Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Penambahan Krim Nabati Buah Alpukat (Persea americana Mill) Terhadap Sifat Fisik Dan Organoleptik Es Krim Jamur Tiram (Pleurotus ostreatus) M. Taufik Hidayat; Rizky Febriyani Putri; Yudha Irhasyuarna
JUSTER : Jurnal Sains dan Terapan Vol. 1 No. 3 (2022): JUSTER: Jurnal Sains dan Terapan
Publisher : Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Olahan es krim kreatif semakin berkembang dewasa ini, olahan es krim sehat perlu diolah dengan mutu yang tinggi. Hal tersebut menjadi latar belakang pembuatan es krim jamur tiram dengan tambahan krim nabati buah alpukat ini dilakukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penambahan krim nabati buah alpukat terhdap daya leleh dan uji organoleptik es krim.  Metodolog penelitian ini merupakan Rancangan Acak Lengkap dengan desain penelitian 5 perlakuan dan 4 pengulangan dengan memodifikasi konsentrasi buah alpukat sebanyak 0%, 10%, 20%, 30% dan 40% serta jumlah panelis uji organoleptik sebanyak 35 orang. Hasil penelitian menunjukan bahwa perbedaan konsentrasi penambahan krim nabati buah alpukat memiliki pengaruh yang nyata terhadap nilai daya leleh es krim, dengan dibuktikan nilai F hitung> dari Ftabel, 281, 65 > 3,06 pada uji Annova dan tidak ada kelompok perlakuan yang memiliki kesamaan rata-rata sesuai hasil uji Duncan. Daya leleh terbaik pada penelitian ini ada pada formulasi ketiga dengan perlakuan 20% whipcream : 20% krim nabati buah alpukat. Hasil uji organoleptik menunjukan bahwa perbedaan perlakuan penambahan krim nabati buah alpukat pada es krim jamur tiram memengaruhi tekstur, rasa, dan warna secara nyata dengan nilai asymp kruskal-wallis .000, .000, dan .006, namun tidak memengaruhi organoleptik aroma.  Formula yang paling disukai panelis ada pada formula ketiga dengan perlakuan 20% whipcream : 20% krim nabati buah alpukat