Jurnal Kesehatan Prima
Vol 13, No 2 (2019): AGUSTUS

Pemberian Ekstrak Cacao (Theobroma Cacao L) Pada Model Huvecs Preeklampsia Terhadap Kadar Interleukin 8

Budi Rahayu (UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA)
Liberty Barokah (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Aug 2019

Abstract

Preeklampsia dan eklampsia adalah penyakit pada kehamilan yang menjadi salah satu penyumbang angka kematian Ibu khususnya di Indonesia. Tahapan pertama dari preeklampsia ini adalah terjadi abnormalitas dalam remodelling vaskular trofoblastik mengakibatkan disfungsi endotel, tahap kedua pelepasan faktor plasenta kedalam sirkulasi darah seperti soluble fms-like tyrosine kinase (sFlt-1), TNF-α, IL-6, IL-8, angiotensin II tipe 1 reseptor antibodies (AT1-AA), dan thromboxan (TX) menyebabkan respon inflamasi dan peningkatan aktivasi sel endotel. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak kakao terhadap kadal IL-8 pada model HUVECs Preeklampsia. Penelitian true experimental dengan pendekatan yang digunakan  post test only control group design yang dikerjakan dilaboratorium dengan invitro. Kultur HUVECs dibagi menjadi 5 kelompok masing-masing dilakukan replikasi 5x. Pengukuran kadar IL-8 menggunakan ELISA (Enzyme-Linked Immunosorbent Assay). Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan  uji Anova one way pada kadar IL-8, selanjutnya dilakukan uji perbandingan berganda (Multiple Comparisons) dengan uji Beda Nyata Terkecil/BNT (Least Significant Difference/LSD) Hasil penelitian pemberian ekstrak kakao pada kelompok kontrol positif dan 3 dosis kelompok perlakuan ternyata dapat menurunkan secara bermakna (p-value 0.000< α 0.05, Anova One way) kadar IL-8.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

home

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Prima is one of the journal which concerns on health field. it was published since 2007 by Poltekkes Kemenkes Mataram. JKP adopts double-blind peer review policy, and concerns on various of health fields for instance: Nursing, Midwifery, Nutrition, Medical Lab Technology, General ...