Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PELATIHAN PENGEMBANGAN KEWIRAUSAHAAN DALAM RANGKA PENINGKATAN INCOME GENERATE DENGAN PEMBUATAN INSTALASI TANAMAN HIDROPONIK DI DHARMA WANITA BADAN PUSAT STATISTIK SERDANG BEDAGAI Damanik, Marini; Riris, Ida Duma; Nasution, Zuhairiah; Nasution, Marnida Yusfiani; Pulungan, Ahmad Shafwan; Dewi, Ratna Sari; ,, Serimawarni; Sitorus, Rosa Nadya Evelyn; Pratiwi, Meidy Citra; Safruddin, Muhammad Sultan; Saputra, Ardi Maulanna
Journal of Community Research and Service Vol 8, No 2: JULY 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jcrs.v8i2.62225

Abstract

Pemanfaatan lahan yang ada dimanfaatkan oleh Dharma Wanita dan Mitra Badan Pusat Statistik (BPS) Serdang Bedagai. Pemanfaatan lahan perlu disesuaikan dengan kebutuhan pangan semakin meningkat. Dengan begitu pemanfaatan lahan terutama lahan kosong maupun perkarangan rumah terus diupayakan untuk memenuhi kebutuhan pangan keluarga dan peningkatan perekonomian. Tim pengabdian masyarakat Universitas Negeri Medan mengupayakan sosialisasi terkait penanaman hidroponik berupa pakcoy dan selada air dengan beberapa tahap yaitu penyampaian materi terkait keunggulan dan manfaat tanaman hidroponik, praktek lapangan secara langsung mengenai penanaman tanaman hidroponik serta ternak lele untuk memanfaatkan saluran air di sekeliling BPS Serdang Bedagai. Alat berupa instalasi hidroponik serta bahan dasar yang dibutuhkan juga diberikan kepada mitra untuk pemanfaatan di perkarangan mitra serta keberlanjutan secara mandiri sehingga dapat meningkatkan perekonomian mitra.
SOSIALISASI HASIL RISET YANG DIDESIMINIKASIKAN KE FORUM KEWIRAUSAHAAN PEMUDA SUMATERA UTARA Maimunah, Siti; Nasution, Zuhairiah; Purwandari, Vivi; Amila, Amila; Simanjuntak, Helen Anjelina
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 2 No. 2 (2021): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Forum Kewirausahaan Pemuda (FKP) merupakan komunitas wirausaha Nasional yang menyebar disetiap provinsi di Indonesia, yang annggotanya memiliki usaha berusia 17-45 Tahun. FKP terdapat juga di Sumatera Utara, terdiri dari berbagai bidang usaha yaitu kategori kuliner, industri jasa, kreatif, sosial wirausaha, dan technopreneur. Namun beberapa kendala yang dialami oleh wirausaha di FKP adalah kurangnya informasi mengenai langkah-langkah pengurusan perizinan PIRT dan sertifikasi halal, serta produk yang dihasilkan juga masih dibutuhkan edukasi kembali agar mendapatkan hasil produk yang menarik dan tahan lama serta memahami alur proses perizinan. Sedangkan hasil riset perguruan tinggi masih banyak juga yang belum menemukan mitra untuk hilirisasi hasil risetnya dalam sebuah produk yang bisa bermafaat untuk masyarakat dan dapat dikomersilkan. Tujuan kegiatan program PKM untuk memberdayakan, menguatkan partisipasi anggota FKP dalam proses perizinan, optimalisasi hasil riset perguruan tinggi (PT), sosialisasi dengan memberikan informasi mengenai kerjasama hasil riset dengan mitra yang sesuai untuk peningkatan nilai tambah dan komersialisasi. Optimalisasi sosial media sebagai sarana promosi, Metode pendekatan yang digunakan menjalin kerjasama dengan mitra, instansi terkait, metode pendidikan, teknologi tepat guna, metode sosialisasi, pelatihan pengemasan dan metode pendampingan perijinan PIRT dan Halal MUI. Hasil, Pelaksanaan PKM dilakukan di bulan Juni 2021, Hasil sosialisasi mendapatka respon baik dari mitra, dengan bersedianya mereka untuk membantu menyampaikan informasi ke anggotanya dan dari 40 peserta hanya 10 UKM yang sudah memiliki P-IRT dan 5 usaha yang sudah memiliki Label halal MUI, mitra memahami pentingnya inovasi untuk produknya dan perlunya proses higienis dan safety saat proses penjamah makanan, produksi, dan pengemasan.
