Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : YUME : Journal of Management

MENINGKATKAN EFEKTIVITAS INTERAKSI DOSEN DENGAN MAHASISWA PADA PERKULIAHAN “E-LEARNING” MELALUI “VARIOUS TEACHING METHODS” Indira Yuana
YUME : Journal of Management Vol 4, No 2 (2021)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.2568/yum.v4i2.1089

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk: 1) Meningkatkan efektivitas interaksi antara dosen dengan mahasiswa dalam perkuliahan E-Learning. 2) Menerapkan Teaching Method disesuaikan dengan mata kuliah yang diampuh oleh dosen untuk tercapainya Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK).  Penelitian ini didasarkan pada fenomena yang sedang terjadi didunia pendidikan, dimana proses pembelajaran yang dilakukan menggunakan E-Learning. Pada perkuliahan E-Learning memungkinkan tersampaikannya bahan ajar kepada mahasiswa melalui media internet maupun media pembelajaran lainnya. Namun kenyataannya, masih ada dosen yang menggunakan metode kurang sesuai dengan mata kuliah yang diampuh, sehingga proses pembelajarannya menjadi kurang menarik. Untuk dapat meningkatkan capaian pembelajaran mata kuliah, perlu adanya penyesuaian metode pengajaran saat perkuliahan E-Learning. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik analisis data secara interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk menciptakan interaksi antara dosen dengan mahasiswa diperkuliahan E-Learning serta tercapainya (CPMK) maka metode yang dapat digunakan dosen untuk mata kuliah: 1) Manajemen Operasional II menggunakan metode Discusion, Problem Based Learning dan Convensional/Lecturer;                2) Manajemen Sumber Daya Manusia menggunakan metode Discusion dan Convensional/Lecturer; 3) Manajemen Pemasaran menggunakan metode Discusion, Problem Based Learning; 4) Sistem Informasi Manajemen menggunakan metode Discusion, Convensional/Lecturer; 5) Akuntansi Biaya menggunakan metode Problem Based Learning;       6) Manajemen Keuangan menggunakan metode Discusion. Kata Kunci: Interaksi; E-Learning; Metode Pengajaran.