This Author published in this journals
All Journal Jurnal Agribis
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS KEPUTUSAN PETANI MENYIMPAN HASIL PANEN PADI DI DESA MARAS KECAMATAN AIR NIPIS KABUPATEN BENGKULU SELATAN Agus Elviansyah; Herri Fariadi; Evi Andriani
Jurnal AGRIBIS Vol. 15 No. 2 (2022): JURNAL AGRIBIS
Publisher : Program Studi Agribisnis Faperta Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/agribis.v15i2.3561

Abstract

Sebagian besar petani padi di Desa Maras Kecamatan Air Nipis Kabupaten Bengkulu Selatan memutuskan untuk menyimpan hasil panen padinya. Petani dalam menyimpan hasil panen, tentunya mempunyai pilihan dalam mengambil keputusan menyimpan atau menjual. Keputusan petani dipengaruhi oleh sejumlah faktor tertentu. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui jumlah padi yang disimpan sampai musim panen berikutnya dan menentukan faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan petani menyimpan hasil panen padi di Desa Maras Kecamatan Air Nipis Kabupaten Bengkulu Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah padi yang disimpan sampai musim panen berikutnya yaitu sebesar 2.125 Kg dari total produksi yaitu sebesar 2.782 Kg atau sebesar 77%. Dari hasil perhitungan uji statistik maka dapat dilihat bahwa variabel pendidikan (X4) dan pengalaman berusahatani (X6) berpengaruh terhadap keputusan petani menyimpan hasil panen padi. Sedangkan variabel jumlah produksi (X1), luas lahan (X2), umur (X3), dan jumlah tanggungan (X5) tidak berpengaruh terhadap keputusan petani menyimpan hasil panen padi. Kata Kunci: keputusan petani, menyimpan hasil panen, faktor-faktor yang mempengaruhi