Prayogo Hadi Sulistio
Universitas Negeri Jakarta

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGGAMBARAN KEKERASAN DALAM RUMAH TANGGA (KDRT) PADA SURAT KABAR DARING: ANALISIS WACANA KRITIS MODEL SARAH MILLS Prayogo Hadi Sulistio; Yumna Rasyid; Miftahulkhairah Anwar
Lingua Rima: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 11, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/lgrm.v11i3.7290

Abstract

Kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) menjadi salah satu isu hangat pada surat kabar online. Korban KDRT sebagian besar adalah kaum perempuan, namun ada kemungkinan kaum pria juga bisa mengalaminya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) posisi subjek-objek dalam dua artikel berita yang diterbitkan oleh detik.com dengan topik KDRT; 2) posisi penulis-pembaca dalam dua artikel berita yang dimuat detik.com dengan topik KDRT. Peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif. Data penelitian adalah kutipan mengenai analisis wacana kritis model Sara Mills. Sumber data penelitian ini yaitu artikel berita detik.com yaitu berita mengenai Lesti Kejora Mengalami Kekerasan Dalam Rumah Tangga Berulang Kali yang terbit pada Sabtu, 8 Oktober 2022; dan Pria Arab Siram Istri pakai Air Keras Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana diterbitkan pada Senin, 22 November 2022. Teknik pengumpulan menggunakan Teknik baca dan catat yaitu peneliti membaca artikel yang digunakan dalam penelitian dan mencatat hal-hal yang berkaitan dengan analisis wacana kritis model Sara Mills. Teknik analisis data yang digunakan yaitu 1) membaca artikel berita dengan seksama; 2) mengidentifikasi posisi subjek-objek; 3) mengidentifikasi posisi penulis-pembaca; 4) menghubungkan data yang ditemukan dengan menggunakan analisis wacana kritis Model Sara Mills tentang penggambaran perempuan dalam topik KDRT; 5) menarik kesimpulan dari analisis. Temuan menunjukkan bahwa perempuan digambarka sebagai korban KDRT. Subjek pemberitaan cenderung merasionalisasi KDRT dengan menyalahkan korban dalam hal ini perempuan. Para komentator juga memiliki perspektif yang berbeda. Sisi pertama mendukung korban. Pihak kedua mencoba menyalahkan korban dengan tuduhan yang tidak terbukti.Kata kunci: KDRT, Wacana Kritis, Sarah Mills
Absurdity in Amar Putra’s of Old Man of Kusumpur Prayogo Hadi Sulistio; Zuriyati Zuriyati; Saifur Rohman
Ksatra: Jurnal Kajian Bahasa dan Sastra Vol. 5 No. 1 (2023): Ksatra
Publisher : LPPM STKIP PGRI Bandar Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study was aimed at investigating presentation of absurdity in Amar Putra’s of Old Man of Kusumpur. This study analyzed a short story using library research. Researchers used Camus’ idea of absurdity to analyze the main character and other minor characters. In analyzing the data, researchers follow some steps, as follow: 1) read the short story; 2) identify the main character and minor characters; 3) relate the situation and condition faced by the characters with the concept of absurdity; 4) draw conclusion regarding the absurdity in the short story. The finding shows that the main character defines the meaning of life by looking for help from other character in this case a Godlike character named Big Man. The characters in the story choose not to surrender so that they try to seek for help from others. Even though, Fakirchand found the Big Man has already been death due to big flood as natural disaster swept majority of the village where Big Man lived.