Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Abdimakes

PENDIDIKAN KESEHATAN DAN PELATIHAN CARA MEMBUAT MAKANAN PENDAMPING ASI YANG BERGIZI Tutik Ekasari; Muthmainnah Zakiyyah; Mega Silvian Natalia
JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT KESEHATAN (ABDIMAKES) Vol 2 No 2 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan (ABDIMAKES)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55316/amk.v2i2.795

Abstract

WHO dan UNICEF menganjurkan agar ASI eksklusif diberikan sejak lahir sampai usia 6 bulan dan ASI diteruskan bersamaan dengan MP-ASI yang memadai sampai 2 tahun atau lebih. Makanan pendamping ASI yang baik adalah terbuat dari bahan makanan yang segar, seperti : tempe, kacang-kacangan, telur ayam, ikan, sayur mayur dan buah-buahan. Tujuan PKM ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan cara membuat MP-ASI yang bergizi dan target luaran yang akan dicapai adalah bahan ajar mata kuliah Gizi dalam Kesehatan Reproduksi dan Jurnal J-Pengmas. Metode Pengabdian Kepada Masyarakat ini yaitu pendidikan kesehatan dan pelatihan cara membuat MP-ASI yang bergizi. Peserta Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah ibu baduta sebanyak 20 orang. Tempat pelaksanaan Pengabdian Kepada Masyarakat yaitu di Posyandu Dusun Mudinan II Desa Pajurangan Kecamatan Gending Kabupaten Probolinggo. Setelah diberikan pendidikan kesehatan dan pelatihan cara membuat makanan pendamping ASI yang bergizi, ibu-ibu baduta tersebut paham tentang cara membuat makanan pendamping ASI yang bergizi dan bervariasi serta dengan menggunakan bahan makanan yang mudah didapat dan dengan harga yang terjangkau. Pendidikan kesehatan dan pelatihan tentang gizi sangat berdampak pada perilaku seseorang. Oleh karena itu, kita sebagai tenaga kesehatan sebaiknya sering-sering melakukan pendidikan kesehatan dan pelatihan untuk membantu masyarakat hidup mandiri dan sehat. Kata Kunci : Makanan Pendamping ASI, bergizi, MP-ASI, baduta, sehat