Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pelatihan Android Bagi Atlet Disabilitas Di NPC Provinsi Banten Reko Hidayatullah; Caka Gatot Priambodo; Adhi Susano; Rudi Prasetya Prasetya
ABDINE: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2022): ABDINE : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52072/abdine.v2i1.321

Abstract

Sebuah sistem informasi yang lebih optimal dari sistem yang sudah ada dimana sistem informasi ini berguna untuk mengetahui biodata atlet disabilitas yang berada di NPC Provinsi Banten. Perancangan dan pengembangan sistem menghasilkan sebuah produk aplikasi yang diberi nama Sistem Informasi Atlet Disabilitas (SIAD), yaitu model informasi biodata atlet disabilitas NPC Provinsi Banten yang beroperasi secara mobile menggunakan sistem operasi android. Penting bagi staf dan atlet untuk mengetahui tentang produk sistem informasi atlet disabilitas NPC Provinsi Banten berbasis android yang menarik ini, serta dapat mengoptimalkan pemanfaatan smartphone berbasis android. Untuk menambah atau memperkaya pengetahuan staf dan atlet di NPC (National Paralympic Committee) Provinsi Banten tentang perkembangan teknologi informasi maka tim pengabdian kepada masyarakat melalui dosen-dosen informatika Universitas Indraprasta PGRI mengadakan sosialisasi pengetahuan tentang sistem android dalam informasi atlet disabilitas sebagai suatu produk sistem yang menampilkan informasi-informasi NPC Provinsi Banten terkait atlet disabilitasnya. Diharapkan sosialisasi ini dapat berdampak baik bagi staf dan atlet disabilitas dalam memahami produk aplikasi ini dan pengetahuan teknologi informasinya.
Pengenalan Dasar Komputer Dalam Pengoperasian Microsoft Office Untuk Guru dan Karyawan Pada Madrasah Diniyyah Sirojussibyan Bogor : Bertha Meyke Waty Hutajulu; Ambar Tri Hapsari; Yusuf Nugraha; Reko Hidayatullah
ABDINE: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): ABDINE : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52072/abdine.v3i1.552

Abstract

Komputer merupakan salah satu media elektronik yang banyak digunakan untuk memudahkan  manusia mengelola data dan menyimpan informasi (Data Storage) dengan praktis dan efesien. Pada era sistem digital saat ini, teknologi informasi dan komunikasi berbasis komputer telah mempengaruhi berbagai aspek kehidupan termasuk pendidikan tidak dapat disangkal lagi. Kegiatan Pengabdian ini bertujuan untuk memberi pendampingan kepada para Guru dan Karyawan di Madrasah Diniyyah Sirojussibyan Bogor.Kegiatan ini bertujuan untuk mengaplikasikan Microsoft Office. Dengan Adanya kegiatan ini dapat mempermudah para Guru dan Karyawan melakukan pengolahan data, memudahkan pembuatan media presentasi, yang berguna untuk mempermudah proses Pembelajaran di Madrasah. Metode yang digunakan dalam upaya mencapai target atau tujuan yang telah direncakan adalah ceramah, praktek, dan sesi tanya jawab. Peserta pelatihan dibagi dalam beberapa 3 kelompok dan didampingi oleh 1mentor. Untuk mengetahui keberhasilan Program kegiatan yang dilaksanakan, maka dilakukan evaluasi. Evaluasi dilakukan dengan cara ujian secara online untuk mengetahui tingkat pemahaman para guru dan karyawan terkait materi dan pelatihan yang telah diberikan.