Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Pelajaran IPS Sekolah Dasar Jufri Agus; Agusalim Agusalim; Irwan Irwan
EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol 4, No 5 (2022): October Pages 6401-7346
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/edukatif.v4i5.3845

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada Pelajaran IPS Kelas IV Sekolah Dasar Negeri 1 Katilombu. Tujuan penelitian untuk mengetahui penerapan model pembelajaran PBL untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada Pelajaran IPS kelas IV Sekolah Dasar Negeri 1 Katilombu. Penelitian menggunakan penelitian tindakan kelas desain model Kemmis dan Mc Tanggart. Tahapan pelaksanaan penelitian melalui perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar siswa mengalami peningkatan dari setiap pelaksanaan siklusnya, di mana perolehan pada pra siklus dengan nilai rata-rata 54,7. Pada siklus I  dengan nilai rata-rata 62 dan siklus II dengan nilai rata-rata 72,55 dengan persentase ketuntasan 80%. Dapat disimpulkan bahwa hasil belajar antara prasiklus ke siklus I dan siklus II mengalami peningkatan hasil belajar  dan kreativitas siswa dengan menggunakan PBL.
Meningkatkan Hasil Belajar IPS melalui Metode Creative Learning pada Siswa Kelas IV SD Negeri 2 Waha Kecamatan Wangi-Wangi Tahun Pelajaran 2022/2023 Jufri Agus
Arus Jurnal Psikologi dan Pendidikan Vol 2 No 1: Februari (2023)
Publisher : Arus Jurnal Psikologi dan Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS kelas IV  melalui penerapan metode pembelajaran Kooperatif tipe Creative Learning pada SD Negeri 2 Waha Kecamatan Wangi-Wangi Tahun Pelajaran 2022/2023. Desain penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah menggunakan desain penelitian tindakan kelas yang dikembangkan oleh Arikunto. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi dan tes. Berdasarkan keseluruhan pelaksanaan pada siklus I dan II di peroleh simpulan  sebagai berikut; (1) Penerapan metode Creative Learning pada mata pelajaran IPS kelas IVa  SD Negeri 2 Waha Kecamatan Wangi-Wangi mengalami peningkatan pada tiap siklusnya yaitu pada siklus I mencapai 71,18% dan memenuhi kreteria cukup. Pada siklus II meningkat menjadi 85,88% dan memenuhi kreteria baik, (2) Aktivitas belajar siswa selama penerapan metode Creative Learning pada mata pelajaran IPS selama 2 kali siklus mengalami peningkatan. Pada siklus I rata-rata klasikal mencapai 67% sedangkan pada siklus II mengalami peningkatan menjadi 77,37% yang termasuk dalam katergori baik, (3) Prestasi belajar siswa setelah penerapan metode Creative Learning pada mata pelajaran IPS selama 2 kali siklus mengalami peningkatan. Rata-rata nilai pada siklus I,  71,18% dengan ketuntasan belajar yang memenuhi KKM sebanyak 13 siswa atau 76,47%, dan pada siklus II meningkat menjadi 85,88% dengan ketuntasan belajar siswa yang memenuhi KKM sebanyak 16 siswa atau 94,11% dari 17 siswa.
Meningkatkan Hasil Belajar IPS dengan Menggunakan Media Serbaneka pada Siswa Sekolah Dasar Jufri Agus
Sang Pencerah: Jurnal Ilmiah Universitas Muhammadiyah Buton Vol 7 No 4 (2021): Sang Pencerah: Jurnal Ilmiah Universitas Muhammadiyah Buton
Publisher : Lembaga Jurnal dan Publikasi Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/pencerah.v7i4.3644

Abstract

Salah satu ciri pengajaran yang baik adalah pengajaran yang memiliki interaksi dua arah yaitu interaksi antara guru dengan siswa dan siswa dengan siswa, Media Serbaneka dapat mempermudah siswa dalam memahami materi yang diajarkan sehingga siswa akan lebih aktif dalam mengikuti kegiatan belajar mengajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya peningkatan hasil belajar IPS dengan menggunakan Media Serbaneka pada siswa kelas IV SD Negeri 2 Wameo, jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam II siklus, tiap siklus terdiri dari 4 tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Penelitian ini berlokasi di SD Negeri 2 Wameo dengan subek penelitian adalah 25 siswa yang terdiri dari 16 siswa laki-laki dan 9 siswa perempuan. Berdasarkan data hasil penelitian terjadi peningkatan pada siklus dari nilai rata-rata prasiklus yaitu 54,8 menjadi 64,8 pada siklus I dengan presentase ketuntasan 56% dengan 14 siswa yang tunntas sedangkan pada siklus II peningkatannya dapat dilihat pada perolehan nilai rata-rata yaitu 69,6 dengan presentase ketuntasan 80% dan jumlah siswa yang tuntas adalah 20 siswa. Berdasarkan data hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan Media Serbaneka dapat meningkatkan hasil belajar IPS siswa kelas IV SD Negeri 2 Wameo.
Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning Meningkatkan Hasil Belajar IPS di Kelas V Sekolah Dasar Jufri Agus; Irwan Irwan; Suarti Suarti
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.3589

