Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Sistem-Among : Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar

Faktor-Faktor Penyebab Terjadinya Kesulitan Membaca Permulaan di Kelas I Sekolah Dasar Negeri Wangiwisata Agustina, Elsa; Rachmania, Setyaningsih
Sistem-Among : Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : Actual Insight

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56393/sistemamong.v3i1.1558

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan membaca permulaan siswa kelas I di Sekolah Dasar Negeri Wangiwisata. Diperlukan suatu analisis yang fokus pada hal tersebut, agar mampu terungkap penyebab dari terjadinya kesulitan membaca pada siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data berupa hasil observasi dan wawancara yang dilakukan kepada guru dan orangtua siswa. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan membaca permulaan siswa kelas I adalah rendah, ditemukan 20 dari 24 siswa yang masih kesulitan atau terhambat untuk membaca permulaan dengan baik. Faktor-faktor yang mempengaruhi hal tersebut yaitu kondisi fisik siswa, psikologis siswa, dan intelektual siswa yang berbeda-beda juga dipengaruhi oleh lingkungan siswa berada. Solusi yang dapat dijadikan untuk memecahkan permasalahan tersebut yaitu dengan lebih mengutamakan siswa yang mengalami kesulitan membaca (lambat) dan wujudkan kerjasama dengan orangtua siswa dalam pemberian motivasi dan bimbingan belajar saat siswa berada di rumah masing-masing.