Jurnal Pendidikan
Vol 5, No 2 (2014)

PENINGKATAN HASIL BELAJAR WRITING I MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION PADAMAHASISWA BAHASA INGGRIS FKIP UNRI

Jismulatif ' (Unknown)
Marzuki ' (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jan 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah metode Group Investigation dapatmeningkatkan kemampuan menulis mahasiswa program studi Pendidikan bahasa Inggris semester IIFakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Riau. Disamping itu, penelitian ini juga bertujuanuntuk menemukan faktor-faktor apa yang menyebabkan peningkatan tersebut.Jenis penelitian yangdigunakan adalah penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research). Sebagai sample penelitian iniadalah mahasiswa yang mengambil mata kuliah writingIyang berjumlah 34 orang. Hasil observasipada siklus I berkisar (46.08%) dan skor hasil test siswa berkisar (65.14). Hasil ini belum memenuhikriteria yang ditetapkan untuk ketuntasan siswa yaitu 70. Sehingga diadakan tindakan ke dua (II)dengan melanjutkan pengajaran dengan menerapkan pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation.Setelah diadakan tindakan pada siklus ke II berdasarkan observasi dan tes yang dilakukan ternyatakemampuan siswa meningkat menjadi (86.26%) dan skor hasil test menjadi 77.64.Hasil penelitian inimemperlihatkan bahwa hasil yang telah dicapai siswa melebihi kriteria yang ditentukan. Dengan demikianmetode pembelajaran Group Investigation dapat meningkatkan prestasi siswa dalam membuat kalimatyang terdapat pada mata kuliah writing.Kata kunci : Rendahnya kemampuan menulis, Group Investigation, CAR

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

JP

Publisher

Subject

Education

Description

JP memuat artikel-artikel hasil penelitian dan/atau kajian analitis-kritis di bidang pendidikan dan pembelajaran dengan tujuan untuk memaparkan, mengeksplorasi, dan mengembangkan penelitian dan/atau pengetahuan tentang berbagai topik dan persoalan pendidikan, agar tersedianya informasi dan wadah ...