Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : PKM Linggau: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat

Workshop Penulisan Aksara Ulu pada Guru dan Siswa Se-Kecamatan Sukakarya Kabupaten Musi Rawas Rusmana Dewi; Nur Nisai Muslihah
PKM Linggau: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2022): PKM Linggau
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (854.208 KB) | DOI: 10.55526/pkml.v2i1.248

Abstract

Tujuan pengabdian Kepada Masyarakat ini berupa Workshop Penulisan Aksara Ulu di Kecamatan Sukakarya Kabupaten Musirawas. Workshop penulisan aksara Ulu ini dilaksanakan dalam upaya melestarikan Aksara Ulu yang sudah mulai ditinggalkan sebagai warisan budaya dan mengalami kepunahan. Metode yang digunakan adalah metode ceramah, tanyajawab, metode demontrasi, dan metode latihan. Metode ceramah digunakan pada saat menjelaskan sejarah aksara Ulu, cara penulisan aksara Ulu dan penggunaan penanda bacanya. Metode tanya jawab digunakan pada kegiatan tanya jawab antara pemateri dan peserta. Metode demonstrasi dilaksanakan pada saat memberikan contoh penulisan aksara Ulu peserta. Metode latihan digunakan ketika praktik menulis aksara Ulu. Melalui gabungan beberapa metode mengajar inilah dilakukannya kegiatan workshop penulisan aksara Ulu sebagai upaya pelestarian budaya bangsa dapat berjalan efektif dan tercapai sesuai tujuan pengabdian. Hasil kegiatan pengabdian pada masyarakat menunjukkan bahwa dari 29 peserta mengikuti kegiatan workshop dari awal hingga akhir kegiatan terdiri atas Kepada Desa, Kooodinator Pendidikan Kecamatan Sukakarya, Guru dan siswa dari Madrasah Tsanawiwah Al Mujahidin, SMPN Ciptodadi, dan SMPN Bangunrejo. Berdasarkan hasil kegiatan pengabdian pada masyarakat dapat disimpulkan semua peserta berlatih menulis aksara Ulu mengikuti workshop dengan antusias dengan hasil yang baik.