Aria Pratama
STMIK IKMI Cirebon

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

ANALISIS PEMAHAMAN SANTRI DALAM MEMPELAJARI KITAB KUNING MENGGUNAKAN METODE ALGORITMA NAÏVE BAYES DI PONDOK AL ARIFAH BUNTET PESANTREN CIREBON Cep Lukman Rohmat; Irfan Ali; Aria Pratama; Farid Ali Ma'ruf
JURNAL MANAJEMEN INFORMATIKA (JUMIKA) Vol 8, No 1 (2021): JUMIKA
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jumika.v8i1.527

Abstract

Pendidikan sangat memegang peranan penting dalam meningkatkan kualitas Sumber daya manusia yang ada di Indonesia. Pondok pesantren merupakan salah satu lembaga pendidikan utama yang tidak dapat dipungkiri eksistensi dan peranannya dalam perkembangan dunia pendidikan khususnya di Indonesia. Pondok Al Arifah Buntet Pesantren Cirebon adalah salah satu Pesantren yang ada di Buntet Astanajapura Cirebon yang mempelajari kitab kuning dan setiap tahunnya memiliki perubahan dalam data santrinya. Dalam mempelajari kitab kuning di Pondok Al Arifah Buntet Pesantren Cirebon memiliki banyak kendala sehingga santriwan dan santriwati tidak semuanya mampu memahami kitab kuning. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan model klasifikasi dari data santri dalam memahami kitab kuning di Pondok Al Arifah Buntet Pesantren Cirebon. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Algoritma Naïve Bayes yang digunakan untuk mengklasifikasi data kemampuan santri dalam memahami kitab kuning. Tujuanya adalah untuk mendapatkan informasi tentang santri yang mampu dan tidak mampu memahami kitab kuning sehingga pengasuh dan pengurus Pondok Al Arifah Buntet Pesantren Cirebon dapat mengambil keputusan yang tepat dalam menangani santri yang belum mampu memahami kitab kuning. Hasil dari klasifikasi data pembelajaran kitab kuning santri menggunakan atribut yang telah diklasifikasi berdasarkan fitur-fiturnya dan dilakukan literasi pada cross validation sehingga menghasilkan akurasi yang tepat. Berdasarkan hasil pengujian dengan metode algoritma naïve bayes mendapatkan hasil akurasi sebesar 89,14% dengan rincian hasil Prediksi Tidak Mampu yaitu 83 data dan hasil Prediksi Mampu yaitu 138 data. Kesimpulannya adalah metode algoritma naïve bayes mendapatkan tingkat akurasi yang baik dalam mengklasifikasi pencapaian pemahaman santri dalam mempelajari kitab kuning di Pondok Al Arifah Buntet Pesantren Cirebon Kata Kunci : Data Mining, Klasifikasi, Algoritma Naive Bayes.
Penentuan Bonus Karyawan Dengan Menggunakan Algoritma K-Nearest Neighbor Abdul Koda; Puji Rahayu; Aria Pratama; Anana Rafly; Kaslani
KOPERTIP : Jurnal Ilmiah Manajemen Informatika dan Komputer Vol. 4 No. 1 (2020): KOPERTIP: Jurnal Ilmiah Manajemen Informatika dan Komputer
Publisher : Puslitbang Kopertip Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32485/kopertip.v4i1.115

Abstract

Sumber daya manusia/karyawan merupakan salah satu faktor penting dari jalannya suatu organisasi/perusahaan. Pengelolaan yang baik dari karyawan ini akan sangat mempengaruhi aspek keberhasilan kerja, jika karyawan dapat diorganisir dengan baik, diharapkan organisasi/perusahaan dapat menjalankan semua proses usaha dengan baik pula. Masalah subyektifitas dalam penilaian kinerja karyawan merupakan hal yang hampir tidak bisa dihindari. Penilaian masih bersifat subjektif atau berdasarkan pada pendapat pribadi penilai yang biasanya sering dianggap. Di lain pihak manajemen dan karyawan membutuhkan proses penilaian kinerja yang rutin dan cepat sehingga dapat memberikan umpan balik dan perbaikan yang cepat di lingkungan kerja. Transparansi proses penilaian biasanya dapat memberikan efek positif bagi peningkatan motivasi kerja pegawai Fokus masalah adalah proses evaluasi (penilaian) yang rumit, artinya yang sering terjadi sekarang adalah umumnya karyawan yang mendapatkan bonus hanya dilihat pada kriteria pertama saja, tetapi karyawan tersebut belum tentu unggul pada beberapa kriteria-kriteria yang lain tapi tetap mendapat bonus. Dalam penelitian ini difokuskan pada kriteri kehadiran.Hasil Penelitian ini Kriteria pada penelitian dalam menentukan Bonus Karyawan yaitu Masa Kerja, Hadir, Loyalitas dan Hasil Pekerjaan Hasil akurasi menunjukan 86.81 % dengan rincian yaitu Hasil Prediksi Layak dan True Layak memiliki data sebanyak 54 Data. Hasil Prediksi Layak dan True Tidak Layak memiliki data sebanyak 9 Data. Hasil Prediksi Tidak Layak dan True Tidak Layak memiliki data sebanyak 9 Data. Hasil Prediksi Tidak Layak dan True Layak memiliki data sebanyak 64 Data
IMPLEMENTASI SISTEM KEHADIRAN BERBASIS RADIO FREQUENCY IDENTIFICATION DAN SMART CARD MENGGUNAKAN WEB SERVER ODI NURDIAWAN; TOMAS TOMAS; ARIA PRATAMA
Jupiter: Journal of Computer & Information Technology Vol 2, No 1 (2021): JUPITER: Journal of Computer, Information & Technology
Publisher : Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (431.441 KB) | DOI: 10.53990/cist.v2i1.113

Abstract

This study aims to implement a Radio Frequency Identification attendancean application that is integrated with the database to support the program to improve the disciplined attitude of the teachers of the Nurul Huda Jannatu Vocational High School Cirebon City. This Radio Frequency Identification application consists of several main components, namely id cards which are used to read the information regarding the presence of teachers of the Nurul Huda Jannatu Vocational High School Cirebon City. Database integration in this system will allow data to be automatically stored directly into a Web Server database so that the reach of information can be accessed anywhere without being limited by distance or time and does not need intensive supervision so that the tool facilitates and makes teacher activities more efficient