Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisis Pendapatan Pedagang Kambing di Pasar Hewan Silir Kota Surakarta Abdul Hakim; Puji Puji; Sidiq Nur; Agung Mugi Widodo; Putri Awaliya Dughita; Andri Haryono A K
Bulletin of Applied Animal Research Vol 4 No 2 (2022): Bulletin of Applied Animal Research
Publisher : LPPM Perjuangan University of Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/baar.v4i2.1069

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pendapatan pedagang kambing dan jenis kmbing yang paling menguntungkan. Kota Surakarta memiliki beberapa pasar tradisional yang digunakan untuk jual beli kambing khususnya di Kecamatan Pasar Kliwon terdapat Pasar Silir.Pasar Silir Surakarta merupakan salah satu pasar hewan kambing yang potensial untuk jual beli kambing.Responden pada penelitian ini sebanyak 40 pedagang kambing. Penelitian dilakukan di Pasar Hewan Silir Kota Surakarta pada bulan Desember-Januari 2021. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif, metode survey (studi kasus). Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Pendapatan pedagang kambing rata rata Rp. 17.000.000 perbulan dengan penjualan 60-70ekor perbulan dan Keuntungan perekorkambing Peranakan etawa Rp.283.140, Kacang Rp.236.890, Bakalan jantan Rp. 301.890, Babon bawa anak Rp.428.140, Dere Rp.334.390, Cempe Rp.171.890 dan kambing buntuing Rp.304.390 pendapatan perekor kambing yang paling tinggi yaitu babon bawa anak.Efisiensi pemasaran dipasar silir kurang dari 100% sehingga pemasaran di Pasar Hewan Silir efisien. kambing terbanyak keuntungan perekornyayaitu kambing babon bawa anak. Kata kunci : Pendapatan, Pedagang Kambing, Pasar Silir
Efektivitas Pola Kemitraan PT. Sinar Sarana Sentosa dengan Peternak Plasma Bagus Andika Fitroh; Putri Awaliya Dughita; Agung Mugi Widodo; Srie Juli Rachmawatie
JURNAL TRITON Vol 13 No 2 (2022): JURNAL TRITON
Publisher : Politeknik Pembangunan Pertanian Manokwari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47687/jt.v13i2.229

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pola kemitraan usaha PT. Sinar Sarana Sentosa dengan peternak plasma, apakah tercapai keefektifan hubungan kerjasama antara kedua belah pihak. Penelitian dilaksanakan di peternak plasma PT. Sinar Sarana Sentosa yang tersebar di Kecamatan Gondanglegi Kabupaten Malang. Lokasi penelitian ditentukan secara sengaja (purposive sampling) dengan pertimbangan tempat PT. Sinar Sarana Sentosa merupakan perusahaan yang bergerak dibidang perunggasan, khususnya ayam pedaging yang memiliki kurang lebih sekitar 180 peternak plasma yang tersebar di Kabupaten Malang. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan mengajukan beberapa pertanyaan menggunakan kuisioner, peternak plasma yang dijadikan responden, berdasarkan populasi ternak yang dimiliki dibagi menjadi 3 strata menggunakan rumus solvin yaitu, strata I (<4100 ekor), strata II (4.100 s/d 8.599) dan strata III (>8.599). Data hasil penelitian dianalisa dengan analisis deskriptif dan Importance Performance Analisys (IPA). Hasil analisis didasarkan pada ketercapaian target yang telah ditetapkan oleh perusahaan dari ketiga strata tersebut yaitu strata III yang mampu mencapai target dengan efektifitas yang baik, namun pada strata I dan II juga sudah cukup efektif dalam mencapai target, serta pada uji analisis IPA yang dinilai berdasarkan harapan dan pencapaian juga menunjukkan hasil yang efektif pada strata III dan lebih baik dibandingkan kedua strata yang lain yaitu strata I dan Strata II.