Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

PEMBANGUNAN APLIKASI PEMASARAN PERUMAHAN DEVELOPER KOTA PADANG DENGAN KONSEP COSTUMER RELATIONSHIP MANAGEMEN (CRM) Mahessya, Raja Ayu; Kurnia, Hezy
Jurnal Sains dan Informatika Vol 4, No 2 (2018): Sains dan Informatika
Publisher : Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1429.488 KB) | DOI: 10.22216/jsi.v4i2.3599

Abstract

AbstractThe House is one of the primary requirements for the community. But sometimes to get information on home ideals must take that much because of the need to visit the offices of developer the related needs and income. Problems of information and time is less effective make the researcher wants to help people who want to get information about housing so there is no need to leave the Office only requires internet access so that everyone who wants to buy a home can get the information detail, because on the web developer developer gathering designed in the field in one of the web so that people who want to have a home can look, choose, which corresponds to a location location, price, specs and a home equipped with galleries. This is because the activities of the Customer Relationship Management (CRM) is still traditional. The absence of an organized marketing well, many industrial developers who do marketing and consumer saving data offline. In this research will be an application of Customer Relationship Management to marketing. Consumer relationship should be done with a web media with a variety of on-site CRM. So consumers will be comfortable in the update information.AbstrakRumah merupakan salah satu yang sudah menjadi kebutuhan primer untuk masyarakat. Tetapi terkadang untuk mendapatkan informasi tentang rumah idaman harus memakan waktu yang banyak karena harus mengunjungi kantor-kantor developer yang terkait yang sesuai dengan kebutuhan dan pendapatan. Permasalahan informasi yang kurang dan waktu yang kurang efektif membuat peneliti ingin membantu masyarakat yang ingin mendapatkan informasi tentang perumahan sehingga tidak perlu meninggalkan kantor hanya membutuhkan akses internet sehingga setiap orang yang ingin membeli rumah bisa mendapatkan informasi yang detail, karena pada web yang dirancang mengumpulkan developer developer dikota padang dalam satu web sehingga masyarakat yang ingin mempunyai rumah bisa melihat, memilih, yang sesuai dengan lokasi yang strategis, harga, spesifikasi rumah dan dilengkapi dengan galeri. Hal ini disebabkan karena kegiatan Customer Relationship Management (CRM) yang masih traditional. Tidak adanya pemasaran yang terorganisasi secara baik, Banyak Pelaku industri developer yang melakukan pemasaran dan menyimpan data konsumen secara konvensional. Dalam Penelitian ini akan dibangun suatu aplikasi Customer Relationship Manajemen untuk pemasaran. Hubungan dengan konsumen akan dilakukan dengan suatu media web dengan berbagai fasilitas CRM. Sehingga konsumen akan nyaman dalam update informasi.
Desaign Dan Implementasi Sistem Informasi Penjualan Berbasis Website Pada Toko Celcius House Of Original Padang Mahessya, Raja Ayu; Panggranatama, Nanda; Pratiwi, Mutiana
Jurnal Sains dan Informatika Vol 4, No 1 (2018): Sains dan Informatika
Publisher : Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1332.914 KB) | DOI: 10.22216/jsi.v4i1.3270

Abstract

Penelitian ini memaparkan tentang perancangan system informasi penjualan online yang didukung dengan database MySQL dengan bahasa pemprograman PHP. Dari penelitian yang dilakukan pada CELCIUS SHOP dapat disimpulkan bahwa sistem lama yang digunakan tidak efektif disebabkan proses yang dilakukan memakan waktu dan tempat sehingga membuat kinerja pegawai yang kurang efisien. Setelah dilakukan penelitian pada CELCIUS SHOP dengan metode penelitian yang dimulai dari field research, library research, dan laboratory research, dapat disimpulkan bahwa system informasi yang digunakan masih belum optimal. Oleh karena itu dilakukan rancangan desain output, desain input, desain file dan aliran program dari sistem yang baru. Hasil dari analisis tersebut diterapkan kedalam suatu program aplikasi penjualan online. Sistem informasi baru yang dirancang diharapkan dapat meningkatkan kualitas informasi dan kinerja di masa yang akan datang.This research describes about the design of online sales information system supported by MySQL database with PHP programming language. From the research conducted on CELCIUS SHOP can be concluded that the old system used is not effective because the process is done takes time and place so as to make the performance of employees less efficient. After doing research on CELCIUS SHOP with research methods starting from field research, library research, and laboratory research, it can be concluded that the information system used is still not optimal. Therefore, the design of output design, input design, file design and program flow of the new system. The results of the analysis are applied to an online sales application program. The newly designed information system is expected to improve the quality of information and performance in the future.
PENERAPAN QUEUEING THEORY SISTEM ANTRIAN PENDAFTARAN BPJS DI KOTA BUKITTINGGI BERBASIS WEB mahessya, raja ayu
Jurnal Sains dan Informatika Vol 3, No 1 (2017): Sains dan Informatika
Publisher : Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1141.93 KB) | DOI: 10.22216/jsi.v3i1.2338

