Claim Missing Document
Check
Articles

Found 11 Documents
Search

Pemilihan Guru Berprestasi Menggunakan Metode Weighted Aggregated Sum Product Assessment Yohani Setiya Rafika Nur; Yuan Sa'adati; Nurhaeka Tou
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 9 No 1 (2022): Jurnal Ecotipe, April 2022
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/jurnalecotipe.v9i1.2823

Abstract

SDN 003 Loa Janan Ulu merupakan sekolah dasar di Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur. Pada tiap akhir tahun ajarannya, kepala sekolah SDN 003 selama ini melakukan pemilihan guru berprestasi. Proses pemilihan masih dilakukan secara manual untuk menentukan guru berprestasi terbaik di antara guru-guru berprestasi lainnya. Namun, pemilihan dengan metode tersebut dirasa kurang efektif karena masih secara manual dan juga dipengaruhi oleh faktor diluar dari ketentuan kriteria sehingga menimbulkan konflik dan hasil keputusan tidak sesuai dengan hasil keputusan yang sebenarnya. Kriteria yang digunakan seperti masa lama kerja, pendidikan terakhir, pangkat golongan, kompetensi dan kedisiplinan para guru. Pada penelitian bertujuan untuk mengkaji terkait metode pada Sistem Pendukung Keputusan (SPK) dengan menggunakan Weighted Aggregated Sum Product Assessment (WASPAS). Konsep dasar metode tersebut yakni melakukan proses perhitungan secara kompleks sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan untuk mendapatkan hasil perankingan. Hasil didapatkan bahwa penerapan metode WASPAS dapat memberikan kepala sekolah dalam menentukan salah satu guru berprestasi berdasarkan hasil ranking nilai tertinggi.
Pemisahan Citra Data Set Tulisan Tangan Aksara Sasak dengan Teknik Circle Hough dan Perspective Transform Fahmi Syuhada; Ramadhana Agung Pratama; Yuan Sa'adati
SainsTech Innovation Journal Vol. 5 No. 2 (2022): SIJ Volume 5 Nomor 2 November 2022
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/sij.v5i2.2022.409

Abstract

Aksara Sasak merupakan bagian dari nilai budaya Lombok yang penting untuk dilestarikan supaya tidak hilang ditempa waktu dan zaman. Penelitian ini dilakukan untuk mengimplementasikan studi pengembangan perangkat lunak bidang Computer Vision. Suatu model dibangun supaya program vision dapat mengklasifikasi huruf aksara sasak yang ditulis dengan tangan. Terdapat langkah yang harus dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut diantaranya Preprocessing, Training, dan Testing. Paper ini menjelaskan bagaimana proses preprocessing dilakukan terhadap data set citra tulisan tangan aksara sasak. Pada preprocessing dilakukan proses pemisahan setiap huruf dari citra pemindaian blangko kumpulan tulisan tangan aksara sasak. Proses pertama yang dilakukan yaitu penentuan empat koordinat lingkaran acuan pada blanko dengan teknik Circle Hough Transform untuk digunakan pada proses pemotongan dengan mengimplementasikan teknik Perspective Transformation. Berdasarkan hasil penelitian yang sudah dilakukan, model program yang sudah dirancang menggunakan bahasa python sudah mampu melakukan pemisahan 18 citra huruf dari sebuah citra blangko tulisan aksara sasak. Berdasarkan hasil tersebut model ini sudah dapat diimplementasikan ke perancangan model pengenalan atau klasifikasi tulisan aksara sasak.
Aplikasi Belajar Huruf Hijaiyah Berbasis Audio Visual Menggunakan Bahasa Java Haerul Azwar Ali; Fahmi Syuhada; Komariyuli Anwariyah; Yuan Sa'adati
SainsTech Innovation Journal Vol. 5 No. 2 (2022): SIJ Volume 5 Nomor 2 November 2022
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mengenal huruf hijaiyah dapat dipelajari dari usia 3 tahun ke atas atau seraya anak itu sudah mulai bisa berbicara. Mempelajari huruf hijaiyah merupakan suatu keharusan bagi setiap muslim. Pembelajaran huruf hijaiyah biasanya dilakukan dengan berpedoman pada buku, poster, dan lain lain. Metode belajar ini terlalu monoton, sehingga diperlukan metode pembelajaran yang bisa meningkatkan minat anak-anak, seperti menggunakan teknologi. Penelitian ini merancang bangun aplikasi belajar huruf hijaiyah berbasis audio visual menggunakan bahasa java. Dalam perancangan aplikasi pembelajaran ini peneliti menggunakan bahasa pemrograman java murni dikembangkan dengan Java Netbeans IDE, audio record suara pelafalan huruf hijaiyah yang diolah dengan Adobe Audition, visual Gambar huruf hijaiyah yang diolah dengan Adobe Illustrator. Penelitian ini menghasilkan sebuah aplikasi pembelajaran huruf hijaiyah yang mampu meningkatkan daya ingat, syaraf motorik anak dalam mempelajari huruf hijaiyah. Fitur yang terdapat pada aplikasi yang dirancang yaitu fitur tombol keyboard huruf hijaiyah, fitur mengenal huruf hijaiyah, fitur baris atas, fitur baris bawah, fitur baris dua, fitur baris dhammah. berdasarkan hasil survei yang dilakukan ke pengguna didapatkan hasil pengujian yang baik dengan persentase 80persen responden menjawab baik setelah melakukan uji coba.
Sistem Pakar Dengan Metode Decision Tree Untuk Rekomendasi Wisata Di Kabupaten Lombok Timur Zahid Hidayatullah; Komariyuli Anwariyah; Yuan Sa'adati; Fahmi Syuhada
SainsTech Innovation Journal Vol. 5 No. 2 (2022): SIJ Volume 5 Nomor 2 November 2022
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/sij.v5i2.2022.416

