Dian Riskarini
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasila

Published : 7 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Pengelolaan SDM UMKM Kuliner Binaan di Cempaka Putih Jakarta Pusat Dian Riskarini; Lies Putriana; Chaerani Nisa
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 2 No 1 (2020): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v2i1.1542

Abstract

MSMEs has also contributed to the national economy. However, this sector is unable to develop optimally due to variety of fundamental weaknesses. One of the weaknesses is in regards to Human Resource management and the inability to properly implement its functions which has affected the performance of MSME. Community Service Program was conducted by FEB-UP in collaboration with PT. Sinar Sosro in order to find solutions towards the challenges faced by the culinary SMEs in Cempaka Putih Through interviews, discussions and giving direct understanding of good human resource management, we hoped that the MSME actors will be able to understand to make of plans for development, improvement and evaluation of the performance of these culinary MSME actors. From the results of visits, discussions and direct interviews to the field, it was found that the performance of MSME actors was not optimal, such as the simple division of tasks, the administration of sales that was not neat and the provision of compensation that had not been measured. It is hoped that the results of these activities will provide benefits for the improvement of HR management which will have an impact on increasing the business results of these culinary MSMEs.
Memaksimalkan Program Smart Village Melalui Implementasi Pemasaran Digital bagi Warga Desa Kemuning Harimurti Wulandjani; Chaerani Nisa; Dian Riskarini; Naomi Meidiawaty Situmorang
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 2 No 2 (2021): SULUH: Jurnal Abdimas Februari
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v2i2.1909

Abstract

Pemasaran digital menjadi salah satu cara termudah sekaligus dengan biaya termurah untuk mendapatkan pembeli di luar jangkauan yang ada melalui pemasaran tradisional. Pemasaran digital diharapkan bisa menjadi solusi untuk meningkatkan kemandirian Desa Kemuning sekaligus memaksimalkan program Smart Village dimana Desa Kemuning dijadikan sebagai pilot project. Hasil wawancara menunjukkan banyak di antara UMKM yang belum memaksimalkan pemasaran digital. Karena itu, Tim Pengabdian menyiapkan strategi dengan menginformasikan langkah-langkah yang bisa disiapkan dalam menerapkan pemasaran digital untuk produknya.
PELATIHAN MENGHINDARI RESIKO KEBANGKRUTAN UMKM POSDAYA KECAPI II DI WILAYAH KEBAGUSAN JAKARTA SELATAN Dewi Trirahayu; Tyahya Whisnu Hendratni; Dian Riskarini; Eka Sudarmaji
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 3 No 2 (2022): SULUH: Jurnal Abdimas Februari
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v3i2.2837

Abstract

Posdaya saat ini sudah tersebar di seluruh Indonesia. Setiap Posdaya memiliki program unggulan masing-masing sesuai dengan bidang yang dipilih. Salah satu Posdaya yang berhasil yaitu Posdaya Kecapi II di Jagakarsa. Merupakan paguyuban simpan pinjam terletak di Jagakarsa Jakarta Selatan yang berdiri pada tahun 2012. Posdaya ini berhasil merintis koperasi simpan pinjam yang berkembang dengan pesat. Disamping berhasil meningkatkan kesejahteraan masyarakat, keberadaan Paguyuban Simpan Pinjam Posdaya Kecapi II ini mampu mengatasi ketergantungan masyarakat kecil di lingkungan sekitarnya atas rentenir. Kegiatan Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang pentingnya pemisahan aset pribadi dan aset usaha untuk mencegah kebangkrutan UMKM. Sehingga diharapkan setelah mengikuti kegiatan ini para anggota dapat melakukan perbaikan pengelolaan Manajemen Keuangan sehingga tidak terjadi kebangkrutan dalam menjalankan usahanya. Pengelolaan keuangan menjadi salah satu masalah yang sering terabaikan oleh para pelaku UMKM terutama berkaitan dengan penerapan kaidah-kaidah pengelolaan keuangan akuntansi yang benar. Metode Pelaksanaan Pengabdian Masyarakat ini dilakukan dengan cara memberikan Penyuluhan, mengidentifikasi permasalahan para pelaku UMKM, dan membahas serta mengulasnya dengan pemaparan secara analisis naratif. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini terselenggara atas Kerjasama Unit Penelitian dan Pengabdian (P2M) FEB-Universitas Pancasila dengan LPPM Universitas Pancasila. Dikarenakan kondisi di Indonesia sedang dilanda Covid maka seluruh aktivitas pengabdian dilakukan secara daring melalui media Zoom.
PELATIHAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN DIGITAL KEPADA RPTRA DAN PKK RAWA BEBEK PULOGEBANG JAKTIM Iha Haryani Hatta; Susilawati Susilawati; Dian Riskarini; Yuli Ardianto; Khalida utami
SULUH: Jurnal Abdimas Vol 4 No 1 (2022): SULUH: Jurnal Abdimas Agustus
Publisher : FEB-UP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/suluh.v4i1.3373