Abstract

Penelitian membahas tentang bagaimana cara merancang sebuah aplikasi sistem antrian pendaftaran BPJS Ketenagakerjaan di Bukittinggi dengan penerapan Queueing Theory. Selama ini, sistem pendaftaraan BPJS yang ada di BPJS Ketenagakerjaan masih dilakukan dengan cara melakukan pendaftaran di kasir. Dari penelitian ini, merancang bagaimana proses pengambilan nomor antrian yang terkomputerisasi dengan baik. Dalam melaksanakan penelitian ini bertujuan membantu customer melakukan pengambilan nomor antrian BPJS Ketenagakerjaan di bukittinggi. Penelitian ini dibangun mulai dari tahapan pendahuluan, pengumpulan data, analisa dan perancangan, implementasi dan pengujian. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa aplikasi sistem antrian ini dibuat agar dapat memenuhi kebutuhan pelanggan dalam melakukan pemesanan nomor antrian BPJS.
PEMODELAN DAN SIMULASI PENERAPAN ANTRIAN MULTIPHASE PADA ANTRIAN PEMBUATAN SIM PENGENDARA SEPEDA MOTOR DIPOLRES SIJUNJUNG Mahessya, Raja Ayu; Putra, Rafki Dwi; Veri, Jhon
Jurnal Sains dan Informatika Vol 5, No 1 (2019): Sains dan Informatika
Publisher : Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1002.663 KB) | DOI: 10.22216/jsi.v5i1.4091

Abstract

Abstract Promodel is a simulation tool designed for something fast but accurate model of manufacture system in all types, mainly supply chain system. Simulation is one way to solve many problems faced in real world. Many methods are built in Operation research and System Analyst for the sake of interest decision making using various data analysis. Problems that can be solved by simulation method one of them is Queuing, queuing is a condition where a bunch of people, components and machines requiring service must wait in a certain order before finally getting service. Long queue should be avoided because it will result in too long waiting times and will harm the needy, service. This queue simulation creation will be able to help certain parties to evaluate services to be more effective and efficient. Abstrak Promodel adalah alat simulasi yang dirancang untuk sesuatu yang cepat namun akurat model sistem pembuatan dalam semua jenis, terutama memasok sistem rantai. Simulasi merupakan salah satu cara untuk memecahkan berbagai persoalan yang dihadapi didunia nyata. Banyak metode yang dibangun dalam Operation research dan System Analyst untuk kepentingan pengambilan keputusan dengan menggunakan berbagai analisis data. Masalah yang dapat diselesaikan dengan metode simulasi salah satunya adalah Antrian, mengantri adalah kondisi dimana sekumpulan orang, komponen dan mesin yang membutuhkan layanan harus menunggu dalam suatu urutan tertentu sebelum akhirnya memperoleh layanan. Antrian yang panjang harus dihindari karena akan mengakibatkan waktu tunggu yang terlalu panjang dan akan merugikan pihak yang membutuhkan, layanan. Pembuatan simulasi antrian ini akan dapat membantu pihak tertentu untuk mengevaluasi layanan agar lebih efektif dan efisien.
Pelatihan E-Office Pada TU UIN Imam Bonjol Padang Yesri Elva; Raja Ayu Mahessya; Annisak Izzaty Jamhur; Rendi Saputra
Jurnal Pustaka Mitra (Pusat Akses Kajian Mengabdi Terhadap Masyarakat) Vol 2 No 1 (2022): Jurnal Pustaka Mitra (Pusat Akses Kajian Mengabdi Terhadap Masyarakat)
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (435.98 KB) | DOI: 10.55382/jurnalpustakamitra.v2i1.67

