Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pengembangan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Menggunakan Taksonomi Pendidikan Sains pada Materi Elastisita Sisda Ferlianti; Vitoria Venisia Pereira; Ida Kaniawati
Jurnal Pendidikan Indonesia Vol. 3 No. 02 (2022): Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi)
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (605.189 KB) | DOI: 10.36418/japendi.v3i2.568

Abstract

Latar Belakang: Penelitian dan pengembangan RPP dilakukan di salah satu sekolah swasta di kabupaten Bandung, dengan subjek penelitian siswa kelas XI sebanyak 21 siswa. Tujuan: Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) menggunakan Taksonomi Pendidikan Sains pada materi elastisitas. Metode: Metode penelitian ini menggunakan pendekatan model ADDIE yang memiliki lima langkah yaitu Analyze, Design, Develop, Implement, and Evaluate. Hasil: Penelitian dan pengembangan yang telah dilakukan menghasilkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) menggunakan Taksonomi Pendidikan Sains pada materi elastisitas yang layak digunakan dan diimplementasikan.
Pengembangan Alat Praktikum Berbasis Arduino Uno Materi Kesetimbangan Benda Tegar (Momen Inersia dan Momentum Sudut) Dian Purnama; Harpian Harpian; Vitoria Venisia Pereira; Dadi Rusdiana; Irma Rahma Suwarma
Jurnal Pendidikan Indonesia Vol. 3 No. 02 (2022): Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi)
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (575.102 KB) | DOI: 10.36418/japendi.v3i2.574

Abstract

Latar Belakang: Sains atau Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) adalah bidang studi yang terdiri dari fisika, biologi, dan kimia. Fisika merupakan salah satu mata kuliah wajib di sekolah menengah atas jurusan IPA. Karakteristik kelas IPA berbeda dengan mata pelajaran lainnya. Sains secara inheren didasarkan pada produk, proses, dan sikap. Sebagai suatu proses, sains didefinisikan sebagai penggunaan metode ilmiah untuk memahami aktivitas alam semesta dengan menerapkan berbagai keterampilan proses ilmiah. Keterampilan proses sains sangat penting dalam mempelajari sains, khususnya dalam mempelajari fisika. Tujuan: Menganalisis pengaruh massa dan jarak massa dari pusat rotasi terhadap besar momen inersia melalui data percobaan dan mengetahui peningkatan keterampilan proses sains siswa setelah diberikan perlakuan pembelajaran menggunakan alat praktikum keseimbangan benda tegar berbasis Arduino Uno. Metode: Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode research and development atau penelitian pengembangan, dimana alat praktikum yang telah dirancang tersebut diimplementasikan/ diuji cobakan kepada para siswa SMA kelas XII di Kabupaten Bandung (Banjaran). Hasil: Berdasarkan hasil pretest dan posttest peserta didik menunjukkan peningkatan yang signifikan. Kesimpulan: Hasil uji coba pretest diperoleh 30,19%, dan hasil uji coba posttest diperoleh 69,81%. Berdasarkan hasil angket menunjukkan respon peserta didik sangat baik (62) tertarik belajar fisika dengan menggunakan alat praktikum berbasis Arduino karena desain alatnya dan peserta didik (54%) antusias dan aktif dalam pembelajaran karena pengoperasian alat praktikum yang cukup mudah.
MENGKAJI KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA MENGGUNAKAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBANTUAN TEKNIK PROBING PROMPTING (PBL-PP) Vitoria Venisia Pereira; Achmad Samsudin; Judhistira Aria Utama
Jurnal Muara Pendidikan Vol 8 No 1 (2023): Jurnal Muara Pendidikan, Vol 8 No 1, Juni 2023
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/mp.v8i1.1175

Abstract

Critical thinking skills are one of the important elements that must be possessed by students. In learning, critical thinking skills have been applied in learning environments to address student challenges in the 21st century. This study aims to explore students' critical thinking skills during the learning process using the Problem-Based Learning (PBL) model assisted by the probing prompting technique. The method used in this study was a literature review, by analyzing and synthesizing several Physics education journals published in 2017-2022 which discussed critical thinking skills, Problem-Based Learning (PBL) models, and probing prompting techniques with the research sample being students at elaboration of junior, high school, and college students who have different levels of understanding. Based on the results of the 40 journals in this study, it was found that the PBL model assisted by the probing prompting technique is an innovative learning model that can be applied in active learning to improve critical thinking skills, which is one of the dimensions in the Pancasila student profile. This is because this model displays various problems that occur in everyday life, through a series of questions as a guide so that it can stimulate students to seek and find solutions to a problem. The results of this study can be used as recommendations for teachers in classroom learning activities to improve students’ critical thinking skills.