Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Inisiatif: Jurnal Ekonomi, Akuntansi Dan Manajemen

ANALISIS FASHION MUSLIM DI ERA MILLENIAL DALAM PERSPEKTIF ISLAM Nur Amalina; Alfina Rahma Wani; Dini Lestari
Inisiatif: Jurnal Ekonomi, Akuntansi dan Manajemen Vol. 1 No. 4 (2022): Oktober : Inisiatif: Jurnal Ekonomi, Akuntansi dan Manajemen
Publisher : Universitas 45 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1186.252 KB) | DOI: 10.30640/inisiatif.v1i4.510

Abstract

Penjualan Muslim/Muslimah merupakan kegiatan bisnis yang dilakukan berlandaskan hukum syariah. Indonesia sebagai negara dengan penduduk mayoritas beragama muslim terbanyak menjadi peluang bagi bisnis fashion muslim. Bisnis fashion berdasarkan prinsip syariah akan mendatangkan pengusaha kepada keuntungan secara ekonomi dan sosial karena dalam pelaksanaannya harus memenuhi standar perilaku bisnis secara prinsip syariah diantaranya: taqwa, sopan, santun, kepedulian dan kepercayaan. perdagangan dibidang busana muslim dengan ciri khas produknya berupa gamis syari dan jilbab syari. Pengumpulan data menggunakan metode deskriptif dengan menggunakan kajian teori sebelumnya. Dalam penelitian ini ditemukan bahwa trend dikehidupan sehari-hari memberikan dampak terhadap peningkatan permintaan konsumen kepada produk-produk fashion muslimah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran trend dan motif hijrah seorang muslimah terhadap pembelian busana muslimah. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa trend hijrah maupun motif yang melatar belakangi seseorang untuk berhijrah, keduanya mengambil peran dalam menentukan perilaku konsumen muslim untuk melakukan pembelian busana muslimah karena merupakan bagian dari faktor yang mempengaruhi keputusan konsumen yaitu faktor pribadi dan faktor psikologis.
PENGARUH ADANYA PAYLATER DI KALANGAN REMAJA DI SUMATERA UTARA Fadhillah Irwani Saragih; Dini Lestari
Inisiatif: Jurnal Ekonomi, Akuntansi dan Manajemen Vol. 1 No. 4 (2022): Oktober : Inisiatif: Jurnal Ekonomi, Akuntansi dan Manajemen
Publisher : Universitas 45 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1114.74 KB) | DOI: 10.30640/inisiatif.v1i4.526

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan dan gaya hidup terhadap perilaku konsumtif pengguna paylater di kalangan remaja. Perkembangan e-commerce memberikan dampak pada metode pembayaran yang semula hanya dikenal pembayaran tunai, berbasis kertas, berbasis kartu, kini mulai diperkenalkan dengan sistem pembayaran baru berbasis elektronik. Paylater merupakan salah satu jenis pembayaran kredit secara online. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan secara kuantitatif. Data yang digunakan menggunakan study literature (kepustakaan). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan sistem pembayaran paylatter berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumtif kalangan remaja di Sumatera Utara. Litearsi keuangan berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumtif pengguna paylatter dengan arah hubungan negative. Gaya hidup berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumtif pengguna paylatter dengan arah hubungan positif, dan secara simultan literasi keuangan dan gaya hidup berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumtif pengguna paylatter di Sumatera Utara.