Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

PELATIHAN BUDIDAYA MAGOT DAN POTENSI PASAR DI INDONESIA DENGAN PEMASARAN ONLINE DI DESA JATIREJA – CIKARANG Prasetyo Harisandi; Rina Nurjanah
Jurnal Pengabdian Pelitabangsa Vol. 3 No. 01 (2022): Jurnal Pengabdian Pelitabangsa April 2022
Publisher : DPPM Universitas Pelita Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37366/jabmas.v3i01.1316

Abstract

Dalam masa pandemi Covid-19, banyak masyarakat mengalami kesulitan di sektor ekonomi. Mereka membutuhkan penghasilan tambahan agar dapat menunjang kebutuhan sehari-hari mereka. Dalam rangka melakukan pengabdian kepada masyarakat, penulis memberikan bantuan para masyarakat yang merupakan para pemuda dan para pekerja yang berada didaerah Jatireja-Cikarang Bekasi, Pemasalahan yang dihadapi adalah bagaimana cara untuk menaggulangi sampah organic non B3 agar tidak mencemari lingkungan dan dapat dimanfaatkan dengan baik serta dapat memberikan penghasilan kepada masyarat dan bagaimana cara memasarkannya. Kemudian penulis mengajarkan bagaimana cara melakukan budidaya maggot dengan memanfaatkan sampah non B3 dan mempromosikan produk mereka melalui pemasaran produk secara online, mengajarkan bagaimana cara membuat toko online, cara mengambil foto untuk promosi dan bagaimana membuat desain logo para toko online . Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah agar masyarakat mendapatkan pengetahuan terkait budidaya maggot dan pemasaran produk agar produk yang dipasarkan dapat lebih dikenal oleh masyarakat sehingga produk yang diproduksi dapat dipasarkan dengan baik dan dapat membantu meningkatkan perekonomian dimasa pandemic covid 19 Hasil dari pengabdian ini adalah mitra dapat membudidayakan Magot dan memiliki akun usaha sendiri di Toko Online Kata Kunci: Ekonomi, Pemasaran online, Produksi Abstract During the Covid-19 pandemic, many people are experiencing difficulties in the economic sector. They need additional income in order to support their daily needs. In order to serve the community, the author provides assistance to the community, which are youths and workers in the Jatireja-Cikarang Bekasi area. The problem faced is how to manage non-B3 organic waste so that it is not environmentally friendly and can be used properly and can be utilized well to provide income to the community and how to market it. Then the author teaches how to cultivate maggots by utilizing non-B3 waste and promoting their products through online product marketing, teaching how to create an online store, how to take photos for promotion and how to design logos for online shops. The purpose of this service activity is for the community to be related to the economy, maggot cultivation and product marketing so that the products marketed can be better known by the public so that products can be marketed properly and can help improve the COVID-19 pandemic. The result of this service is that partners can cultivate Magot and have their own business account at the Online Store.
The effects of price, brand image, and product quality on customer loyalty and repurchase (a study case on customers of Walls products) Prasetyo Harisandi; Purwanto Purwanto
IDEAS: Journal of Management & Technology Vol 2, No 1 (2022)
Publisher : President University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33021/ideas.v2i1.3739

Abstract

Intense industry competition, as well as rapid changes and efforts to retain customers, are competitive goals and scarce resources for the ice cream industry. Price, brand image, and product quality implementation increases customer loyalty and is taken into account in the subsequent purchasing process. The goal of this study was to look at how price, brand image, and product quality affect customer loyalty and repurchase intent. A sample of 130 people who buy Walls brand ice cream products were surveyed. SEM (Structural Aquation Model) is the data analysis method used in this study to test the hypothesis. The results of this study conclude that price, brand image, and product quality have a positive effect on customer loyalty, and customer loyalty also has a positive effect on repurchase intentions. If the loyalty of the majority of customers has the strongest impact on repurchase intention.
PELATIHAN PEMASARAN ONLINE DENGAN TEKNIK PENGAMBILAN FOTO PRODUK, CAPTION, IKLAN DALAM PEMBUATAN AKUN TOKO APLIKASI TOKOPEDIA DI DESA MEKARMUKTI – CIKARANG Prasetyo Harisandi; Mohammad Kosim
Jurnal Pengabdian Pelitabangsa Vol. 3 No. 02 (2022): Jurnal Pengabdian Pelitabangsa Oktober 2022
Publisher : DPPM Universitas Pelita Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37366/jabmas.v3i02.1521

Abstract

Perkembangan Ilmu pengetahuan dan teknologi mendorong setiap masyarakat harus terus berkembang, hal agar dapat masyarakat dapat bersaing dengan dunia global dan digital. Posisi Desa Mekarmukti yang berada di tengah kota industri mempunyai peran dan lokasi strategis dalam penjualan online, apalagi didukung dengan moda transportasi, dan kemudahan lain seperti kualitas internet. Dari kondisi tersebut dan dalam rangka melakukan pengabdian kepada masyarakat, penulis memberikan bantuan para masyarakat yang merupakan para pemuda dan para pekerja yang berada didaerah Mekarmukti-Cikarang Bekasi. Pemasalahan yang dihadapi adalah bagaimana cara untuk meningkatkan sumber daya manusia setempat untuk meningkatkan kemampuan dalam melakukan pemasaran secara online menggunakan aplikasi Tokopedia. Tujuan penelitian yaitu untuk memberikan sebuah gambaran dari strategi pemasaran online yang dilakukan dengan strategi teknik pengambilan foto, caption dan iklan dalam pembuatan toko online Tokopedia. Hasil dari pengabdian ini adalah mitra dapat melakukan penjualan online secara mandiri dan dapat meningkatkan penghasilan.
PEMBERDAYAAN DAN PEMASARAN PRODUK UMKM KAB.BEKASI MELALUI BAZAR UMKM nining yuningsih; Asral; Prasetyo Harisandi
Jurnal Pengabdian Bersama Masyarakat Indonesia Vol. 1 No. 1 (2023): Januari : Jurnal Pengabdian Bersama Masyarakat Indonesia
Publisher : CV. Aksara Global Akademia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59031/jpbmi.v1i1.39

