Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : MECHA JURNAL TEKNIK MESIN

RANCANG BANGUN DAN ANALISIS PENGARUH VARIASI DIAMETER NOSEL TERHADAP DAYA TURBIN PADA ALAT PRAKTIKUM MESIN KONVERSI ENERGI Yano Hurung Anoi; Ratnawati; Najma Safienati Najah; Aditya Putra Sadewa; Usman
MECHA JURNAL TEKNIK MESIN Vol 5 No 2 (2023): Volume 5 Nomor 2 April 2023
Publisher : Mechanical Engineering Departement - Universitas Tridharma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35439/mecha.v5i2.34

Abstract

Salah satu sember energi terbarukan yang sangat berpotensi adalah pemanfaatan energi air dan apabila pemanfaatan energi tersebut dilakukan secara meluas diseluruh wilayah Indonesia, maka peluang untuk keluar dari krisis listrik akan semakin besar mengingat Indonesia dengan wilayahnya yang beriklim tropis dengan curah hujan yang tinggi dan kondisi topografi yang bergunung – gunung dengan aliran sungai yang berpotensi untuk dikembangkan sebagai pembangkit tenaga listrik. Potensi ini sebagian besar tersebar di daerah pedesaan, sementara diperkirakan masih banyak penduduk desa yang belum menikmati energi listrik sehingga sangat tepat untuk mengembangkan pembangkit tenaga listrik. Berdasarkan tujuan penelitian maka dapat diambil kesimpulan dari penelitian variasi diameter nosel tersebut, Daya turbin maksimum terjadi pada diameter nosel 20 mm dengan nilai sebesar 0,834 Watt pada rpm 90, kemudian menurun pada diameter nosel 22 mm dengan nilai daya turbin sebesar 0,207 Watt pada rpm 40, sedangkan daya turbin terendah terjadi pada diameter nosel 26 mm dengan nilai daya sebesar 0,176 Watt pada rpm 20. Kata Kunci: Rancang bangun, Turbin air, Daya turbin. Abstract One source of renewable energy that has great potential is the utilization of water energy and if this energy utilization is carried out widely throughout Indonesia, then the opportunity to get out of the electricity crisis will be even greater considering that Indonesia has a tropical climate with high rainfall and unfavorable topography. mountainous with flowing rivers that have the potential to be developed as a power plant. This potential is mostly spread in rural areas, while it is estimated that there are still many villagers who do not enjoy electricity so it is very appropriate to develop a power plant. Based on the research objectives, it can be concluded from the research on variations in nozzle diameter, the maximum turbine power occurs at a nozzle diameter of 20 mm with a value of 0.834 Watt at 90 rpm, then decreases at a nozzle diameter of 22 mm with a turbine power value of 0.207 Watt at 40 rpm, while the lowest turbine power occurs at a nozzle diameter of 26 mm with a power value of 0.176 Watt at 20 rpm. Keywords: Design, Water turbine, Turbine power.