Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DINAS KOPERASI DAN UMKM PROVINSI BANTEN Andari, Andari
Sains Manajemen Vol 2, No 2 (2016)
Publisher : Sains Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (242.353 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif denganpendekatan kuantitatif dan verikatif. Dan metode yang digunakan adalah metode survey dimana penelitian dilakukan dengan mengambil sampel dari seluruh populasi dan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan yang pokok.Populasi dalam penelitian ini adalah pegawai Dinas koperasi dan UMKM Provinsi Banten berjumlah 62 orang. Mengingat populasi kurang dari 100 maka digunakan sampel penuh/total sampling sebanyak 62orang responden.Berdasarkan hasil perhitungan SPSS 20.0 Hasil uji F Probabilitas signifikan 0,000 < 0,05 H0 ditolak dan Ha diterima, sehingga pada penelitian ini variabel kepemimpinan (X1) dan lingkungan kerja (X2) secara simultan berpengaruh terhadap kinerja pegawai (Y). Dan skor koefisien determinasi R 2= 0,417 yang berarti 41,7% kinerja pegawai dapat dijelaskan oleh variabel kepemimpinan dan lingkungan kerja dan sisanya 58,3% dijelaskan oleh variabel lain
Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transaksional Dan Motivasi Terhadap Kinerja Karyawan PT Trans Retail Indonesia Serang Andari, Andari; Nafiudin, Nafiudin
Jurnal Manajemen Vol 9, No 1 (2019): Jurnal Manajemen
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (672.393 KB) | DOI: 10.30656/jm.v9i1.1485

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan transaksional dan motivasi terhadap kinerja karyawan PT Trans Retail Indonesia Serang. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik sampling jenuh. Data dikumpulkan dengan membagikan kuesioner kepada 92 orang. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan regresi berganda. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1) ada pengaruh yang signifikan antara gaya kepemimpinan dan kinerja karyawan, 2) ada pengaruh yang signifikan antara motivasi dan kinerja karyawan, dan 3) ada pengaruh yang signifikan antara gaya kepemimpinan transaksional dan gaya kepemimpinan. motivasi pada kinerja karyawan. Kata kunci: gaya kepemimpinan transaksional, kinerja, motivasi.  
MODEL PEMBUKUAN SEDERHANA BAGI USAHA MIKRO DI KECAMATAN KRAMATWATU KABUPATEN SERANG Hapsari, Denny Putri; Andari, Andari; Hasanah, Ade Nahdiatul
JAK (Jurnal Akuntansi) : Kajian Ilmiah Akuntansi Vol 4, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (381.016 KB) | DOI: 10.30656/jak.v4i2.249

Abstract

Laporan keuangan berfungsi sebagai alat untuk menganalisis kinerja keuangan yang dapat memberikan informasi tentang posisi keuangan, kenerja dan arus kas, sehingga dapat dijadikan sebagai dasar membuat keputusan-keputusan ekonomi. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui kendala-kendala yang dihadapi usaha mikro dalam meyusun laporan keuangan dan merancang model sistem pembukuan akuntansi sederhana yang dapat membantu dan memudahkan para pemilik usaha mikro dalam membuat laporan keuangan yang baik, rapih dan bankable. Usaha mikro yang berada di Kecamatan Kramat Watu, Kabupaten Serang merupakan usaha yang tumbuh secara tradisional dan merupakan usaha keluarga yang turun temurun. Keterbatasan kualitas SDM usaha kecil baik dari segi pendidikan formal maupun pengetahuan dan keterampilannya sangat berpengaruh terhadap manajemen pengelolaan usahanya, sehingga usaha tersebut sulit untuk berkembang dengan optimal. Disamping itu dengan keterbatasan kualitas SDM-nya, unit usaha tersebut relatif sulit untuk mengadopsi perkembangan teknologi baru untuk meningkatkan daya saing produk yang dihasilkannya. Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini yaitu dapat membantu usaha mikro dalam melaksanakan pembukuan dan membantu pengusaha menyusun laporan keuangan secara lengkap dan baik dengan format yang sederhana, yang dapat digunakan untuk memantau perkembangan progress keuangan dan membuat keputusan dalam mengembangkan usaha. Pengambilan data dilakukan dengan cara wawancara dan observasi langsung kepada pemilik usaha mikro di Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang, Provinsi Banten. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif.Model sistem pembukuan sederhana dirancang untuk kebutuhan manajemen usaha mikro. Penelitian ini menggunakan teknik penelitian tindakan, yaitu proses untuk memperoleh hasil perubahan dan memanfaatkan hasil perubahan yang diperoleh dalam penelitian itu. Target luaran yang ingin dicapai adalah publikasi ilmiah dalam jurnal nasional, terdaftar sebagai pemakalah dalam pertemuan ilmiah nasional dan buku bahan ajar dalam bentuk draft. Kata Kunci : usaha mikro, laporan keuangan
THE EFFECT OF CLIMATE ORGANIZATION AND WORK ENVIRONMENT ON PERFORMANCE OF EMPLOYEES IN OFFICE UPBJJ-UT SERANG Andari, Andari
Jurnal Manajemen Vol 7, No 1 (2017): Jurnal Manajemen
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (448.534 KB) | DOI: 10.30656/jm.v7i1.894

