Jurnal Teori dan Aplikasi Fisika
Vol 3, No 1 (2015): Jurnal Teori dan Aplikasi Fisika

Ekstraksi Ciri Suara Jantung Menggunakan Metode Dekomposisi dan Korelasi Sinyal (Dekorlet) Berbasis Jaringan Syaraf Tiruan

Danu Setiawan (Unknown)
Arif Surtono (Unknown)
Sri Wahyu Suciyati (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2015

Abstract

Teknik auskultasi adalah salah satu teknik lama yang digunakan oleh para dokter untuk menganalisis suara detak jantung menggunakan steteskope. Selain menggunakan teknik auskultasi, terdapat teknik lain yang digunakan untuk analisis suara jantung yaitu menggunakan phonocardiogram. Pada penelitian ini telah dilakukan perancangan sistem analisis suara jantung menggunakan phonocardiogram dengan ekstraksi ciri menggunakan metode dekorlet (Dekomposisi dan Korelasi). Korelasi sinyal dilakukan pada masing-masing sub-band dekomposisi yang sama untuk suara jantung normal dan abnormal lainnya. Korelasi sinyal dilakukan pada kawasan waktu dan dihitung Power Spectral Density (PSD) dilakukan pada kawasan frekuensi. Berdasarkan hasil analisis PSD menunjukkan bahwa PSD pada masing-masing sub-band dekomposisi dapat menggambarkan perbedaan antara suara jantung normal dan abnormal lainnya. Misalnya untuk jenis suara jantung Normal memiliki rapat spectral dominan pada sub-band aproksimasi ke-6 (A6)dengan rentang frekuensi 0-82,06 Hz, sedangkan untuk jenis suara jantung Mitral Regurgitasi memiliki rapat spectral dominan pada sub-band detil ke-6 (D6)dengan rentang frekuensi 82,06-164,12 Hz. Hasil ekstraksi ciri tersebut digunakan sebagai input jaringan syaraf tiruan (JST) untuk mengenali suara jantung. Struktur JST yang dirancang terdiri dari 7 neuroninput, 7 neuron tersembunyi dan 6neuronoutput. JST mampu mengenali suara jantung Normal, Aortic stenosis, Mitral regurgitation, Aortic regurgitation, Mitral stenosis dan Patent ductus arteriosusdengan tingkat keberhasilan rata-rata 85,7 %.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

jtaf

Publisher

Subject

Materials Science & Nanotechnology Physics

Description

Jurnal ini diterbitkan oleh Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Lampung sebagai sarana untuk mempublikasikan hasil penelitian, artikel review dari peneliti-peneliti di bidang fisika teori dan aplikasinya. Jurnal ini terbit dua kali setahun (Januari dan ...