Ahmad Miftahurrahman Anwar
Universitas Negeri Makassar

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Perancangan CleanSweep sebagai Sarana Edukasi Berbasis Web dalam Mengoptimalkan Pengelolaan Sampah Wahyu Hidayat M; Zainab Zainab; Hastuti Hastuti; Nurul Syahputri; Ahmad Miftahurrahman Anwar; Muh Juharman
Journal of Vocational, Informatics and Computer Education Vol 1, No 1 (2023): Juni 2023
Publisher : PT. Lontara Digitech Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61220/voice.v1i1.20234

Abstract

Perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat serta kesadaran akan pentingnya pengelolaan sampah yang efektif dilingkungan masyarakat mendorong pengembangan solusi yang inovatif untuk mengatasi masalah lingkungan. Salah satu solusi yang diusulkan adalah penggunaan CleanSweep, sebuah sistem edukasi berbasis web yang dirancang untuk mengoptimalkan pengelolaan sampah melalui pendekatan yang interaktif dan informatif. Artikel ini bertujuan untuk merancang CleanSweep sebagai sarana edukasi berbasis web yang dapat membantu masyarakat dalam memahami pentingnya pengelolaan sampah yang baik dan memberikan langkah-langkah praktis untuk mengoptimalkan proses tersebut. Melalui platform web yang dapat diakses oleh pengguna secara online, CleanSweep menyediakan informasi lengkap tentang jenis sampah, pemilahan sampah, daur ulang, dan manajemen limbah. Dalam perancangan CleanSweep, aspek interaktivitas menjadi fokus utama. Pengguna dapat mengakses konten edukatif yang disajikan dalam bentuk video, gambar, dan teks yang mudah dipahami. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa CleanSweep sebagai sarana edukasi berbasis web dapat efektif dalam meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pengelolaan sampah yang baik dan memberikan panduan praktis untuk mengoptimalkan proses tersebut.
Pengembangan Metode Blended Learning Sebagai Alternatif Pembelajaran Di Masa New Normal Muhammad Ansarullah S. Tabbu; Ahmad Miftahurrahman Anwar; Kristian Unga; Rahmadani
Indonesian Technology and Education Journal Vol. 1 No. 1 (1): Volume 1 No. 1 Februari 2023
Publisher : Sakura Digital Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61255/itej.v1i1.43

Abstract

World Health Organization (WHO)  resmi menetapkan  penyakit novel corona virus dengan sebutan Corona virus Disease (COVID-19). Wabah virus corona juga sudah masuk ke Indonesia pada awal maret 2020. Virus corona masih terus menyebar di Indonesia hingga saat ini tercatat 132.816 kasus terkonfirmasi positif diantaranya 5.968 meninggal. Pandemi COVID-19 mempengaruhi berbagai bidang kehidupan termasuk pendidikan. Blended  Learning merupakan solusi pembelajaran diera digital karena akan meningkatkan keterampilan soft skill bagi siswa/mahasiswa. Media yang digunakan pada model blended learning ini adalah media elektronik (e-learning). Salah satu jenis penerapan dari pembelajaran elektronik (e-learning) adalah pembelajaran berbasis web yang bisa diakses melalui jaringan internet. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis bagaimana pengembangan metode Blended Learning sebagai alternatif pembelajaran di Universitas Negeri Makassar di Masa New Normal. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dan sampel pada penelitian ini yaitu mahasiswa aktif Universitas Negeri Makassar. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan kuesioner, dengan jumlah responden 106 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Blended Learning berjalan “Baik”.