Abstract

Electronic Office (e-Office) merupakan layanan aplikasi yang dikembangkan dengan konsep Paperless guna meminimalisir penggunaan kertas dalam administrasi perkantoran, korespondensi surat-menyurat bagi setiap karyawan/pejabat suatu institusi secara elektronis. Selain itu e-Office sebagai salah satu hasil dari perkembangan teknologi tentunya akan membantu pegawai di kantor maupun institusi dalam menyelesaikan tugas-tugas perkantoran yang membutuhkan pelaporan yang cepat dan pengarsipan yang baik untuk pimpinan. Sehingga apabila pimpinan membutuhkan pelaporan bisa didapatkan hasilnya dengan cepat dan akurat dan menghasilkan laporan yang dapat di-generate dengan cepat berdasarkan data terpadu yang ada didalam sistem e-office. Pemanfaatan e-office masih kurang berkembang karena budaya dan perilaku pegawai yang masih konvensional. Pengabdian ini dilakukan dengan terjun langsung kelapangan, memberikan pelatihan kepada TU UIN Imam Bonjol Padang dan hasil yang menerapkan aplikasi berbasis web yang dibangun sehingga dapat memudahkan pegawai dalam melakukan pencarian dokumen yang dikehendaki dan apabila dokumen telah diketemukan maka dokumen dapat di unduh dan dilakukan disposisi ke pegawai yang lain.
Sosialisasi Aplikasi Sketchup Untuk Umkm Komunitas Hobi Kayu Padang Dalam Mendesain Produk Interior Hadi Syahputra; Raja Ayu Mahessya; Annisak Izzaty Jamhur
Jurnal Pustaka Mitra (Pusat Akses Kajian Mengabdi Terhadap Masyarakat) Vol 1 No 2 (2021): Jurnal Pustaka Mitra (Pusat Akses Kajian Mengabdi Terhadap Masyarakat)
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (426.329 KB)

Abstract

Kayu palet merupakan limbah kayu yang sudah tidak terpakai dan bahkan terbuang. Peluang ini ditangkap oleh pengrajin kayu Kota Padang disulap menjadi kerajinan kreatif. Hasil kerajinan kayu limbah tersebut dapat berupa: lemari pajangan, rak buku, kursi, meja, wall décor, dan lainnya. Ini merupakan salah satu usaha yang dilakukan masyarakat untuk bisa meningkatkan perekonomiannya. Hasil produksi pembuatan kayu limbah ini memiliki nilai ekonomi yang apabila dijual akan memberi keuntungan pada pengrajin. Akan tetapi hasil produksi belum maksimal dipasarkan karena keterbatasan media promosi untuk penjualan produk tersebut. Selain itu dalam mendesain produk pengrajin masih menggunakan cara tradisional dengan menggambar menggunakan kertas. Pada saat sekarang ini untuk mendisain produk bisa menggunakan teknologi salah satunya Sketchup. SketchUp merupakan aplikasi untuk mendesain produk yang mudah digunakan oleh golongan pemua sekalipun, karena desainya menggunakan 3 Dimesi sehingga bila ada orderan barang yang sama, pengrajin bisa melihatkan kepada konsumen desain produknya
Zero Touch Configuration untuk Konfigurasi Otomatis Mikrotik Hotspot Berbasis Web Api Novinaldi N; Ikhsan I; Raja Ayu Mahessya; Rifki Isma Kurniawan
Jurnal Pustaka Data (Pusat Akses Kajian Database, Analisa Teknologi, dan Arsitektur Komputer) Vol 2 No 1 (2022): Jurnal Pustaka Data (Pusat Akses Kajian Database, Analisa Teknologi, dan Arsitekt
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (585.056 KB) | DOI: 10.55382/jurnalpustakadata.v2i1.213

Abstract

Saat ini mikrotik yang diperjual belikan oleh ACN komputer dalam keadaan konfigurasi OS yang belum dapat disesuaikan dengan kebutuhan infrastruktur pengoperasian jaringan pengguna juga pengetahuan tentang konfigurasi mikrotik bagi pengguna awal sebagai pembeli maupun sebagai penjual masih kurang. Tujuan penelitian ini adalah menciptakan sistem yang dapat memudahkan ACN komputer maupun konsumennya yang merupakan pengguna awal perangkat Mikrotik untuk dapat menggunakan dan memanfaatkan perangkat Mikrotik di dalam insfratruktur jaringan tanpa harus disulitkan oleh interface mikrotik yang sulit. Adapun metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian lapangan (field research). Penelitian laboraturium (laboratotium research) dan penelitian perpustakaan (library research). Hasil dari penelitian ini adalah sebuah sistem Zero Touch Configuration yang dapat mengonfigrasi otomatis Mikrotik hotspot berbasis Web API. Dengan adanya sistem ini ACN komputer dapat mempermudah dalam konfigurasi mikrotik secara otomatis, sehingga konfigurasi mikrotik lebih cepat, dan meningkatkan jual beli perangkat mikrotik.
Identifikasi Penyakit Pada Kambing Kurban dengan Logika Fuzzy Raja Ayu Mahessya; Novi Trisna; Yesri Elva
SAINS DAN INFORMATIKA : RESEARCH OF SCIENCE AND INFORMATIC Vol. 8 No. 2 (2022): Jurnal Sains dan Informatika : Research of Science and Informatic
Publisher : Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (526.923 KB)