Abstract

Pembuatan laporan keuangan pada sektor UMKM sangat penting karena selain bisa mengontrol biaya operasional bisnis sehingga mengetahui laba rugi usaha, mengetahui hutang piutang, dan memperhitungkan pajak. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasila bekerja sama dengan RPTRA( Ruang Publik Terpadu Ramah Anak ) dan Pokja III PKK Kp.Rawa Bebek , Kelurahan Pulo Gebang Kota Administratif Jakarta Timur dalam memberikan Pelatihan Administrasi Keuangan Digital. Pelatihan yang diberikan merupakan pelatihan agar RPTRA dan Pokja III PKK dapat memahami bagaimana cara menyusun laporan keuangan atau administrasi keuangan berbasis digital yang simple , mudah dipahami setiap peserta. Metode pelaksanaan dengan melalui kegiatan pengabdian kepada masyarat oleh FEB Universitas Pancasila di sekitar rumah susun Rawa Bebek kelurahan Pulo Gebang Kota Administrasif Jakarta Timur.
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, KERAGAMAN PRODUK, DAN PROMOSI E-COMMERCE TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN SHOPEE Detika Yossy Pramesti; Sri Widyastuti; Dian Riskarini
JIMP : Jurnal Ilmiah Manajemen Pancasila Vol 1 No 1 (2021): Maret
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/jimp.v1i1.2065

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan bagaimana pengaruh kualitas pelayanan, keragaman produk, promosi e-commerce terhadap kepuasan konsumen Shopee pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Pancasila. Jenis penelitian ini deduktif dengan pendekatan kuantitatif. Responden dalam penelitian ini adalah 100 konsumen yang pernah berbelanja di Shopee yang merupakan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasila. Analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Berdasarkan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen, keragaman produk berpengaruh positif terhadap kepuasan konsumen dan variable promosi berpengaruh positif terhadap kepuasan konsumen. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ketiga variable independen berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen.
ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN PADA PERUSAHAAN SUBSEKTOR INSTITUSI KEUANGAN DAN ASURANSI YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2016 – 2019 Pandu Suryana; Irma Sari Permata; Dian Riskarini
JIMP : Jurnal Ilmiah Manajemen Pancasila Vol 1 No 2 (2021): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/jimp.v1i2.2222

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kinerja keuangan antara perusahaan subsektor institusi keuangan dan asuransi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016–2019 dengan membandingkan berdasarkan rasio manajemen utang atau leverage (DAR dan DER), rasio profitabilitas (ROA dan ROE), dan rasio manajemen aset atau aktivitas (TATO). Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dan konklusif dengan teknik pengumpulan data menggunakan studi dokumentasi dan pustaka. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan kriteria perusahaan subsektor institusi keuangan dan asuransi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016–2019, yang memiliki menyediakan, dan mempublikasikan laporan keuangan. Hasil penelitian menyatakan bahwa terdapat perbedaan signifikan kinerja keuangan pada perusahaan subsektor institusi keuangan dan asuransi berdasarkan DER dan tidak terdapat perbedaan signifikan berdasarkan DAR, ROA, ROE, dan TATO. Kata Kunci: Kinerja Keuangan, DAR, DER, ROA, ROE, dan TATO.
ANALISIS PENGARUH FAKTOR-FAKTOR KUALITAS PELAYANAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN JASA TRANSPORTASI PADA KRL COMMUTER LINE JABODETABEK (STUDI KASUS PADA MAHASISWI REGULER KHUSUS FEB UNIVERSITAS PANCASILA) Lidya Oktavia Lidya; Harimurti Wulandjani; Dian Riskarini
JIMP : Jurnal Ilmiah Manajemen Pancasila Vol 2 No 1 (2022): Maret
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35814/jimp.v2i1.2977

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji: (1) faktor-faktor kualitas pelayanan berpengaruh secara parsial terhadap kepuasan pelanggan kereta api Commuter Line (2) teknologi informasi berpengaruh secara parsial terhadap kepuasan pelanggan kereta api Commuter Line. (3) faktor-faktor kualitas pelayanan dan teknologi informasi berpengaruh secara simultan terhadap kepuasan pelanggan kereta api Commuter Line.Teknik penelitian ini menggunakan teknik penelitian angket (kuesioner). Populasi pada penelitian ini adalah Mahasiswi reguler khusus FEB Universitas Pancasila .Teknik pengambilan sampel menggunakan metode Slovin dengan jumlah sampel sebanyak 75 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. sedangkan untuk analisis data menggunakan metode regresi linier berganda Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh langsung positif dan signifikan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan KRL Commuter Line (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan teknologi informasi terhadap kepuasan pelanggan KRL Commuter Line(3) variabel kualitas pelayanan dan teknologi informasi secara simultan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan KRL Commuter Line (4) Kepuasan pelanggan dipengaruhi oleh kualitas pelayanan dan teknologi informasi sebesar 62.8 %, sedangkan 37.2 % dipengaruhi oleh variabel lain diluar model yang diteliti.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh harga dan kualitasproduk