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) terbukti memberikan kontribusi bagi perekonomian Indonesia. Permasalahan pada UMKM adalah keterbatasan modal kerja, kapasistas sumber daya manusia yang sangat rendah dan minimnnya penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi yang secara umum berdampak pada prospek usaha. Tujuan penelitian ini adalah pelaku usaha mengetahui starategi yang tepat dalam menjalankan bisnis/usaha, dapat berkomunikasi dengan masyarakat, dan mengetahui bagaimana cara mempromosikan suatu produk agar dapat terjual. Selain itu membangun relasi dan jejaring social dengan pelaku UMKM lainnya.
Peningkatan Minat Berwirausaha Siswa Dengan Pemanfaatan Limbah Rumah Tangga Menjadi Magot BSF Kepada Siswa-Siswi MA Nihayatul Amal Serang-Bekasi Prasetyo Harisandi; Fiqih Maria Rabiatul Hariroh; Zulfa Zakiatul Hidayah; Ridwan Muhsoni
JUPNA: Jurnal Pengabdian Astina Vol 1 No 2 (2023): JIPM: Jurnal Inovasi Pengabdian Masyarakat
Publisher : CV. Astina Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55903/jipm.v1i2.51

Abstract

Di negara berkembang mana pun, salah satu isu terpenting dalam penyelenggaraan kegiatan negara, yaitu pembangunan nasional, jumlah tingkat pengangguran rata-rata pertahun mencapai 9 % dan SMA Kejuruan diangkat 9% -13%. Pendidikan untuk SMA umum dan SMA Kejuruan mempunyai presentase pengangguran terbesar dimana untuk lulusan SMA Umum.kewirausahaan merupakan salah satu faktor pembangunan ekonomi, karena dalam bidang kewirausahaan terdapat kebebasan bekerja. Keberadaan MA Nihayatul Amal mempunyai peran yang penting, hal ini diarekana sekolah tersebut akan mencetak lulusan yang handal dengan meciptakan metode Pendidikan yang mewajibkan siswa tinggal didalam pondok yang masih satu naungang dengan sekolah, yang dari aktivitasnya menghasilkan sampah rumah tangga yang berasal dari sampah sisa makanan. Dari kondisi tersebut dan dalam rangka melakukan pengabdian kepada masyarakat, penulis memberikan bantuan para sekolah dengan memberikan pelatihan budidaya magot yang memanfaatkan sampah sisa makanan untuk meningkatkan minat kewirausahaan. Tujuan penelitian yaitu untuk meningkatkan minat kewirausahaan siswa dalam memanfaatkan limbah sisa makanan menjadi magot bsf melalui budidaya. Hasil dari pengabdian ini adalah mitra dapat melakukan melakukan budidaya dan penjualan magot secara mandiri.
Pemanfaatan Limbah Organik pada Industri Makanan sebagai Bahan Pangan Budidaya Maggot di PT Siklus Mutiara Nusantara Fikri Nur Rahman Syah; Wilma Nurrul Adzillah; Prasetyo Harisandi
INFOMATEK: Jurnal Informatika, Manajemen dan Teknologi Vol. 26 No. 1 (2024): Volume 26 No. 1, Juni 2024
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23969/infomatek.v26i1.12783

Abstract

Industri makanan merupakan industri yang di setiap negara sudah sangat berkembang, Indonesia salah satunya. Berdasarkan Badan Pusat Statistik 2022, pertumbuhan sektor industri minuman tercatat mengalami peningkatan sebesar 4,62%. Proses produksi industri minuman menghasilkan limbah berupa produk yang tidak layak konsumsi atau biasa disebut dengan produk cacat. PT Siklus Mutiara Nusantara sebagai perusahaan yang bergerak di bidang jasa dalam pengolahan limbah non B3. Salah satu limbah yang sering diolah oleh PT Siklus Mutiara Nusantara adalah limbah produk makanan cacat dimana hasil dari pengolahan limbah tersebut dapat dimanfaatkan sebagai sesuatu yang lebih ekonomis, salah satunya dapat menjadi alternatif pengolahan limbah produk makanan. Bentuk pemanfaatan limbah organik tersebut adalah dengan memanfaatkan limbah menjadi media perkembangbiakan maggot Black Soldier Fly (BSF). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui langkah-langkah pengolahan limbah organik industri makanan yang dilakukakan oleh PT Siklus Mutiara Nusantara, dan untuk mengetahui perolehan jumlah limbah yang dapat dimanfaatkan sebagai media pakan untuk budidaya maggot. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif  yaitu dengan melakukan wawancara, studi literatur, dan observasi. Diawali dengan wawancara dengan narasumber terkait, mencari literatur yang mendukung penelitian, hingga melakukan observasi ke tempat pelaksanaan. Hasil diperoleh sekitar 23.940 liter untuk limbah produk sari buah dan 6.300 liter untuk limbah es krim yang dapat berpotensi sebagai bahan pangan untuk budidaya maggot.