Abstract

Kambing merupakan salah satu hewan ternak yang bisa dijadikan hewan kurban dengan syarat berdasarkan syariat hewan yang boleh disembelih. Akan tetapi dalam pemilihan hewan kurban umumnya masih belum tepat, karena hanya terlihat dari kasat mata, sementara pada hewan seperti kambing terdapat penyakit yang harus diperhatikan. Hewan yang akan dikurbankan harus dalam kondisi sehat dan sesuai dengan kriteria hewan yang akan dikurbankan. Untuk itu dirancang sebuah sistem bertujuan agar masyarakat bisa melakukan identifikasi penyakit pada kambing kurban dengan menggunakan logika fuzzy. Hasilnya terhindar dari penyakit kambing yang bisa merusak kesehatan. Apalagi kambing termasuk salah satu hewan penghasil sumber susu dan protein yang diminati oleh kalangan masyarakat khususnya di Indonesia. Berikut merupakan penyakit pada kambing yaitu Cacingan, Scabies, Kembung. Metode yang digunakan adalah Fuzzy Tsukomoto. Metode yang digunakan adalah R&D dan Hasil dari penelitian ini adalah sebuah sistem berbasis web yang dapat mendiagnosis dini penyakit pada kambing.
IMPLEMENTATION OF THE MOORA METHOD DETERMINING THE FEASIBILITY OF SAVING AND LOANS CONCEPT Novi Trisna; Raja Ayu Mahessya; Yesri Elva
Jurnal Ipteks Terapan Vol. 17 No. 2 (2023): Jurnal Ipteks Terapan
Publisher : Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22216/jit.v17i2.2108

Abstract

The savings and loan cooperative “Doni Jaya Cooperative” is a savings and loan cooperative that provides solutions in helping to provide funds for various needs quickly and with an easy loan process. Associated with the loan process, many credit applicant members often complain that the credit application process is long and too convoluted. Currently, the maximum time limit from the registration stage to the credit realization stage, set by the Doni Jaya Cooperative, is a maximum of 7 (seven) working days. There are many credit arrears originating from borrowers. The increase in the ratio of delinquent loans has forced the Doni Jaya Cooperative to be more careful and selective in extending credit to its members, while the Doni Jaya Cooperative is required to cover the credit realization target every month. By applying the MOORA method in determining the recipient of a revolving capital loan at the Doni Jaya Cooperative, it makes it easier for the Cooperative to speed up the process of determining which loan recipients are eligible to get a revolving capital loan
PENERAPAN TEKNOLOGI MACHINE LEARNING DENGAN METODE VADER PADA APLIKASI SENTIMEN TAMU DI HOTEL DYMENS Agung Ramadhanu; Raja Ayu Mahessya; Muhammad Raihan Zaky; Mokti Isra
JOISIE (Journal Of Information Systems And Informatics Engineering) Vol 7 No 1 (2023)
Publisher : Institut Bisnis dan Teknologi Pelita Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35145/joisie.v7i1.3118

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan teknologi Machine Learning dengan menggunakan metode VADER (Valence Aware Dictionary and sEntiment Reasoner) dalam menilai tingkat kepuasan tamu di Hotel DYMENS. Metode VADER digunakan untuk menganalisis data berupa ulasan dan komentar yang diberikan oleh tamu di platform daring, seperti situs ulasan hotel atau media sosial. Dalam penelitian ini, berfokus pada masalah penilaian kepuasan tamu secara akurat dan objektif. Data dikumpulkan dari 200 ulasan dan komentar tamu yang terdiri dari 60% ulasan positif, 30% ulasan netral, dan 10% ulasan negatif. Setiap ulasan diberi skor dari -1 hingga 1, dengan -1 untuk ulasan negatif, 0 untuk ulasan netral, dan 1 untuk ulasan positif. Menerapkan teknologi Machine Learning dengan metode VADER, kami mengolah data ulasan dan komentar untuk menentukan skor sentimen keseluruhan dari setiap ulasan. Dari hasil analisis, didapatkan bahwa 75% tamu merasa sangat puas (skor sentimen > 0.8), 20% merasa cukup puas (skor sentimen antara 0.4 hingga 0.8), dan 5% mengalami ketidakpuasan (skor sentimen < 0.4). Hasil penelitian ini membantu manajemen Hotel DYMENS dalam memahami kebutuhan dan preferensi tamu dengan lebih baik. Dengan menggunakan teknologi Machine Learning dan metode VADER, hotel dapat meningkatkan layanan dan pengalaman tamu dengan lebih tepat sasaran.