Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

ANALISIS KINERJA KEUANGAN PADA PT BANK TABUNGAN NEGARA (PERSERO) TBK PERIODE 2016-2020 Rachmat Woeichandra; Andi Mustika Amin; Khaidir Syahrul
Jurnal Manajemen Vol 2, No 2 (2023): Februari
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.772 KB) | DOI: 10.26858/jm.v2i2.42297

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan pada PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Periode 2016-2020 dengan menggunakan rasio likuiditas, solvabilitas, dan profitabilitas. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan laporan keuangan tahunan (annual report) dengan sampel berupa laporan neraca dan laporan laba rugi PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk, selama lima tahun terakhir (2016-2020). Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan teknik dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan pada tahun 2016-2020 kinerja keuangan PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk dengan perhitungan rasio likuiditas (Quick Ratio) dikategorikan kurang sehat, (Loan to Assets Ratio) dikategorikan sehat, (Loan to Deposit Ratio, dan Cash Ratio) dikategorikan dalam keadaan cukup sehat. Perhitungan rasio solvabilitas (Debt to Assets Ratio dan Debt to Equity Ratio) dikategorikan tidak sehat. Perhitungan rasio profitabilitas (Net Profit Margin, Return on Assets, dan Return on Equity) dikategorikan cukup sehat dan untuk BOPO PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk dikategorikan sangat sehat.Kata Kunci : Kinerja Keuangan, Rasio Likuiditas, Rasio Solvabilitas, Rasio ProfitabilitasAbstract: This study aims to determine the financial performance of PT. State Savings Bank (Persero) Tbk Period 2016-2020 by using the ratio of liquidity, solvency, and profitability. The population in this study is the entire annual financial report (annual report) with samples in the form of a balance sheet and income statement PT. State Savings Bank (Persero) Tbk, for the last five years (2016-2020). The data collection technique was carried out with documentation techniques. The results of this study indicate that in 2016-2020 the financial performance of PT. The State Savings Bank (Persero) Tbk with the calculation of the liquidity ratio (Quick Ratio) is categorized as unhealthy, (Loan to Assets Ratio) is categorized as healthy, (Loan to Deposit Ratio, and Cash Ratio) is categorized in quite healthy condition. The calculation of the solvency ratio (Debt to Assets Ratio and Debt to Equity Ratio) is categorized as unhealthy. The calculation of profitability ratios (Net Profit Margin, Return on Assets, and Return on Equity) is categorized as quite healthy and for BOPO PT. The State Savings Bank (Persero) Tbk is categorized as very healthy.Keywords: Financial Performance, Liquidity Ratio, Solvency Ratio, Profitability Ratio
PENINGKATAN BRANDING UMKM MELALUI SOCIAL MEDIA DI KELURAHAN LIMBUNG KECAMATAN BAJENG Agung Widhi Kurniawan; Abdi Akbar Idris; Rezky Amalia Hamka; Khaidir Syahrul; Rezki Putri Amalia
Ininnawa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2023): Volume 01 Nomor 02 (Oktober 2023)
Publisher : Program Studi Manajemen FEB UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/ininnawa.v1i2.632

Abstract

Perkembangan ekonomi di Indonesia pasca pandemi covid-19 memberikan dampak yang cukup besar dalam proses perkembangan dunia usaha kecil dan menengah baik dari segi omset penjualan maupun teknik pengelolaan usaha dalam kaitannya dengan pemasaran. Salah satu UMKM yang berdampak dalam teknik pengelolaan usaha adalah masyarakat penghasil batu bata di Kelurahan Limbung Kecamatan Bajeng. Saat ini masyarakat Limbung menggunakan teknik pemasaran peningkatan brandingnya hanya melalui mouth to mouth, sehingga kegiatan pengabdian ini dengan tujuan mewujudkan pemberdayaan terhadap pelaku usaha/UMKM masyarakat di Kelurahan Limbung terkait strategi pemasaran dan pemanfaatan teknologi dapat direalisasikan. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah metode pendampingan melalui kegiatan observasi, pemaparan materi dan evaluasi. Hasil dari pengabdian menunjukkan bahwa penerapan pemasaran melalui media sosial sangat membantu teknik pengelolaan usaha dan memberikan dampak positif terhadap peningkatan branding pada masyarakat penghasil batu bata di kelurahan Limbung Kecamatan Bajeng.