Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENDAMPINGAN PENGGUNAAN E-VOTING UNTUK MEMILIH FUNGSIONARIS MAJELIS SINODE XXI GPIB Yohanes Setiawan Japriadi; Ellya Helmud; Lukas Tommy; Dian Novianto; Franli Chandra Thian; Cindy Aprilia
Jurnal Pengabdian Masyarakat Berbasis Teknologi Vol 3, No 1 (2022): Volume 3, Nomor 1, Mei 2022
Publisher : ISB Atma Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

GPIB setiap 5 tahun mengadakan persidangan sinode untuk memilih fungsionaris Majelis Sinode. Pemilihan fungsionaris Majelis Sinode XXI GPIB di tahun 2021 akan dilaksanakan secara daring dikarenakan pandemi Covid-19 dan efisiensi biaya. Sebelum pendampingan ini dilaksanakan, telah dikembangkan sebuah aplikasi e-voting untuk mendukung pelaksanaan pemilihan tersebut. Simulasi penggunaan dari aplikasi tersebut kemudian dilakukan kepada peserta dan panitia pemilihan sebelum pemilihan yang sebenarnya diadakan. Proses pendampingan yang dilakukan meliputi briefing penggunaan aplikasi kepada peserta dan panitia sebelum pemilihan dilakukan dan monitoring saat proses pemilihan berlangsung serta penghapusan data pemilihan setelah pemilihan selesai. Berdasarkan wawancara yang telah dilakukan, diketahui bahwa aplikasi e-voting dapat membuat proses pemilihan menjadi cepat dan meminimalkan biaya yang dikeluarkan serta aman dari resiko penyebaran virus Covid-19. Selain itu, pendampingan yang dilakukan membuat peserta dan panitia pemilihan menjadi lebih terampil dalam menggunakan fitur-fitur yang ada pada aplikasi e-voting sesuai dengan peran masing-masing.
PENINGKATAN KEAHLIAN SISWA DALAM MEMBUAT MEDIA PROMOSI CETAK PRODUK UMKM PADA SMK BAKTI PANGKALPINANG Yohanes Setiawan Japriadi; Lukas Tommy; Rendy Rian Chrisna Putra; Dian Novianto; Benny Wijaya; Franli Chandra Thian; Cindy Aprilia
Jurnal Pengabdian Masyarakat Berbasis Teknologi Vol 3, No 2 (2022): Volume 3, Nomor 2, November 2022
Publisher : ISB Atma Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada akhir masa belajar siswa SMK umumnya dilaksanakan Uji Kompetensi Keahlian (UKK) dalam rangka mengukur pencapaian kompetensi dari siswa tersebut. Aspek keahlian yang dinilai pada UKK di SMK Bakti Pangkalpinang meliputi keterampilan siswa dalam membuat media promosi cetak produk UMKM. Tidak menutup kemungkinan terdapat beberapa siswa yang belum mampu mengoperasikan software graphic design secara baik. Untuk mengatasi masalah tersebut, akan dilakukan workshop untuk meningkatkan keterampilan siswa dalam menggunakan software graphic design satu minggu sebelum UKK. Berdasarkan hasil evaluasi, workshop yang telah dilaksanakan mampu meningkatkan keterampilan peserta dalam menggunakan software graphic design secara efektif, yaitu rata-rata sebesar 9,88%. Setelah mengikuti workshop, predikat kompetensi dari 34 peserta didominasi dengan kompeten sebanyak 52,94%, disusul sangat kompeten sebanyak 41,18%, dan cukup kompeten sebanyak 5,88%