Diana Nurhaliza
STKIP PGRI Sumatera Barat

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PROFIL PERKEMBANGAN KOGNITIF PESERTA DIDIK DI KELAS VII MTS.SUBULUSSALAM SAYUR MAINCAT KECAMATAN KOTANOPAN KABUPATEN MANDAILING NATAL SUMATERA UTARA Diana Nurhaliza; Ahmad Zaini; Mori Dianto
MUDABBIR Journal Reserch and Education Studies Vol. 1 No. 1 (2021): Vol. 1 No. 1 Januari-Juni 2021
Publisher : Perkumpulan Manajer Pendidikan Islam Indonesia (PERMAPENDIS) Prov. Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (438.604 KB) | DOI: 10.56832/mudabbir.v1i1.8

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi adanya peserta didik yang pengetahuannya masih kurang dan sulit dalam menganalisis. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui perkembangan kognitif peserta didik dilihat dari 1) kematangan, 2) pengalaman 3) transmisi sosial dan 4) ekuilibrasi. Penelitian ini dilakukan dengan metode deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah 104 peserta didik. Untuk penarikan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah 51 peserta didik. Instrumen yang digunakan yaitu angket, sedangkan untuk analisis data menggunakan klasifikasi persentase. Hasil penelitian tentang Profil Perkembangan Kognitif Peserta Didik di MTs. Subullussalam Sayurmaincat Kecamatan Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal Sumatera Utara secara umum berada pada kategori cukup. Secara khusus perkembangan kognitif peserta didik dilihat dari kematangan berada pada kategori cukup baik, dilihat dari pengalaman berada pada kategori cukup baik, dilihat dari transmisi sosial berada pada kategori baik dan dilihat dari ekuilibrasi juga berada pada kategori cukup baik. Berdasarkan hasil penelitian ini direkomendasikan pada peserta didik agar meningkatkan perkembangan kognitifnya agar peserta didik memiliki perkembangan kognitif yang baik.