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Iklim Organisasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Pegawai kantor UPBJJ-UT Serang.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Deskriptif Asosiatif. Sampel yang digunakan sebanyak 34 responden, dimana jumlah tersebut merupakan populasi dari Kantor UPBJJ-UT Serang. Analisis data menggunakan SPSS Versi 20.Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa untuk Iklim Organisasi (X1) diperoleh niai t hitung < t tabel (1,250 < 2,03951), dan tingkat signifikan (0,221 > 0,05). Jadi secara parsial tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara iklim organisasi terhadap kinerja pegawai. Untuk Lingkungan Kerja (X2) diperoleh nilai t hitung > t tabel (3,729 > 2,03951) dan tingkat signifikan (0,001 < 0,05) jadi secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan antara lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai. Sedangkan berdasarkan hasil uji f diperoleh nilai f hitung < f tabel (7,037 < 3,30) dan tingkat signifikan ( 0,003 < 0,005) jadi secara simultan terdapat pengaruh antara iklim organisasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai. Dan berdasarkan tabel model summary diperoleh nilai R Square sebesar 0,312 menujukan bahwa 31,2% variabel kinerja pegawai dapat di jelaskan oleh variabel bebas yaitu iklim organisasi dan lingkungan kerja sedangkan sisanya 68,88%. dijelaskan oleh faktor- faktor lain di luar model variabel penelitian.
Peningkatan Ekonomi Masyarakat Dengan Berwirausaha Rempeyek Bayam Di Desa Cigelam Kecamatan Ciruas Kabupaten Serang Andari, Andari; Maulita, Dian; Hapsari, Denny Putri
KAIBON ABHINAYA : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 1, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (379.256 KB) | DOI: 10.30656/ka.v1i1.985

Abstract

Kemiskinan merupakan salah satu masalah yang dihadapi dalam perekonomian Nasional maupun perekonomian daerah. Desa Cigelam merupakan daerah yang mayoritas keadaan ekonomi masyarakatnya masih ditingkat menengah kebawah dengan mata pencaharian sebagai petani. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah (1) Memberikan pengetahuan, dan keterampilan untuk menjadi pelaku usaha (2) Menumbuhkembangkan  jiwa berwirausaha dengan memanfaatkan tanaman bayam menjadi rempeyek bayam (3) Membentuk usaha dagang rempeyek bayam. Metode pelaksanaan kegiatan terdiri dari beberapa tahapan yakni sebagai berikut: (1) Perencanaan dan persiapan; (2) Pelaksanaan; (3) Evaluasi. Dengan diadakannya seminar kewirausahaan serta pelatihan pembuatan rempeyek bayam bagi masyarakat Desa Cigelam diharapkan dapat menciptakan lapangan pekerjaan, meningkatkan keterampilan masyarakat, meningkatkan kemampuan berwirausaha serta meningkatkan pendapatan masyarakat dengan memanfaatkan potensi desa.
Peran Pelatihan Dan Workshop Bagi Peningkatan Motivasi, Inovasi Dan Kreativitas Pada Umkm Kerajinan Tangan Dari Manik-Manik Dewi, Santi Riana; Andari, Andari; Masitoh, Martina Rahmawati
KAIBON ABHINAYA : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 1, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (371.488 KB) | DOI: 10.30656/ka.v1i2.1509

Abstract

This community service is carried out by lecturers at the university, in order to participate actively in improving the quality of human resources through counseling and workshops. Counseling and workshops carried out are related to efforts to increase motivation, innovation and creativity in MSMEs, especially handicrafts made from beads. The results of MSMEs in the form of handicrafts from beads are still very much needed to be continuously improved. Besides that the market for bead creativity products is still very widely opened. The results of these beadsare  in the form of prayer beads and various women's jewelry such as bracelets and necklaces. The handicrafts are chosen because the method of making them is quite easy and the ingredients needed are easy to obtain. The method used in this service is participatory approach, and the respondents consist of the community as business actors. Respondents also participated directly in the focus group discussion, interviews, training, workshops, consuls, and executions. Through the implementation of this service it is hoped that it will be able to encourage the growth and development of MSMEs to improve community welfare and improve the quality of the active role of lecturers as a form of concern for improving the quality of human resources in the community.