010-2015. Dari data disimpulkan bahwa variabel jumlah populasi (X) memiliki pengaruh negatif pada variabel jumlah kemiskinan di kota Palembang. Secara simultan, jumlah populasi memiliki pengaruh pada jumlah kemiskinan di kota Palembang yaitu 0,398%, sedangkan -14,045% dan sisanya dipengaruhi oleh variabel diluar studi ini.Kata kunci : Orang miskin, Regresi, Penyebab Kemiskinan
Analisis Pengaruh Faktor Kebutuhan Energi Listrik Tahun 2015 Terhadap Daya Yang Tersambung Dan Energi Yang Terjual Menggunakan Regresi Linear Sederhana (Studi Kasus Pada PT. PLN (Persero) Unit Area Pelayanan Dan Jaringan (APJ) Palembang) Nazori Suhandi; Irma Yuliawati; Indah Charista
Jurnal Informatika Global Vol 9, No 1
Publisher : UNIVERSITAS INDO GLOBAL MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (577.123 KB) | DOI: 10.36982/jiig.v9i1.439

Abstract

AbstractThe availability of electrical energy is a very important aspect and even become a parameter to support the successful development of a region. Proper management of electrical energy resources and directed clearly will make the potential possessed of an area developed and utilized optimally. Population growth and economic development of a region can be influenced by the use of electrical energy. The supply of electricity must be taken into account so that the electrical energy can be available in an amount that suits your needs. Demand for the use of electricity in Indonesia will always increase with economic growth in addition to the development of electrical energy is also influenced by the development of the population in terms of quantity of customers to be electricity. Predicting methods such as using time series method (Gustriansyah, 2017) or data mining methods. The purpose of this research is to know how to overcome the influence of electricity usage (VA) connected with electric energy sold (KWh). Research done by simple linear regression method to facilitate writer in processing data. Based on the calculation result using simple linear regression method can be concluded 99.2% of the variation of electric power connected can be explained by the variable amount of electrical energy sold. While the rest (100% - 99.2% = 0.8%) is explained by other causes. And the level of significance <0.05 so that the regression model can be used to predict the electrical energy sold.Keywords : Linear regression, analysis, electrical energy AbstrakKetersediaan energi listrik merupakan aspek yang sangat penting dan bahkan menjadi suatu parameter untuk mendukung keberhasilan pembangunan suatu daerah. Pengelolaan sumber daya energi listrik yang tepat dan terarah dengan jelas akan menjadikan potensi yang dimiliki suatu wilayah berkembang dan termanfaatkan secara optimal. Pertumbuhan populasi dan perkembangan ekonomi suatu wilayah dapat dipengaruhi penggunaan energi listrik. Penyediaan listrik harus diperhitungkan sehingga energi listrik dapat tersedia dalam jumlah yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Permintaan untuk penggunaan energi listrik di Indonesia akan selalu meningkat dengan pertumbuhan ekonomi disamping pengembangan energi listrik juga dipengaruhi oleh perkembangan populasi dalam hal kuantitas pelanggan yang akan dialiri listrik. Metode untuk memprediksi seperti menggunakan metode time series (Gustriansyah, 2017) atau metode data mining. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana cara mengatasi pengaruh penggunaan tenaga listrik (VA) yang terhubung dengan energi listrik yang terjual (KWh). Penelitian dilakukan dengan metode regresi linier sederhana agar memudahkan penulis dalam mengolah data. Berdasarkan hasil perhitungan menggunakan metode regresi linier sederhana dapat disimpulkan sebesar 99,2% dari variasi daya listrik yang terhubung dapat dijelaskan oleh variabel jumlah energi listrik yang terjual. Sedangkan sisanya (100% - 99,2% = 0,8%) dijelaskan oleh penyebab lain. Dan tingkat signifikansi <0,05 sehingga model regresi dapat digunakan untuk memprediksi energi listrik yang terjual.Kata kunci: Regresi linier, analisis, energi listrik