Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pelatihan Pembuatan Pestisida Alami Guna Mendukung Budidaya Sayur Sehat Mulyono Mulyono; Aris Slamet Widodo; Tri Hartanto; Dewinta Julia
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1075

Abstract

Desa Glagah memiliki sumberdaya pertanian yang produktif umumnya dimanfaatkan untuk usaha tani. Dalam upaya untuk meningkatkan kemandirian pangan, yang memungkinkan masyarakat mampu membangun diri dan lingkungannya berdasarkan potensi. Di tengah gencarnya produk pertanian modern, ada kekhawatiran sebagian pihak dengan masuknya zat-zat berbahaya ke dalam tubuh melalui pestisida yang biasa digunakan pada tanaman. Pestisida nabati adalah salah satu pestisida yang bahan dasarnya berasal dari tumbuhan. Tumbuhan sendiri sebenarnya yang kaya akan bahan aktif yang berfungsi sebagai alat pertahanan alami terhadap pengganggunya. Aplikatif adalah pelatihan dan demonstrasi tentang pembuatan pestisida nabati berbahan tumbuhan disekitar. Metode pelaksanaan yang dilakukan adalah penyuluhan, pelatihan dan demonstrasi pembuatan pestisida nabati Hasil yang sudah dicapai antara lain pengetahuan dan ketrampilan mitra tentang pembuatan pestisida nabati meningkat dan mampu membuat pestisida nabati secara mandiri.
Pengelolaan Limbah Sayur dari Rumah Tangga Menjadi Pupuk Organik padat (POP) dan Pupuk Organik Cair (POC) Mulyono Mulyono; Nafi Ananda Utama; Tri Hartanto; Dewinta Julia
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1076

Abstract

Limbah organik rumah tangga yang dihasilkan cukup banyak dan belum dimanfaatkan, Sepuran merupakan salah satu dusun di Desa Glagah Kabupaten Wonosobo yang memiliki jumlah penduduk tahun 2021 sebanyak 2.100 jiwa. Perlu upaya pemanfaataan limbah organik rumah tangga secara tepat agar tidak menimbulkan masalah bagi lingkungan sekitarnya. Penanganan limbah organik rumah tangga yang baik dapat mengurangi dampak lingkungan sekaligus membantu mengatasi masalah pemenuhan kebutuhan pupuk organik. Oleh karena itu langkah awal yang perlu dilakukan adalah bagaimana mengolah limbah organik rumah tangga untuk menghasilkan pupuk organik padat dan pupuk organik cair meningkatkan keterampilan masyarakat desa glagah dalam mengolah limbah organik rumah tangga yang nantinya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai pupuk bagi tanaman dalam upaya peningkatan ekonomi dan kesehatan masyarakat dalam mengonsumsi sayur.