Fadhilatun Ni'mah
Universitas Muhammadiyah Gresik

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Efektivitas Model Problem-Based Learning Terhadap Berpikir Kritis dengan Pembelajaran Berdiferensiasi pada Peserta Didik SMKN 1 Cerme Fadhilatun Ni'mah; Slamet Asari; Syaiful Huda
Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 8 No 1 (2023): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika Volume 8 Nomor 1
Publisher : Mathematics Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cendekia.v8i1.3027

Abstract

Model pembelajaran menggunakan problem-based learning menjadi salah satu cara yang diterapkan oleh pengajar untuk dapat mempengaruhi kemampuan berpikir siswa. Dalam menerapkan problem-based learning, terdapat pembelajaran berdiferensiasi yang diterapkan sehingga setiap anak dapat memperoleh pengajaran sesuai kemampuannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa efektivitas model pembelajaran problem-based learning terhadap keterampilan berpikir kritis dengan pembelajaran berdiferensiasi pada peserta didik SMKN 1 Cerme. Metode penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif melalui penyebaran kuesioner. Teknik analisa data dilakukan dengan menggunakan paired t-test untuk dapat menguji efektivitas antara problem-based learning terhadap berpikir kritis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat efektivitas antara problem-based learning terhadap berpikir kritis menggunakan pembelajaran berdiferensiasi pada peserta didik SMKN 1 Cerme pada kelompok “mahir”, “siap”, dan “berkembang”.