Syaifullah Syam, Syaifullah
Unknown Affiliation

Published : 6 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

KESENJANGAN KONTEN VIDEO SEBAGAI FAKTOR TIMBULNYA PERILAKU MENYIMPANG BAGI PENGGUNA YOUTUBE DALAM SEGMENTASI JENJANG PENDIDIKAN Nafian, Ilman; Suryadi, Karim; Syam, Syaifullah
SOSIETAS Vol 7, No 2 (2017): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (153.384 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v7i2.10353

Abstract

Sudah tidak aneh jika melihat remaja ataupun siswa kepalanya selalu nunduk sambil membawa gadget, itu pertanda mereka sedang memainkan akun media sosial mereka salah satunya youtube. Artikel ini berfokus menjelaskan bagaimana karakteristik sosial pengguna youtube siswa SMP dan SMA sehingga dari karakteristik tersebut timbul suatu kesenjangan konten video yang dilihat oleh siswa yang dikhawatirkan dapat terjadi suatu perilaku menyimpang akibat tayangan youtube melalui proses belajar. Informan utama dari penelitian ini terdapat 4 orang siswa SMP, 4 orang siswa SMA, 3 guru mata pelajaran, dan 4 orantua siswa Analisis data menggunakan triangulasi data, perpanjangan pengamatan, dan menggunakan bahan referensi. Hasil penelitian menunjukan bahwa semakin tinggi jenjang pendidikan seorang siswa, justru semakin rentan terjadinya perilaku menyimpang akibat tayangan youtube karena kesenjangan konten video yang dilihat oleh siswa serta dalam lingkungan jenjang yang lebih tinggi, konten video yang dilihat dalam youtube menjadi indikator kekinian atau tidaknya seorang siswa.
PERUBAHAN ORIENTASI MATA PENCAHARIAN PENGRAJIN LOGAM DESA CIBATU KECAMATAN CISAAT KABUPATEN SUKABUMI Firdaus, Farhan; Pasya, Gurniwan Kamil; Syam, Syaifullah
SOSIETAS Vol 5, No 1 (2015): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (207.616 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v5i1.1514

Abstract

Penelitian ini  bertujuan untuk mengetahui kondisi pengrajin logam, faktor yang mempengaruhi perubahan orientasi serta upaya yang dilakukan mantan pengarjin logam untuk memenuhi kebutuhan hidup. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Hasil penelitian menunjukkan adanya perubahan orientasi mata pencaharian masyarakat Desa Cibatu Kecamatan Cisaat terutama pada mata pencaharian pengrajin logam. Upaya yang dilakukan mantan pengrajin logam untuk memenuhi kebutuhan hidup dengan menekuni mata pencaharian baru yang merupakan langkah nyata dari pemenuhan tanggung jawab. Alasan perubahan orientasi mata pencaharian disebabkan faktor sosial, ekonomi dan teknologi. Kata kunci :  mata pencaharian, pengrajin logam, industri kecil
PERAN KELUARGA DALAM MENGEMBANGKAN NILAI BUDAYA SUNDA Fitriyani, Annisa; Suryadi, Karim; Syam, Syaifullah
SOSIETAS Vol 5, No 2 (2015): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (227.083 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v5i2.1521

Abstract

Budaya Sunda saat ini mengalami beberapa pergeseran akibat globalisasi budaya. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran bagaimana keluarga Sunda di Komp. Perum Riung Bandung dapat melaksanakan perannya sebagai sarana utama pewarisan Budaya Sunda kepada anggota keluarga, khususnya generasi muda di tengah-tengah perkembangan globalisasi budaya. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Temuan penelitian yaitu nilai-nilai budaya Sunda yang saat ini masih ditanamkan dan dikembangkan pada keluarga sunda di Komp. Perum Riung Bandung, proses pewarisan budaya yang meliputi internalisasi, sosialisasi, dan enkulturasi budaya sunda dalam keluarga terwujud dalam penggunaan bahasa Sunda sebagai alat komunikasi dan juga tercermin dalam perilaku sehari-hari anggota keluarga, serta model sosiologis yang dapat diterapkan dalam upaya pengembangan nilai budaya sunda di tengah globalisasi budaya. Kata Kunci : Keluarga, Pewarisan Budaya, dan Budaya Sunda 
POLAASUH OTORITER-DEMOKRATIS DALAM MENANAMKAN PENDIDIKAN ANTI KORUPSI Putra, Ilham Andika; Darmawan, Cecep; Syam, Syaifullah
SOSIETAS Vol 8, No 1 (2018): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (154.456 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v8i1.12504

