Siti Atikah Nurjannah
Universitas Halu Oleo

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH KEPEMIMPINAN, KOMITMEN DAN PERILAKU KERJA TERHADAP KINERJA PERAWAT DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA KENDARI TAHUN 2022 Siti Atikah Nurjannah; Nani Yuniar; Jafriati Jazuli
Healthy Tadulako Journal (Jurnal Kesehatan Tadulako) Vol. 9 No. 3 (2023)
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/htj.v9i3.882

Abstract

ABSTRAK Pelayanan kesehatan di rumah sakit merupakan bentuk pelayanan yang diberikan kepada klien oleh suatu tim keperawatan. Tim Keperawatan merupakan anggota tim kesehatan yang menghadapi masalah kesehatan klien 24 jam secara terus menerus. Tim pelayanan keperawatan memberikan pelayanan klien sesuai keyakinan profesi dan standar yang telah ditetapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan, komitmen dan perilaku kerja terhadap kinerja perawat di RSUD Kota Kendari Tahun 2022. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Lokasi penelitian yaitu RSUD Kota Kendari Tahun 2022. Sampel adalah seluruh petugas medis yang bekerja di ruang ICU, IGD, dan Seruni RSUD Kota Kendari Tahun 2022. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Data dianalisis menggunakan uji statistik analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian membuktikan bahwa secara simultan antara kepemimpinan, komitmen kerja dan perilaku terhadap kinerja karyawan berpengaruh signifikan melalui hasil perhitungan yang telah dilakukan diperoleh nilai sig 0,000 < 0,05, Sehingga dapat disimpulkan bahwa secara simultan kepemimpinan, komitmen kerja dan perilaku berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada RSUD Kota Kendari. Kata Kunci : Pengaruh, Kepemimpinan, Komitmen, Perilaku, Kinerja, Perawat