PEMANFAATAN AIR NIRA DALAM INDUSTRI MENJADI PRODUK NATA DI LKP MEMO Sapitri*, Alfi; NST, Zuhairiah; Marbun, Eva Diansari; Maimunah, Siti
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 2 No. 2 (2021): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Nata pinnata merupakan selulosa sintetik yang terbentuk dari proses fermentasi air nira dan bakteri Acetobacter xylium untuk pembentukan selulosa. Nata dibuat dengan memanfaatkan substrat air nira untuk difermentasikan secara aerob oleh bakteri Acetobacter xylium. Tujuan dari pelatihan ini memberikan pengetahuan dan pengalaman bahwa ada alternatif pengelolahan nira dan jenis nata selain dari kelapa kepada LKP Memo. Metode yang dilakukan dalam kegiatan ini adalah ceramah dan diskusi. Solusi yang ditawarkan berupa : 1. Kondisi kelompok mitra, 2. Merumuskan masalah, 3. Merumuskan solusi, 4. Penyuluhan, 5. Pelatihan, 6. Pelaksanaan oleh kelompok mitra, 7. Pendampingan dan evaluasi. Kegiatan pengabdian masyarakat diikuti oleh 30 peserta. Hasil data kegiatan pengetahuan kategori baik sebanyak 22 orang (73,33%), kategori cukup berjumlah 5 orang (16,67%) dan kurang sebanyak 3 orang (10%). Hasil evaluasi minat peserta terhadap kegiatan sebesar 93,33%, peserta puas dengan kegiatan sebesar 96,68%, kebermanfaatan kegiatan sebesar 96,68%. Pemanfaatan air nira dalam industri menjadi produk nata memberikan dampak kepada peserta UKM LKP Memo untuk memproduksi nata pinnata sebagai produk olahan makanan peganti nata de coco untuk dipasarkan.
PENETAPAN KADAR FLAVONOID TOTAL EKSTRAK ETANOL JERAMI NANGKA (Artocarpus heterophyllus) SECARA SPEKTROFOTOMETRI-Visible Marpaung, Jon Kennedy; Nasution, Zuhairiah; Thaib, Cut Masyithah; Siringoringo, Junisan
Jurnal Farmanesia Vol 7 No 1 (2020): Jurnal Farmanesia
Publisher : UNIVERSITAS SARI MUTIARA INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51544/jf.v7i1.2766

Abstract

Flavonoids are compounds consisting of 15 carbon atoms which are generally distributed in the plant world. Flavonoid compounds are a group of the largest phenolic compounds found in nature, these compounds are red, purple, and blue dyes as well as yellow dyes found in plants. This study aims to determine the total flavonoid content of the jackfruit straw ethanol extract by using the UV-VIS spectrophotometric method, this study includes sample preparation, simplicia phytochemical screening, and extract manufacture, then determine the total flavonoid content of the jackfruit straw ethanol extract which is equivalent to quercetin (Quercetin). Equivalent (QE)) using aluminum chloride reagent with a wavelength of 437 nm by Visible spectrophotometry. Based on the research conducted, the total flavonoid content of jackfruit straw extract determined by Visible spectrophotometry using aluminum chloride reagent was 114.7590± 52.1263 mg QE/g extract.