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dalam meningkatkan hasil belajar siswa IPS di kelas V Sekolah Dasar Negeri Palatiga Kota Baubau. Penelitian menggunakan penelitian tindakan kelas mengacu pada Kemmis dan Mc. Taggart terdiri dari 2 siklus setiap siklusnya terdiri atas empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran PBL dapat meningkatkan hasil belajar siswa IPS di SDN Palatiga terlihat dari hasil belajar siswa meningkat dari setiap siklusnya. Perolehan pada prasiklus dengan nilai rata-rata 59,13%, siswa tuntas 8 siswa dengan persentase  34,78% dan tidak tuntas 15 siswa atau 65,22%. Pada siklus I dengan nilai rata-rata 59,13 jumlah siswa yang tuntas 11 siswa atau 47,83% dan siswa tidak tuntas sebanyak 12 siswa dengan persentase 52,17%. Pada siklus II nilai rata-rata 71,73 jumlah siswa mencapai KKM yakni 20 siswa dengan persentase ketuntasan 86,96% dan siswa yang tidak tuntas sebanyak 3 siswa atau 13,04%. Dari hasil ini model pembelajaran PBL bisa dijadikan salah satu alternatif dalam meningkatkan hasil belajar IPS.
Urgensi Penguatan Pendidikan Karakter Menghadapai Era Society 5.0 Kamarudin Kamarudin; Irwan Irwan; Fitriani B; Suardin Suardin; Suarti Suarti; Gawise Gawise; Jufri Agus; Dina Sukmawati
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 3 No. 2 (2023): Journal Of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v3i2.196

Abstract

Pengabdian ini memiliki tujuan untuk mengetahui hakikat, prinsip, dan peran pendidikan karakter menghadapi era society 5.0. Metode penelitian ini adalah studi kepustakaan. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa interaksi sosial dan budaya masyarakat tidak dapat dipisahkan dengan pendidikan era society 5.0. dalam konteks ini, pendidikan berperan untuk melestarikan nilai-nilai sosial budaya masyarakat dari imbas kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi terutama penggunaan media digital yang menyebabkan dunia tanpa batas bagi masyarakat. Implikasinya adalah sistem sosial dan budaya dapat saling berinteraksi dan saling melestarikan, khususunya nilai-nilai sosial dan budaya masyarakat melalui pendidikan di era society 5.0. Kemajuan teknologi yang berkembang pesat guru dan seluruh elemen masyarakat memiliki tanggungjawab yabg besar dalam memberikan Pendidikan dan memfilter sikap dan tingkahlaku yang sesuai di masa mendatang. Penguatan Pendidikan karakter merupakan tanggungjawab kita semua untuk mengembangkan karakter yang berdasarkan nilai-nilai Pancasila.
Pemanfaatan Limbah Plastik Untuk Meningkatkan Kreativitas Siswa di Sekolah Dasar Manan Manan; Irwan Irwan; Agusalim Agusalim; Kamarudin Kamarudin; Jufri Agus; Suarti Suarti; Sri Sumantri; Tria Tria
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 3 No. 3 (2023): Journal Of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v3i3.384

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan limbah plastik untuk meningkatkan kreatifitas  siswa di SD Negeri 45 Buton.  Metode dilakukan dengan sosialisasi, menyampaikan materi, mendemonstrasikan kegiatan serta melakukan ecalusi. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa untuk menumbuhkan jiwa keterampilan dan kreatifitas siswa sekolah dasar dan untuk menggerakan kesadaran siswa dalam pengelolaan limbah yang ada di sekitar agar menjadi barang yang bermanfaat bahkan memiliki nilai jual. Selain menjadi barang yang bermanfaat, dapat pula mengurangi sampah yang ada di sekitar. Hasil dari kegiatan ini diharapkan dapat mendorong siswa untuk mengembangkan limbah yang bermanfaat yang ada di lingkungan sekitar menjadi barang yang bermanfaat dan dapat memberikan motivasi bagi masyarakat khususnya siswa sekolah dasar untuk meningkatkan kemampuannya dan berkarya sehingga mendatangkan manfaat bagi dirinya dan masyarakat.