Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR KOGNITIF BIOLOGI PADA MATA PELAJARAN IPA TERPADU MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT DI KELAS VIII A SMP NEGERI 2 PAMBOANG Gustina Gustina; Syamsiara Nur; Sainab Sainab; Mufti Hatur Rahmah
BIOMA: Jurnal Biologi dan Pembelajarannya Vol 1 No 1 (2019): BIOMA: Jurnal Biologi dan Pembelajarannya
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (244.961 KB)

Abstract

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus, yang masing-masing siklus terdiri atas tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan aktifitas dan hasil belajar kognitif peserta didik pada konsep struktur dan fungsi jaringan tumbuhan melalui model pembelajaran kooperatif tipe teams games tornament (TGT) di kelas VIII A SMP Negeri 2 Pamboang, Majene. Subyek penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII A SMP Negeri 2 Pamboang pada tahun ajaran 2014/2015 yang berjumlah 30 orang. Instrumen penelitian yang digunakan adalah Tes dan Observasi. Hasil penelitian di siklus I, persentase aktivitas belajar adalah 46,67%, dan di siklus II adalah 76,06%. Sementara, rata-rata hasil belajar peserta didik di siklus I adalah 76,67 dan di siklus II adalah 86,67. Hal ini menunjukkan bahwa peserta didik telah mencapai indikator kesuksesan. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe TGT mampu meningkatkan aktifitas dan hasil belajar kognitif peserta didik pada konsep struktur dan fungsi jaringan tumbuhan di kelas VIII A SMP Negeri 2 Pamboang pada tahun ajaran 2014/2015.