Abstract

Sistem pakar adalah sistem komputer yang mampu menirukan penalaran seorang pakar dengan keahlian pada suatu pengetahuan tertentu. Saat ini, banyak wisatawan pergi travelling ke daerah Lombok Timur. Namun, mereka masih bingung dalam menentukan destinasi wisata yang mau dikunjungi karena wisatawan yang masih belum mengenal dan mengetahui wisata yang ada di Lombok Timur. Paper ini mengusulkan penelitian pengembangan sistem pakar rekomendasi untuk tujuan wisata menggunakan metode decision tree untuk mempermudah wisatawan dalam menentukan tujuan wisata di Kabupaten Lombok Timur. Penelitian menghasilkan sebuah sistem aplikasi pakar rekomendasi wisata di Kabupaten Lombok Timur dengan mengimplementasikan Decision Tree. Sistem dibangun menggunakan bahasa HTML dan CSS untuk sisi tampilannya dan Mysql untuk basis datanya. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan didapatkan hasil kepuasan pengguna dengan nilai parameter kepuasan Baik, Cukup, Kurang yaitu masing-masing bernilai 79%, 18%, dan 3 %.
Sistem Pakar Tujuan Wisata Kabupaten Lombok Tengah Menggunakan Metode Forward Chaining: Central Lombok District Tourism Destination Expert System Using Forward Chaining Method Winata Praja; Komariyuli Anwariah; Yuan Sa'adati; Fahmi Syuhada
SainsTech Innovation Journal Vol. 5 No. 1 (2022): SIJ Volume 5 Nomor 1 Mei 2022
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/sij.v5i1.2022.420