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya meningkatkan kesadaran anti korupsi. pendidikan anti korupsi ini harus dimulai dari keluarga sebagai tempat pendidikan pertama bagi anak. Khususnya dalam penelitian ini akan mengkaji bagaimana pentingnya pola asuh orang tua sebagai agen pendidikan pertama dalam menanamkan pendidikan anti korupsi. dari ketiga pola asuh antara otoriter, demokratis dan permisif, pola asuh yang akan dikaji hanya pola asuh otoriter-demokratis. Hal ini sesuai dari topik dalam kajian ini yang terfokus pada pola asuh otoriter-demokratis yang diterapkan orang tua dalam mengatasi timbulnya sikap korupsi. informan yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 5 keluarga inti yang mempunyai anak di Kota Bandung. Orang tua dengan kriteria berusia pendidikan terakhir SD sampai perguruan tinggi dan sedangkan anak berusia pendidikan SD sampai SMP. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan orang tua tentang pentingnya pendidikan anti korupsi dan pemilihan pola asuh yang tepat dalam mendidik anak agar tujuan dari pendidikan anti korupsi tercapai dengan baik.
PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL PATH SEBAGAI SARANA PENGAKUAN SOSIAL Maulana, Ardi; Suryadi, Karim; Syam, Syaifullah
SOSIETAS Vol 5, No 2 (2015): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (215.628 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v5i2.1522

Abstract

Fenomena penggunaan media sosial di kalangan remaja semakin memprihatinkan, dimana remaja menggunakan media sosial path sebagai sarana eksistensi diri, ruang untuk menyalurkan apa yang mereka rasakan, dan memposting semua aktifitas yang dilakukan. Tujuan penelitian ini untuk mendapatkan gambaran mengenai penggunaan media sosial path sebagai sarana pengakuan sosial di kalangan siswa-siswi. Metode yang digunakan adalah metode studi kasus. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa: pertama, pandangan siswa terhadap media sosial path cenderung bersifat positif. Kedua, terdapat tiga penyebab siswa menggunakan media sosial path, yaitu pengaruh yang berasal dari teman-temannya, lalu  path sebagai salah satu indikator gaul atau tidaknya individu serta path yang digunakan sebagai sarana aktualisasi diri. Ketiga, tujuan utama siswa menggunakan path adalah untuk mendapatkan pengakuan sosial. Keempat, untuk mendapatkan pengakuan sosial, siswa menganggap harus menampilkan hal yang bersifat positif dan sebaik mungkin.  Kata kunci : Media Sosial Path, Pengakuan Sosial, Siswa.
KOMPETENSI PROFESIONAL GURU SOSIOLOGI SMA NEGERI KOTA BANDUNG Syam, Syaifullah; Apriyani, Lisda
SOSIETAS Vol 6, No 1 (2016): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (298.752 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v6i1.2867

Abstract

Saat ini tidak semua guru mengampu mata pelajaran yang sesuai dengan latar belakang pendidikannya. Salah satunya adalah guru mata pelajaran sosiologi di sekolah menengah atas negeri di Kota Bandung. Hal ini tentunya akan berpengaruh terhadap kinerja guru yang dituntut untuk memiliki kompetensi yang mumpuni. Pada dasarnya setiap guru memiliki kompetensi profesional yang berbeda sejalan dengan pengalaman dan kemampuan yang berbeda pula. Penelitian ini melihat penguasaan materi sosiologi oleh guru sosiologi termasuk kedalam kategori menguasai materi, kemampuan penguasaan kompetensi dasar guru sosiologi SMA Negeri di Kota Bandung berada pada kategori menguasai kompetensi dasar, kemampuan pengembangan materi sosiologi secara kreatif guru sosiologi SMA Negeri di Kota Bandung berada pada kategori sangat mengembangkan materi sosologi secara kreatif, dan pemanfaatan teknologi, informasi dan komunikasi dalam pembelajaran sosiologi guru sosiologi SMA Negeri di Kota Bandung berada pada kategori memanfaatkan teknologi, informasi dan komunikasi. Kata kunci : Guru, Kompetensi profesional, Sosiologi.