Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Innovative: Journal Of Social Science Research

Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IV pada Pembelajaran Tema 1 Indahnya Kebersamaan dengan Subtema 1 Keberagaman Budaya Bangsaku di SDN 122381 Pematangsiantar Pebriyanti Rosalina Manik; Nancy Angelia Purba; Minar Trisnawati Lumbantobing
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 6 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i6.6828

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model problem based learning terhadap hasil belajar siswa kelas IV pada pembelajaran tema 1 indahnya kebersamaan dengan subtema 1 keberagaman budaya bangsaku di SDN 122381 pematangsiantar. Jenis penelitian ini adalah eksplorasi kuantitatif dengan teknik penelitian Pre-exsperimental design. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan Teknik sampling jenuh. Sampling jenuh adalah Teknik penetuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Oleh karena itu, sampel dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SDN 122381 Pematangsiantar. Pengumpulan data dapat dilakukan dengan tess maupun non tes. Berdasarkan uji hipotesis yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa penggunaan model Problem Based Learning berpengaruh terhadap hasil belajar siswa setelah diketahui nilai thitung 16,16 dengan frekuensi (dk) sebesar 25-1 = 24. Pada taraf signifikan α = 0,005 maka diperoleh ttabel = 2,064. Maka diperoleh thitung > ttabel 16,16 > 2,064. Sehingga dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima. Maka ada pengaruh Model Problem Based Learning terhadap hasil belajar siswa kelas IV Pada Tema 1 Indahnya Kebersamaan dengan subtema 1 Keberagaman Budaya Bangsaku di SDN 122381 Pematang Siantar.