Abstract

Indonesia adalah negara dengan keindahan alam dan Keanekaragaman budaya dan mempunyai banyak pulau salah satunya Pulau Lombok. Lombok Tengah merupakan salah satu kabupaten di Lombok yang memiliki jenis wisata yang beragam. Oleh karena itu diperlukannya peningkatan pemasaran di sektor pariwisata. Pada saat ini banyak wisatawan yang suka melakukan wisata ke Lombok tengah. Namun, mereka kadang-kadang masih kebingungan dalam menentukan destinasi wisata yang ingin dikunjungi. Paper ini mengusulkan pengembangan dan perancangan sistem pakar yang dapat memberikan rekomendasi tempat wisata yang baik untuk dikunjungi khususnya di Kabupaten Lombok Tengah. Sistem mengimplementasikan Metode Forward Chaining untuk menentukan kesimpulan akhir dari saran tujuan wisata berdasarkan kriteria-kriteria yang dipilih pengguna dari pertanyaan yang diajukan. Berdasarkan Hasil survei terhadap pengguna atau wisatawan sebanyak 30 subjek, didapatkan hasil responden dengan nilai parameter kepuasan kurang, cukup, dan baik yaitu masing-masing bernilai 15%, 24%, dan 61%.
Rancang Bangun Sistem Informasi Penjadwalan Berbasis Web Pada Laboratorium Kesehatan Universitas Qamarul Huda Badaruddin Kartiny Sinta Devi; Ramadhana Agung Pratama; Yuan Sa’adati; Fahmi Syuhada
SainsTech Innovation Journal Vol. 5 No. 1 (2022): SIJ Volume 5 Nomor 1 Mei 2022
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/sij.v5i1.2022.421

Abstract

Laboratorium merupakan salah satu sarana belajar mahasiswa dan dosen untuk melakukan percobaan, penelitian yang terkait dalam kegiatan perkuliahan sesuai dengan kebutuhan bidang studi masing-masing. Fakultas Kesehatan Universitas Qamarul Huda Badaruddin belum mempunyai sistem informasi penjadwalan laboratorium, hal ini menyebabkan dosen yang melakukan permintaan jadwal secara langsung menemui pengelola laboratorium untuk melakukan pendaftaran praktikum. Selain itu pada aktivitas administratif berupa catatan laporan harian, mingguan dan bulanan yang berisi data dosen, dan permintaan jadwal praktikum menjadi kurang efisien dikarenakan masih menggunakan sistem manual. Penelitian ini merancang Sistem Informasi Penjadwalan Berbasis Web Pada Laboratorium Kesehatan Universitas Qamarul Huda Badaruddin. System dibuat menggunakan bahasa pemrograman html, php dan mysql sebagai database. Terdapat fitur yang dirancang pada system yaitu beranda, input data dosen, data dosen, menu validasi, laporan, permintaan jadwal, logout. Berdasarkan hasil suvei yang dilakukan ke pengguna didapatkan hasil pengujian yang baik dengan persentasi 80 % responden menjawab baik setelah melakukan uji coba.
IMPLEMENTATION OF THE EDAS METHOD TO DETERMINE YOUTUBE CONTENT WORTH WATCHING FOR CHILDREN’S Yuan Sa'adati; Fahmi Syuhada; M. Afriansyah; Herliana Rosika; Joni Saputra
Jurnal Teknik Informatika (Jutif) Vol. 4 No. 1 (2023): JUTIF Volume 4, Number 1, February 2023
Publisher : Informatika, Universitas Jenderal Soedirman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jutif.2023.4.1.360

Abstract

Youtube is a platform for watching and sharing videos. Even today, Youtube allows a lot of information that is inappropriate for children to see and watch. This is due to the large number of videos containing violence, sex, or other inappropriate content that are dangerous to watch by children who don’t know the difference between good and bad. This situation can cause anxiety and panic in parents because they are not able to continuously supervise their children. The decision support system is a system that can help someone in making a decision. With the decision support system, it is hoped that it can help parents monitor their children’s Youtube viewing. Data analysis was carried out using the EDAS method by comparing Youtube content with one another based on six criteria, namely not containing violence, not containing harsh words, not containing pornographic elements, educating, entertaining, and creative. The EDAS method is a selection method based on the normalized values of the weights and the distance between positive and negative solutions. Of the 15 Youtube content, there are 5 recommended Youtube content to watch. The 5 Youtube content with the highest rankings are Cocomelon (0.189), Upin & Ipin (0.150), Hey Tayo and Pada Zaman Dahulu Kala (0.101), and Nussa Official (0.063)
Optimasi Algoritma Nai?ve Bayes Untuk Klasifikasi Buah Apel Berdasarkan Fitur Warna RGB M Afriansyah; Joni Saputra; Yuan Sa’adati; Valian Yoga Pudya Ardhana
Bulletin of Computer Science Research Vol. 3 No. 3 (2023): April 2023
Publisher : Forum Kerjasama Pendidikan Tinggi (FKPT)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47065/bulletincsr.v3i3.251

Abstract

Apples are one type of fruit that is increasingly popular in Indonesia. This fruit is not only popular because it tastes good, but is also rich in nutrients and fiber which are beneficial for the health of the body. Along with the development of the agricultural industry in Indonesia, domestic apple production is also increasing. This study aims to classify types of apples based on RGB color using research methods that include apple image data collection, RGB feature extraction, data division with k-fold cross validation, classification model with Naive Bayes. This method utilizes color features taken from apple images as input to determine the appropriate class or type of apple. The test results show that the accuracy for the sweet level has a value of 100%, for the medium level it has a value of 86.66% and for sour it has a value of 80%. The average accuracy of the Naïve Bayes method is 88.88%. Classification results using the Naïve Bayes algorithm.
Klasifikasi Kematangan Buah Alpukat Mentega Menggunakan Metode K-Nearest Neighbor Berdasarkan Warna Kulit Buah Joni Saputra; Yuan Sa'adati; Valian Yoga Pudya Ardhana; M Afriansyah
Resolusi : Rekayasa Teknik Informatika dan Informasi Vol. 3 No. 5 (2023): RESOLUSI May 2023
Publisher : STMIK Budi Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30865/resolusi.v3i5.763

Abstract

This study offers a system to be able to calcify the ripeness level of avocado butter using the K-Nearest Neighbor method based on fruit skin color. The purpose of this study was to test the accuracy of the optimization of the k-nearest neighbor algorithm on the classification of butter avocado maturity levels. The problems raised in this study are to make it easier for farmers and traders of avocado butter in determining or sorting avocado butter based on the level of ripeness as seen from the color of the fruit skin for further classification. Based on the results of research using the K-Nearest Neighbor method by examining the skin color of 20 butter avocado samples, consisting of 7 unripe butter avocados, 6 half-ripe butter avocados, and 7 ripe butter avocados, the results obtained an accuracy rate of 80. %. The results of sample testing conducted on unripe butter avocados illustrated an accuracy rate of 85.71%. In contrast to unripe butter avocados, the results of testing half-ripe butter avocados showed an accuracy rate of the K-Nearest Neighbor method of 66.66%. There is a significant difference in the level of accuracy for the two types of butter avocado maturity of 19.05%.
Aplikasi Digital Library pada STMIK Lombok Ferdy Barliansyah R; Hairul Fahmi; Maemun Saleh; Yuan Sa'adati
SainsTech Innovation Journal Vol. 6 No. 1 (2023): SIJ Volume 6 Nomor 1 Mei 2023
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/sij.v6i1.2023.387

Abstract

: STMIK Lombok merupakan salah satu perguruan tinggi yang masih menyimpan berkas Tugas Akhir mahasiswa secara manual, hal ini menyebabkan ketidakefisienan tempat maupun proses pencarian data tugas akhir mahasiswa. Pihak kampus sebenarnya telah mencoba untuk mengarispkan berkas tugas akhir mahasiswa melalui CD/Compact Disk. CD yang dikumpulkan disimpan di dalam rak dan tidak di-back up. Namun cara ini dirasa kurang efisien, karena CD memiliki batasan umur tertentu, sehingga rawan terjadi kerusakan. Selain itu mahasiswa atau dosen juga menemui kesulitan dalam mencari file karya tugas akhir mahasiswa yang pernah dikerjakan, karena harus mencari satu-persatu dikumpulan CD yang ada. STMIK Lombok telah meluluskan 780 mahasiswa, yang berarti ada 780 dokumen yang berupa CD dalam pengumpulan tugas akhir. Metode yang digunakan adalah metode waterfal, dengan melakukan 4 dari 5 tahap yaitu tahap perencanaan, analisis, perancangan dan penerapan. Hasil dari penelitian ini adalah dapat memudahkan mahasiswa dan pihak akademik dalam menemukan skripsi kapan saja dan dimana saja yang dapat diakses melalui internet.